Pengertian Aplikasi Web PHP dan Framework Codeigniter

13 Gambar 1. Alur Pengelolaan Poin Pelanggaran Tata Tertib SMK Muhammadiyah 1 Bantul

4. Pengertian Aplikasi Web

Menurut Simarmata 2010: 56, aplikasi web adalah sebuah sistem informasi yang mendukung interaksi pengguna melalui antar muka berbasis web. Fitur-fitur aplikasi web biasanya berupa data persistence, mendukung transaksi dan komposisi halaman web dinamis sebagai hibridisasi, antara hipermedia dan sistem informasi. Simarmata juga menambahkan bahwa aplikasi web adalah bagian dari client-side yang dapat dijalankan oleh browser. 14 Menurut Turban, dkk yang diterjemahkan oleh Kwary dan Sari 2006: 69, sistem berbasis web adalah aplikasi atau layanan yang berada dalam server dan dapat diakses dengan menggunakan penjelajah web dan karenanya dapat diakses dari mana saja melalui internet atau intranet. Dari pengertian aplikasi web di atas dapat disimpulkan bahwa aplikasi web adalah sebuah sistem yang mengabungkan antara hipermedia teks, foto, audio, video, dan grafis dan sistem informasi yang berada dalam server yang dapat diakses pengguna melalui web browser baik melalui internet atau intranet.

5. PHP dan Framework Codeigniter

Dalam mengembangkan sebuah aplikasi web, dapat menggunakan berbagai macam bahasa pemrograman. Salah satu bahasa pemrograman web yang terkenal adalah PHP Hipertext Prepocessor. PHP memiliki beberapa kelebihan dibanding server side programming lain, yaitu mudah dibuat dan kecepatan prosesnya yang tinggi. Menurut Daqiqil 2011: 1, framework adalah sebuah struktur konseptual dasar yang digunakan untuk memecahk an sebuah masalah. Menurut Wardana 2010: 3, framework adalah sekumpulan perintah atau fungsi dasar yang membentuk aturan-aturan tertentu dan saling berinteraksi satu sama lain sehingga dalam pembuatan aplikasi website, harus mengikuti aturan dari framework tersebut. Menurut Daqiqil 2011: 3, CodeIgniter adalah sebuah open source web application framework yang digunakan untuk membangun aplikasi php dinamis. CodeIgniter dibangun menggunakan konsep Model-View-Controller MVC. MVC adalah sebuah software yang memisahkan antara aplikasi logika dengan 15 presentasi pada halaman web. Hal ini menjadikan halaman web mengandung kode yang sedikit karena sudah terjadi pemisahan antara tampilan dan pemrograman. Menurut Tarigan 2012: 15, salah satu keuntungan dari MVC adalah kemudahan maintenance dan pengembangan aplikasi tersebut. Berikut penjelasan tentang konsep MVC: 1. Model merupakan struktur data. Secara spesifik class model akan mengandung fungsi kode yang akan membantu dalam segala proses yang berhubungan dengan database. 2. View merupakan informasi yang disampaikan kepada pengguna. 3. Controller merupakan perantara antara model dan view dan semua sumber yang dibutuhkan. Gambar 2. Alur Kerja Codeigniter Sumber: Daqiqil 2011 Menurut Daqiqil 2011: 3, CodeIgniter memiliki keunggulan dibanding framework-framework lainnya yaitu: 1 kecepatan, berdasarkan hasil benchmark CodeIgniter merupakan salah satu framework PHP tercepat yang ada saat ini; 2 mudah dimodifikasi dan beradaptasi, sangat mudah memodifikasi behaviour 16 framework ini; dan 3 dokumentasi lengkap dan jelas, setiap paket instalasi CodeIgniter sudah disertai panduan user guide.

6. Model Pengembangan Perangkat Lunak