Sumber Data Jenis Data Teknik Pengumpulan Data

powerpoint pada siklus I, II, dan III. Dari kegiatan tersebut dapat dilanjutkan ke siklus selanjutnya sesuai rekomendasi hasil refleksi siklus III.

3.5 DATA DAN CARA PENGUMPULAN DATA

3.5.1 Sumber Data

Sumber data dalam penelitian ini antara lain: a. Guru Sumber data guru berasal dari lembar observasi keterampilan guru dalam pembelajaran PKn menggunakan model pembelajaran scramble berbasis powerpoint . b. Siswa Sumber data siswa kelas VA SDN Bendan Ngisor Semarang diperoleh dari hasil observasi yang diperoleh selama pelaksanaan siklus dalam lembar observasi aktivitas siswa dan hasil evaluasi. c. Data dokumen Sumber data dokumen berupa data awal nilai hasil tes pembelajaran yang telah dilaksanakan sebelum tindakan. d. Catatan lapangan Sumber data yang berupa catatan lapangan berasal dari catatan selama proses pembelajaran berupa data aktivitas siswa dan aktivitas guru dalam pembelajaran PKn melalui model pembelajaran scramble berbasis powerpoint .

3.5.2 Jenis Data

a. Data Kuantitatif Data kuantitatif merupakan data yang berbentuk bilangan Herrhyanto dan Hamid, 2008:1.3. Data kuantitatif diperoleh dari hasil belajar siswa dalam pembelajaran PKn setelah dilakukan penelitian tindakan pada setiap akhir siklus. b. Data Kualitatif Data kualitatif merupakan data yang berbentuk kategori atau atribut Herrhyanto dan Hamid, 2008:1.3. Data kualitatif diperoleh dari hasil observasi dengan menggunakan lembar pengamatan keterampilan guru, aktivitas siswa dalam pembelajaran PKn melalui model pembelajaran scramble berbasis powerpoint.

3.5.3 Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan teknik tes dan teknik non tes. Teknik tes digunakan untuk memperoleh data kuantitatif sedangkan teknik non tes digunakan untuk memperoleh data kualitatif. 3.5.3.1 Teknik Tes Tes merupakan alat atau prosedur yang digunakan untuk mengetahui atau mengukur sesuatu dalam suasana, dengan cara atau aturan-aturan yang sudah ditentukan Arikunto, 2009:53. Untuk mengerjakan tes tergantung dari petunjuk yang diberikan, misalnya: melingkari salah satu huruf, menerangkan, mencoret jawaban yang salah, melakukan tugas atau suruhan, menjawab secara lisan dan sebagainya. Peneliti menggunakan teknik tes berupa soal evaluasi yang dilakukan setiap akhir pelaksanaan tindakan pembelajaran untuk mengetahui pemahaman siswa tentang materi organisasi dan mengukur peningkatan hasil belajar siswa. 3.5.3.2 Teknik Non Tes Teknik non tes merupakan teknik asesmen atau evaluasi proses dan hasil belajar peserta didik yang dilakukan tanpa menggunakan tes atau ujian, tetapi dengan mengadakan observasi atau pengamatan, melakukan wawancara, menyebar angket, dan lain-lain Poerwanti, 2008: 3-19. Penelitian ini mengunakan teknik non tes berupa observasi, dokumentasi, dan catatan lapangan. a. Observasi Observasi pengamatan adalah cara pengumpulan data dimana peneliti atau kolaboratornya mencatat informasi sebagaimana yang mereka saksikan selama pengamatan Gulo dalam Kurnia, 2007:4-2. Observasi pada penelitian ini dilakukan untuk memperoleh data keterampilan guru dan aktivitas siswa dalam pembelajaran PKn melalui model pembelajaran scramble berbasis powerpoint. b. Dokumentasi Dokumentasi yaitu usaha mencari data mengenai hal-hal atau variabel yang berupa catatan, transkrip, buku, surat kabar, majalah, prasasti, notulen rapat, legger, agenda, dan sebagainya. Dokumentasi tidak begitu sulit karena apabila ada kekeliruan sumber datanya masih tetap, belum berubah Sudrajat, 2010. Dokumentasi dalam penelitian ini digunakan untuk menggambarkan aktivitas siswa dan guru selama proses pembelajaran yang disajikan melalui gambar hasil dokumentasi ketika pelaksanaan penelitian. c. Catatan lapangan Catatan lapangan adalah catatan yang digunakan untuk memperoleh data yang tidak terekam melalui lembar observasi, seperti aktivitas siswa selama pemberian tindakan berlangsung, reaksi mereka, atau petunjuk- petunjuk lain yang dapat dipakai sebagai bahan dalam analisis dan untuk keperluan refleksi Arikunto, 2009:78.

3.6 TEKNIK ANALISIS DATA