Metode Analisis Data Teknik Analisis Data

c. Menguji koefisien korelasi dan determinasi d. Uji keberartian koefisien korelasi

3.5.2 Metode Analisis Data

Metode analisis data yang digunakan untuk mengubah atau menganalisis data agar dapat diintrepretasikan sehingga laporan yang dihasilkan mudah dipahami. Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah metode analisis deskriptif variabel. Metode ini digunakan untuk mendeskripsikan masing-masing indikator dalam setiap variabel yang memberikan gambaran mengenai kontribusi pelaksanaan unit produksi tata busana terhadap minat berwirausaha siswa tata busana SMK Kartini Semarang. Langkah langkah yang ditempuh dalam penggunaan analisis data ini adalah sebagai berikut: a Menetapkan jumlah responden b Menetapkan jumlah butir soal c Menetapkan jumlah skor maksimal tertinggi, yang di peroleh dari hasil perkalian antara skor tertinggi, jumlah item dan jumlah responden. d Menetapkan jumlah skor minimal terendah, yang di peroleh dari hasil perkalian antara skor terendah, jumlah item dan jumlah responden. e Setelah di dapatkan skor jawaban responden dan skor ideal, di masukkan rumus sebagai berikut; = x 100 Dimana: n : nilai yang diperoleh N : jumlah seluruh nilai Ali,M.2001:186 Untuk mengetahui tingkat kriteria tersebut, selanjutnya skor yang di peroleh dalam dengan analisis deskriptif persentase di konsultasikan dengan tabel kriteria. Menentukan presentase yang diperoleh, maka dibuat tabel kategori yang disusun dengan perhitungan sebagai berikut: 1. Membuat tabel distribusi jawaban angket X 1 , dan Y, Menentukan skor jawaban responden dengan ketentuan skor yang telah ditetapkan dengan ketentuan mengubah skor kualitatif menjadi skor kuantitatif dengan cara: Jawaban A : Skor Nilainya 4 Jawaban B : Skor Nilainya 3 Jawaban C : Skor Nilainya 2 Jawaban D : Skor Nilianya 1 2. Untuk mengetahui tingkat kriteria tersebut, selanjutnya skor yang di peroleh dalam dengan analisis deskriptif persentase di konsultasikan dengan tabel kriteria. Menentukan presentase yang diperoleh, maka dibuat tabel kategori yang disusun dengan perhitngan sebagai berikut: a Menentukan presentase tertinggi t = X 100 = 100 b Menentukan presentase terendah r = X 100 = 25 c Mencari rentang = 100 - 25 = 75 d Menentukan interval kriteria = e Membuat tabel kriteria persentase Tabel 3.2 Interval Kelas Persentase dan Kriteria Interval Kriteria 25 43,75 43,75 62,50 62,50 81,25 81,25 100,00 Rendah Cukup Tinggi Sangat tinggi

BAB 4 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Hasil Penelitian

Hasil penelitian ini sebagai hasil studi lapangan tentang kontribusi pelaksanaan Unit Produksi busana terhadap minat berwirausaha siswa tata busana di SMK Ibu Kartini Semarang. Analisis yang digunakan berupa analisis deskriptif persentase yang diambil dengan metode angket sebagai metode utama, dan didukung dengan metode observasi, dan dokumentasi. Minat berwirausaha siswa Tata Busana di SMK Ibu Kartini Semarang dipengaruhi oleh dua faktor, yaitu faktor intrinsik dan faktor ekstrinsik. Faktor intrinsik terdiri dari beberapa indikator, diantaranya adalah kebutuhan, percaya diri, pendidikan dan etos kerja. Sedangkan faktor ekstrinsik, diantaranya adalah lingkungan keluarga, lingkungan masyarakat, peluang, orientasi masa depan dan kepemimpinan. Tabel 4.1 Hasil Angket Penelitian pelaksanaan Unit Produksi Busana dan minat berwirausaha siswa Tata Busana di SMK Ibu Kartini Semarang Variabel Sub Variabel Indikator Kategori Pelaksanaan Unit Produksi Proses Unit Produksi 1. Perencanaan 2. Pelaksanaan 3. Evaluasi 64,71 76,60 64,86 Tinggi Tinggi Tinggi Rata-rata 68,72 Tinggi Minat berwirausaha Intrinsik Ekstrinsik 4. Kebutuhan 5. Percaya diri 6. Pendidikan 7. Etos kerja 8. Lingkungan 9. Peluang 10. Orientasi masa depan 11. Kepemimpinan 68,63 76,60 76,00 68,63 70,20 63,50 77,20 63,50 Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Rata-rata 73,38 Tinggi 74 Sumber data: Hasil Penelitian Tahun 2013