Latar Belakang KREATIVITAS SISWA DALAM PEMBELAJARAN BIOLOGI PADA MATERI DAUR ULANG LIMBAH MENGGUNAKAN MODEL PROJECT BASED LEARNING (PjBL) (Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Gunung Alip Semester Genap Tahun Pelajaran 2014/2015)

1 Kebumen. Dalam hal ini peneliti memiliki pandangan bahwa melalui pembelajaran project based learning ini dapat mengatasi masalah-masalah yang terjadi dalam pembelajaran biologi, khususnya permasalahan kreativitas siswa kelas X SMA Negeri 1 Gunung Alip Kabupaten Tanggamus pada materi pokok Daur Ulanng Limbah. Berdasarkan latar belakang tersebut, penulis bermaksud melakukan suatu penelitian sebagai sebuah usaha untuk mengetahui penggunaan pembelajaran berbasis proyek PjBL terehadap peningkatan kreativitas siswa pada materi daur ulang limbah.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah diungkapkan di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah : Bagaimanakah kreativitas siswa dalam pembelajaran biologi pada materi daur ulang limbah menggunakan model Pembelajaran Berbasis Proyek Project Based Learning?

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan latar belakang dan rumusan masalah maka tujuan dari penelitian ini adalah: Kreativitas siswa dalam pembelajaran Biologi pada materi daur ulang limbah menggunakan model pembelajaran berbasis Proyek Project Based Learning.

D. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi: 1. Bagi guru, menjadi masukan yang membangun bagi para guru untuk mendesain kegiatan pembelajaran biologi yang diharapkan dapat mengembangkan kreativitas siswa. 2. Siswa, dapat mengurangi kejenuhan siswa dalam belajar di kelas dan meningkatkan kreativitas siswa. 3. Sekolah yaitu mendapat referensi baru tentang penerapan model pembelajaran yang dapat meningkatkan kreativitas siswa pada pembelajaran biologi. 4. Bagi peneliti, menambah pengetahuan dan pengalaman dalam pembelajaran biologi dengan menggunakan model pembelajaran berbasis proyek PjBL untuk meningkatkan kreativitas siswa.

E. Ruang Lingkup Penelitian

Ruang lingkup penelitian ini adalah : 1. Siswa yang menjadi subyek penelitian ini adalah siswa kelas X 2 sebagai kelas eksperimen semester genap SMA Negeri 1 Gunung Alip Tahun Pelajaran 20142015. 2. Materi pelajaran dalam penelitian ini adalah daur ulang limbah dengan kompetensi dasar “membuat produk daur ulang limbah”. 3. Model pembelajaran PBL yang dimaksud terdiri dari empat tahapan pembelajaran: 1 tahap perencanaan, 2 tahap pelaksanaan, 3 tahap tindak lanjut, dan 4 tahap penilaian Semiawan, 2006: 84-87 4. Indikator penilaian kreativitas siswa meliputi: 1 membuat perencanaan, 2 bereksplorasi dan mengembangkan gagasan dalam mendesain produk, 3 interdisiplin ilmu dan aplikasi konsep, 4 memilih bahan-bahan yang tepat, dan 5 menggunakan alat dimodifikasi dari Balitbang Depdiknas, 2002 5. Indikator penilaian kreativitas produk meliputi: 1 bersifat baru, 2 unik, 3berguna, 4 benar, 5 bernilai dilihat dari segi kebutuhan tertentu, 6 lebih bersifat heuristikAmabile dalam Supriadi 1994: 9. II. TINJAUAN PUSTAKA

A. Pembelajaran Berbasis Proyek

Pembelajarn berbasis proyek merupakan model pembelajaran yang memberikan kesempatan kepada guru untuk mengelola pembelajaran di kelas dengan melibatkan kerja proyek Thomas, dkk dalam Wena, 2014:144. Melalui pembelajaran kerja proyek, kreatifitas dan motivasi siswa akan meningkat Clegg Berch dalam Wena, 2014:144. Kerja proyek dapat dipandang sebagai bentuk open-ended contextual activity-bases learning, dan merupakan bagian dari proses pembelajaran yang memberi penekanan kuat pada pemecahan masalah sebagai suatu usaha kolaboratif Richmond Striley dalam Wena, 2014:144, yang dilakukan dalam proses pembelajaran pada periode tertentu Hung Wong dalam Wena, 2014:144. Kerja proyek memuat tugas-tugas yang kompleks berdasarkan kepada pertanyaan dan pemecahan problem yang sangat menantang dan menuntut siswa untuk merancang, memecahkan masalah, membuat keputusan, melakukan kegiatan investigasi, serta memberikan kesempatan kepada siswa untuk bekerja secara mandiri Thomas, dkk dalam Wena, 2014:144. Tujuannya adalah agar siswa mempunyai kemandirian dalam menyelesaikan tugas yang dihadapinya.

Dokumen yang terkait

KREATIVITAS DAN AKTIVITAS BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN BIOLOGI MENGGUNAKAN MODEL PROJECT BASED LEARNING

1 15 49

PENGARUH PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING (PBL) TERHADAP PENGUASAAN MATERI OLEH SISWA PADA MATERI POKOK ORGANISASI KEHIDUPAN (Studi Eksperimen Pada Siswa Kelas VII MTs Nurul Iman Sekincau Semester Genap Tahun Pelajaran 2012/2013)

0 38 44

PENGARUH PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN QUANTUM LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI POKOK LIMBAH (Studi Eksperimen pada Siswa Kelas X IPA Semester Genap SMA Negeri 1 Sidomulyo Kab. Lampung Selatan Tahun Pelajaran 2012/2013)

1 6 52

KREATIVITAS SISWA DALAM PEMBELAJARAN BIOLOGI PADA MATERI DAUR ULANG LIMBAH MENGGUNAKAN MODEL PROJECT BASED LEARNING (PjBL) (Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Gunung Alip Semester Genap Tahun Pelajaran 2014/2015)

1 11 59

EFEKTIVITAS MODEL PROBLEM BASED LEARNING DITINJAU DARI KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA (Studi pada Siswa Kelas XI IPA SMA Negeri 7 Bandarlampung Semester Genap Tahun Pelajaran 2014/2015)

1 14 60

EFEKTIVITAS PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING (PBL) TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA ( Studi pada Siswa Kelas VII Semester Genap SMP Negeri 2 Way Seputih Tahun Pelajaran 2014/2015)

0 5 70

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING (PBL) TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN (Studi Eksperimen pada Siswa Kelas X Semester Genap SMA Negeri 14 Bandar Lampung T.P 2014/2015)

0 7 59

KREATIVITAS SISWA DALAM PEMBELAJARAN BIOLOGI PADA MATERI DAUR ULANG LIMBAH MENGGUNAKAN MODEL PROJECT BASED LEARNING (PjBL) (Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Bandar Sribhawono Semester Genap Tahun Pelajaran 2014/2015)

4 20 58

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING TERHADAP HASIL BELAJAR RANAH KOGNTIF DAN KETERAMPILAN GENERIK SAINS SISWA (Studi Eksperimen Semu pada materi Ekosistem Siswa Kelas X Semester Genap SMA Negeri 1 Seputih Banyak Tahun Pelajaran 2014/2015)

11 36 64

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING (PjBL) UPAYA PENINGKATAN KREATIVITAS MAHASISWA

0 2 5