Peranan Tata Ruang Kantor

3. Pelayanan – pelayanan tersedia sepanjang diperlukan seperti tenaga listrik, telepon dan lain-lain. 4. Persyaratan kerja yang baik disediakan bagi setiap orang. 5. Pengawasan dapat melihat para petugas sedang bekerja. 6. Rasa kesatuan dan kesetiaan terhadap kelompok kerja dipelihara 7. Komunikasi dan arus kerja diperlancar. 8. Pelaksanaan kerja yang gaduh dan mengganggu perhatian dipisahkan. 9. Kebebasan diri dan keamanan diusahakan sepanjang perlu. 10. Saling ganggu diantara para Pegawai harus dihindarkan. Tujuan dari peranan tata ruang kantor yang dibuat oleh Departemen Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara adalah untuk menciptakan dan memberikan kesan yang baik bagi para Tamu, Pegawai dan Mahasiswa yang berkunjung di ruangan tersebut agar tidak bosan. Dan untuk menghilangkan kejenuhan atau kebosanan tersebut, maka sebaiknya akan selalu diadakan perubahan-perubahan susunan tata ruang kantor dan senyaman mungkin dalam mewujudkan tujuan yang hendak dicapai.

C. Peranan Tata Ruang Kantor

Tata ruang kantor merupakan salah satu faktor yang memiliki peranan penting dalam menentukan kelancaran suatu pekerjaan lembaga atau organisasi. Sukses tidaknya suatu lembaga organisasi tergantung pada tata ruang kantor Ahyari,1986:128. Tata ruang kantor yang baik akan memberikan manfaat antara lain arus pekerjaan akan berjalan lancar, lalu lintas kantor lebih baik, Universitas Sumatera Utara mempermudah pengawasan, dapat mendatangkan suasana kerja yang menyenangkan dan mengurangi ketegangan yang akhirnya dapat membangkitkan semangat kerja dan selanjutnya meningkatkan efisiensi dan efektivitas kerja. Lingkungan kerja baik itu fisik maupun non fisik sangat berperan penting dalam suatu lembaga atau organisasi. Kebersihan yang terjaga, keamanan yang terjamin serta fasilitas umum yang memadai akan membuat kenyamanan dan ketenangan pegawai dalam bekerja. Selain itu lingkungan non fisik yang terjalin dengan baik akan meningkatkan hubungan yang baik dengan atasan maupun teman sekerja Handoko,1995:84. Pada dasarnya, tata ruang kantor berhubungan langsung dengan Manajemen perkantoran. Penggunaan ruang kantor merupakan hal penting dari perencanaan manajemen perkantoran, untuk mendukung setiap segi proses perkantoran yang produktif. Kantor yang dilengkapi dengan alat-alat kantor bertujuan untuk mendukung pekerjaan kantor, meletakkan perlengkapan kantor pada tempatnya serta pengaturan ruangan secara efisien. Efisien maksudnya adalah susunan ruangan kantor yang jauh dari pemborosan tenaga, waktu maupun hal-hal yang dianggap merugikan, tanpa mengurangi tujuan yang hendak dicapai perusahaan. Tata ruang kantor yang baik merupakan pengaturan tempat kerja yang dapat menjadikan pekerjaan kantor lebih lancar, efisien dan bagaimana cara menyusun: perabot, mesin dan sebagainya dalam ruangan kantor yang disediakan. Ruangan yang tidak sehat dan tidak menyenangkan akan menghasilkan pekerjaan yang kurang baik Steward dan Stewart, 1983:53. Departemen Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara menerapkan peranan tata ruang kantor sebagai rangkaian efektivitas seperti Universitas Sumatera Utara perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, pengawasan, dan pengendalian pekerjaan kantor untuk mencapai tujuan serta memberikan perhatian terhadap aspek-aspek tujuan organisasi perencanaan dan peralatan kerja Pegawai terhadap ruang kantor.

D. Pengertian Efektivitas Kerja