Strategi Pemasaran marketing mix.

departemen fungsional, dan aktivitas fungsional didalam setiap laporan usaha atau pasar produk. Stategi pemasaran ekspor adalah suatu cara yang digunakan oleh para pengusaha untuk memasuki pangsa pasar internasional. Pemasaran adalah suatu sistem keseluruhan dari kegiatan bisnis yang ditunjukkan untuk merencanakan, menentukan harga, mempromosikan, serta mendistribusikan barang dan jasa yang memuaskan baik kepada pembeli yang ada maupun pembeli potensial Staton,2005:5. Strategi juga terdiri atas berbagai elemen,dan dalam hal ini akan dititik beratkan pada elemen-elemen pemasaran, ada 4 unsur yang mendasari suatu strategi pemasaran yang biasa disingkat 4P yaitu: 1. Strategi produk product Yang dimaksud produk disini adalah sesuatu yang ditawarkan dan dapat memuaskan keinginan dan kebutuhan konsume. Produk dalam perusahaan mencakup keragaman produk, kualitas, design, ciri, nama merk, kemasan, ukuran, pelayanan, garansi serta imbalan. 2. Strategi Harga price Merupakan jumlah uang yang digunakan untuk mendapatkan sejumlah kombinasi dari barang beserta pelayanannya. Atribut dari harga antara lain: 1 Bagaimana cara pembayarannya 2 Potongan harga khusus 3 Periode pembayaran 4 Diskon Dalam menentukan strategi penetapan harga ada prosedur yang harus dilalui diantaranya adalah: 1 Memilih sasaran penetapan harga Sasaran penetapan harga harus disesuaikan dengan tujuan perusahaan, antara lain sebagai berikut: a Mendapatkan laba maksimum Makin besar daya beli konsumen maka semakin besar pula kemungkinan bagi penjual untuk menetapkan tinggkat harga lebih tinggi. b Pengembalian investasi Harga yang dapat dicapai dalam penjualan dimaksudkan pula untuk menutup investasi secara berangsur- angsur. Dana yang dipakai untuk pengembalian investasi harga bisa diambilkan dari laba perusahaan, dan laba hanya bisa diperoleh bilamana harga jual lebih besar dari jumlah biaya seluruhnya. 3. Strategi Promosi promotion Yang dimaksud promosi adalah berbagai kegiatan yang dilakukan perusahaan untuk mengkomunikasikan kebaikan produknya, membujuk dan mengingatkan para pelanggan dan konsumen sasaran untuk membeli produknya. Media promosi meliputi: a. Promosi penjualan b. Periklanan c. Tenaga penjualan d. Kehumasan publik relation e. Pemasaran langsung Agar promosi dapat berjalan secara efektif, maka ada beberapa hal yang perlu diperhatikan diantaranya adalah: 1 Proses komunikasi Pemasaran perlu memahami cara kerja komunikasi, komunikasi melibatkan 9 unsur yaitu pengirim, penerima, pesan, media, penyandian, penguraian isi, sandi tanggapan, umpan balik dan gaduh. 2 Waktu penyampaian promosi Promosi disampaikan pada saat produk- produk kita dibutuhkan. Ada 4 waktu penyampaian promosi: a. Terus- menerus b. Menurun c. Menaik d. Terkonsentrasi 3 Menetapkan anggaran promosi Ada tiga 3 metode yang dapat digunakan untuk mengambil keputusan mengenai anggaran promosi, diantaranya sebagai berikut: a Metode menurut kemampuan b Metode berdasarkan presentase penjualan c Metode sasaran dan harga 4. Strategi Distribusi place Merupakan lokasi dimana produk akan dilemparkan agar mudah dicari dan didapat oleh konsumen. Hal-hal yang perlu dipertimbangkan dalam pemilihan tempat antara lain: a. Saluran pemasaran b. Cakupan pasar c. Pengelompokan d. Lokasi e. Persediaan f. Transortasi Dengan bauran pemasaran tersebut sebuah perusahaan dituntut untuk memenuhi kebutuhan pelanggan secara ekonomis dan menyenagkan serta dapat berkomunikasi secara efektif dengan pelanggan.

D. Tahap- tahap Pelaksanaan Ekspor

Dalam melakukan aktivitas perdagangan luar negeri, sistem pelaksanaan ekspor khususnya kerjasama antara eksportir dan importir sangat menunjang kelancaran didalam pelaksanaan ekspor. Tahap- tahap ekspor yang harus dilaksanakan oleh eksportir didalam proses kegiatan ekspor yaitu sebagai berikut: Gambar 3.1 Tahapan Pelaksanaan Ekspor DALAM LUAR NEGERI NEGERI 1 2 2 3 4 5 2 6 Sumber: PPEI,2004.Modul Ekspor Impor,Jakarta Pada Gambar 3.1 tersebut diatas, maka bisa dijelaskan Tahapan Pelaksanaan Ekspor sebagai berikut: 1. Eksportir mempromosikan komoditas yang akan diekspornya melalui media promosi seperti pameran dagang, iklan dikoran, majalah maupun televisi, baik diluar negeri maupun didalam negeri. 2. Importir yang berminat akan mengirimkan surat permintaan harga atau letter of inquiry kepada eksportir, yang berisi surat permintaan harga. Sale’s Contract Process E K P O R T I R Promosi Promosi Media Inquiry Offer Sheet Order Sheet Sale’s Contract I M P O R T I R Sale’s Confirmation 3. Eksportir memenuhi permintaan importir dengan mengirimkan surat penawaran harga yang disebut offersheet. 4. Importir setelah mempelajari dengan seksama offersheet dari eksportir menempatkan surat pesanan dalam bentuk ordersheet atau purchase Order kepada eksportir. 5. Eksportir menyiapkan kontrak jual beli ekspor sales contractsesuai dengan data- data dari offersheet dan ordersheet, yang telah ditandatangani oleh eksportir dan dikirimkan kepada importir untuk ditandatanggani sebagai tanda persetujuan atas sales contract itu lazimnya dibuat asli rangkap 2. 6. Importir setelah mempelajari dengan seksama “Sale’s Contract”, dan bila dapat disetujuinya, maka ditandatangani Importir untuk dikembalikan kepada Eksportir, satu copy Original ditahan oleh importir sebagai dokumen asli.

E. Transaksi Ekpor Impor

Transaksi perdagangan internasional atau ekspor impor adalah suatu transaksi sederhana dan tidak lebih dari menjual dan membeli barang antar perusahaan yang bertempat tinggal dinegara yang berbeda Rooselyn hutabarat,1989:1, sedangkan dalam makalah PPEI,2004:1 Transaksi ekspor adalah aktifitas penjualan barang yang dilakukan oleh pengusaha yang bertempat tinggal disuatu negara lain yang berbeda wilayah. Dalam pelaksanaan transaksi ekspor ada beberapa kendala yang harus dihadapi: