Pendekatan dan Jenis Penelitian

22

BAB III METODE PENELITIAN

A. Pendekatan dan Jenis Penelitian

Berdasarkan fokus masalah serta tujuan dari penelitian maka peneliti menggunakan jenis penelitian deskriptif naratif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian kualitatif yaitu penelitian yang bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subjek penelitian secara holistik, dan dengan cara deskripsi dalam bentuk kata-kata dan bahasa, pada suatu konteks khusus yang alamiah dan dengan memanfaatkan berbagai metode ilmiah Lexy J. Moleong 2007: 6. Metode penelitian deskriptif menurut Nazir dalam Andi Prastowo 2012: 186 adalah metode yang digunakan untuk meneliti status sekelompok manusia, suatu objek, suatu set kondisi, suatu pemikiran, ataupun suatu kelas peristiwa pada masa sekarang. Peneliti berharap bahwa penelitian ini mampu untuk menggambarkan bagaimana penerapan nilai kemandirian di Taman Balita Ceria Timoho Yogyakarta. Dan penggunaan penelitian kualitatif ini dimaksudkan untuk memperoleh informasi mengenai bagaimana penerapan nilai kemandirian di Taman Balita Ceria Timoho Yogyakarta. B. Definisi Operasional Menurut Sugiyono 2012: 31 definisi operasional adalah penentuan konstrak atau sifat yang akan dipelajari sehingga menjadi variabel yang dapat diukur. Definisi operasional variabel adalah pengertian variabel yang diungkap dalam definisi konsep tersebut, secara operasional, praktik, secara nyata dalam 23 lingkup obyek penelitianobyek yang diteliti. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah nilai kemandirian anak. Kemandirian sendiri merupakan dimana dapat melakukan sesuatu tanpa harus bergantung pada orang lain. Pada anak usia dini, kemandirian merupakan kemampuan yang disesuaikan dengan tugas perkembangannya, seperti belajar berjalan, belajar makan, berlatih berbicara, koordinasi tubuh, kontak perasaan dengan lingkungan, interaksi dengan orang lain Novan Ardy 2015: 89. Dalam definisi operasional kali ini, nilai kemandirian anak akan dilihat berdasarkan karakteristik kemandirian anak usia dini, antara lain: a. Mampu mengurus dirinya sendiri, b. Mampu menyelesaikan masalah yang dihadapi, c. Mampu bertanggung jawab atas barang-barang yang dimiliki.

C. Subyek dan Fokus Penelitian