Identifikasi Masalah Pembatasan Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

8

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dipaparkan, maka dapat diidentifikasi beberapa permasalahan sebagai berikut: 1. Siswa kelas V SDN 1 Sinduadi mengalami kesulitan belajar matematika khususnya materi luas bangun datar. 2. Guru membutuhkan media yang dapat digunakan untuk membantu siswa dalam belajar matematika. 3. Guru membutuhkan media berbasis APE yang sesuai karakteristik siswa sekolah dasar. 4. Belum tersedia media pembelajaran APE ular tangga matematika pokok bahasan luas bangun datar di SD N 1 Sinduadi.

C. Pembatasan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah yang telah diuraikan di atas, peneliti membatasi penelitian ini pada nomor 4, yaitu belum tersedianya media pembelajaran yang berupa Alat Permainan Edukatif ular tangga matematika pokok bahasan luas bangun datar untuk kelas V di SDN 1 Sinduadi.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang dan identifikasi masalah yang dipaparkan maka dapat dirumuskan masalah penelitian adalah “Bagaimana Alat Permainan Edukatif Ular tangga matematika pokok bahasan luas bangun datar yang layak digunakan untuk siswa kelas V SDN 1 Sinduadi?” 9

E. Tujuan Penelitian

Sesuai dengan rumusan masalah yang disebutkan di atas, maka penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan Alat Permainan Edukatif ular tangga matematika yang layak digunakan untuk meningkatkan kemampuan menghitung luas bangun datar bagi siswa kelas V SDN 1 Sinduadi.

F. Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat teoritis dan manfaat praktis sebagai berikut: a. Manfaat Teoritis Secara teoritis, hasil penelitian ini bermanfaat sebagai usaha untuk mengetahui pengaruh penggunaan APE Ular tangga matematika pokok bahasan luas bangun datar terhadap daya tarik siswa kelas V SD dalam pembelajaran matematika. b. Manfaat Praktis a. Bagi siswa Hasil penelitian ini dapat digunakan untuk meningkatkan motivasi siswa dalam mengikuti kegiatan pembelajaran dan meningkatkan kemampuan menghitung luas bangun datar. b. Bagi guru Hasil dari penelitian ini dapat menjadi bahan pertimbangan bagi guru dalam menggunakan media Alat Permainan Edukatif Ular tangga dalam 10 pembelajaran Matematika khususnya menghitung luas bangun datar kelas V SDN 1 Sinduadi. c. Bagi sekolah Hasil penelitian ini dapat meningkatkan kualitas pembelajaran kelas V SDN 1 Sinduadi sehingga pembelajaran lebih bermakna. d. Bagi peneliti Hasil penelitian ini dapat menambah wawasan peneliti dan memotivasi peneliti untuk meningkatkan ilmu yang dimiliki.

G. Spesifikasi Produk