Analisa Data. METODOLOGI PENELITIAN

Pada pertemuan kedua, peneliti mengevaluasi jadwal kegiatan harian pasien, melatih kemampuan kedua, menganjurkan pasien memasukkan dalam jadwal kegiatan harian. c. Posttest Setelah peneliti melakukan intervensi strategi pelaksanaan komunikasi pada pasien selama seminggu , peneliti melakukan penilaian terhadap kemampuan dalam meningkatkan harga diri baik secara kognitif maupun psikomotor. Hasil yang diperoleh telah dianalisis untuk mengetahui pengaruh strategi pelaksanaan komunikasi dalam meningkatkan harga diri setelah dilakukan strategi pelaksanaan komunikasi.

9. Analisa Data.

Setelah semua data terkumpul maka peneliti mengecek kembali kelengkapan kuesioner dan memastikan bahwa semua kuesioner pre-post test intervensi dan data demografi telah diisi agar tidak terjadi kesalahan dalam pengolahan data. Kemudian analisa data dilakukan dengan melalui beberapa tahap, dimulai dari editing untuk memeriksa kelengkapan data, coding dengan memberi kode untuk memudahkan tabulasi, selanjutnya entry dengan memasukkan data secara komputerisasi, cleaning data yaitu kegiatan pembersihan seluruh data agar terbebas dari kesalahan sebelum dilakukan analisis data, lalu data diolah dengan menggunakan program SPSS. Data yang diperoleh dari setiap responden berupa data demografi yang diperoleh dari status pasien dan hasil pengukuran kemampuan kognitif dan Universitas Sumatera Utara psikomotor pasien dalam meningkatkan harga diri sebelum dan sesudah diterapkan strategi pelaksanaan komunikasi harga diri rendah. Hasil penelitian tersebut dibandingkan dengan menguji hipotesa penelitian sehingga diketahui pengaruh penerapan strategi pelaksanaan komunikasi terhadap kemampuan pasien harga diri rendah dalam meningkatkan harga diri. 9.1. Analisa univariat Statistik deskriptif digunakan untuk menyajikan data-data demografi yang meliputi inisial nama, usia, agama, suku, pendidikan terakhir, pekerjaan terakhir, dan status perkawinan, diagnosa keperawatan, lama rawat dan jenis obat yang dikonsumsi dalam bentuk tabel frekuensi dan persentase. 9.2 Analisa bivariat Statistik inferensial digunakan untuk menganalisis peningkatan kemampuan pasien dalam meningkatkan harga diri yaitu kemampuan kognitif dan kemampuan psikomotor antara pre-post test dan untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan pada kelompok kontrol yang tidak diterapkan strategi pelaksanaan komunikasi. Selanjutnya statistik inferensial juga digunakan untuk membandingkan perbedaan peningkatan kemampuan kognitif dan kemampuan psikomotor pada kelompok intervensi yang diterapkan strategi pelaksanaan komunikasi harga diri rendah dengan kelompok kontrol yang tidak diterapkan strategi pelaksanaan komunikasi harga diri rendah. Adapun uji inferensial yang akan dipakai adalah uji statistic parametric yaitu uji paired t-test yang digunakan untuk membandingkan peningkatan kemampuan meningkatkan harga diri pre dan post penerapan strategi pelaksanaan komunikasi harga diri rendah pada kelompok intervensi dan untuk membandingkan ada atau Universitas Sumatera Utara tidaknya perbedaan kemampuan meningkatkan harga diri rendah pada kelompok kontrol. Uji paired t-test digunakan apabila data yang diperoleh berdistribusi normal. Pada uji paired t-test tersebut diperoleh nilai p, yaitu nilai yang menyatakan besarnya peluang hasil penelitian probabilitas. Kesimpulan hasilnya diinterpretasikan dengan membandingkan nilai p dan nilai alpha α=0.05. Bila nilai p ≤ α, maka keputusannya adalah Ha diterima. Uji unpaired t-test digunakan untuk membandingkan ada atau tidaknya perbedaan peningkatan kemampuan meningkatkan harga diri baik kemampuan kognitif dan kemampuan psikomotor pada kelompok kontrol dan kelompok intervensi setelah diterapkan strategi pelaksanaan komunikasi harga diri rendah. Universitas Sumatera Utara

BAB 5 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN