Sistematika Penulisan BAB I Bentuk Penelitian Lokasi Penelitian

3. Bangunan Gedung Bangunan gedung adalah wujud fisik hasil pekerjaan konstruksi yang menyatu dengan tempat kedudukannya, sebagian atau seluruhnya berada di atas danatau di dalam tanah danatau air, yang berfungsi sebagai tempat manusia melakukan kegiatannya, baik untuk hunian atau tempat tinggal, kegiatan keagamaan, kegiatan usaha, kegiatan sosial, budaya, maupun kegiatan khusus 4. Rehabilitasi atau Renovasi danatau Memugar Rehabilitasi atau Renovasi adalah sebuah proses mengembalikan obyek agar berfungsi kembali, dengan cara memperbaiki agar sesuai dengan kebutuhan sekarang, seraya melestarikan bagian-bagian dan wujud-wujud yang menonjol penting dinilai dari aspek sejarah, arsitektur dan budaya. Salah satu bentuk pemugaran yang sifat pekerjaannya hanya memperbaiki bagian-bagian bangunan yang mengalami kerusakan. Bangunan tersebut tidak dibongkar seluruhnya karena pekerjaan rehabilitasi umumnya melibatkan tingkat prosentase kerusakan yang rendah.

1.7 Sistematika Penulisan BAB I

PENDAHULUAN Bab ini berisikan tentang latar belakang masalah, perumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, kerangka teori, definisi konsep dan sistematika penulisan. BAB II METODE PENELITIAN Bab ini berisikan tentang bentuk penelitian, lokasi penelitian, informan penelitian, teknik pengumpulan data, dan teknik analisa data yang digunakan dalam penelitian. BAB III DESKRIPSI LOKASI Bab ini berisikan tentang gambaran atau karakteristik lokasi penelitian berupa sejarah singkat, visi dan misi, tugas pokok dan fungsi, dan struktur organisasi. BAB IV PENYAJIAN DATA Bab ini berisikan tentang penyajian data yang dilakukan dengan menguraikan hasil penelitian berdasarkan data-data yang diperoleh dari lapangan atau berupa dokumen yang akan dianalisis. BAB V ANALISA DATA Bab ini berisikan tentang analisa data yang disajikan pada bab IV untuk selanjutnya memberikan interpretasinya. BAB VI PENUTUP Bab ini berisikan tentang kesimpulan dari hasil-hasil penelitian yang telah dilakukan dan saran-saran yang dianggap penting bagi pihak yang membutuhkan. BAB II METODE PENELITIAN

2.1 Bentuk Penelitian

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian deskriptif dimaksudkan untuk pengukuran yang cermat terhadap fenomena sosial tertentu. Menurut Zuriah 2006: 47 penelitian deskriptif adalah penelitian yang diarahkan untuk memberikan gejala-gejala, fakta-fakta atau kejadian-kejadian secara akurat dan sistematis mengenai sifat-sifat populasi dan daerah tertentu. Dengan demikian, penelitian ini akan menggambarkan fakta-fakta dan menjelaskan keadaan dari objek peneliti untuk mencoba menganalisa kebenarannya berdasarkan data yang diperoleh di lapangan.

2.2 Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Badan Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu BPMPT Kabupaten Samosir yang terletak di Jl. Raya Rianiate Km. 5,5 Pangururan dan Dinas Tata Ruang, Pemukiman, Kebersihan dan Pertamanan yang terletak di Jl. Simanindo, Siantinganting-Pangururan Kabupaten Samosir Sumatera Utara.

2.3 Informan Penelitian