Hubungan Pekerjaan Terhadap Partisipasi Pengadaan Jamban Hubungan Pengetahuan Responden Dengan Partisipasi Pengadaan Jamban

66 Pendidikan yang dijalani seseorang memiliki pengaruh pada peningkatan kemampuan berfikir, dimana seseorang yang berpendidikan lebih tinggi akan dapat mengambil keputusan yang lebih rasional, umumnya terbuka untuk menerima perubahan atau hal baru dibandingkan dengan individu yang berpendidikan lebih rendah. Menurut Nursalam 2008 dengan pendidikan yang tinggi maka seseorang akan mudah untuk menerima informasi baik dari orang lain maupun dari media informasi lainnya, sebaliknya tingkat pendidikan yang rendah akan menghambat perkembangan sikap seseorang terhadap nilai-nilai baru yang diperkenalkan. Jadi, dengan pendidikan seseorang dapat mengembangkan sikap positif yang ada di dalam dirinya melalui proses pembelajaran.

5.4. Hubungan Pekerjaan Terhadap Partisipasi Pengadaan Jamban

Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan persentasi responden yang bekerja sebagai petani dan pedagang dengan tindakan baik lebih rendah daripada responden yang bekerja sebagai petani dan pedagang dengan tindakan kurang. Hasil uji chi square dengan α = 0,05 menunjukkan bahwa jenis kelamin tidak berhubungan dengan tindakan pemanfaatan jamban umum dengan p= 0,265. berdasarkan hasil uji ini pekerjaan tidak berhubungan dengan pemanfaatan jamban keluarga. Hal ini mendukung penelitian Elisabet tarigan yang menyatakan tidak ada hubungan antara pekerjaan dengan pemanfaatan jamban. Universitas Sumatera Utara 67

5.5. Hubungan Pengetahuan Responden Dengan Partisipasi Pengadaan Jamban

Berdasarkan hasil penelitian di Desa Marjandi Tongah Kecamatan Gunung Meriah bahwa kepala keluarga yang mempunyai pengetahuan lebih banyak yang kurang baik 58,2 dibanding dengan yang berpengetahuan baik 41,8. Hal ini didukung dari jawaban responden tentang pengetahuan dimana kepala keluarga yang berada di Desa Marjandi Tongah Kecamatan Gunung Meriah lebih banyak mereka ketahui adalah pengertian dari jamban keluarga 61,8, dan yang lebih banyak mereka tidak ketahui adalah penyakit yang dapat disebarkan oleh kotorantinja disebabkan oleh apa 61,8. Hasil analisis penelitian dengan menggunakan uji Chi Square dapat diketahui bahwa ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan dengan pengadaan jamban. Hal ini sejalan dengan penelitian Arito 2011 Semakin tinggi pengetahuan seseorang mengenai jamban maka semakin baik pula pemanfaatan jamban. Hal ini sesuai teori Notoadtmodjo, 1997 pengetahuan atau kognitif merupakan domain yang sangat penting untuk terbentuknya tindakan seseorang over behaviour. Apabila sesuatu tindakan didasari oleh pengetahuan, maka tindakan tersebut akan bersifat langgeng dan sebaliknya. Dalam teori perilaku, pengetahuan merupakan salah satu tahap dari tiga tahapan yang dapat terjadi pada seseorang untuk menerima atau mengadopsi suatu perilaku baru. Sehubungan dengan pemanfaatan jamban, maka masyarakat yang berpengetahuan baik tentang jamban dengan hubungannya dengan penyebaran penyakit, dapat diharapkan akan memanfaatkan jamban. Universitas Sumatera Utara 68 Menurut penelitian Sumengen 1983, yamg menyatakan bahwa tingkat pengetahuan mempunyai hubungan yang bermakna dengan penggunaan jamban. Tingkat pengetahuan individu akan sangat berpengaruh terhadap keadaan yang ikut serta dalam suatu kegiatan dan mempunyai dampak terhadap perilaku, namun bila dianalisis lebih jauh proses terbentuknya suatu kesadaran tidak hanya di pengaruhi oleh pengetahuan. Pengetahuan saja belum cukup untuk membuat seseorang merubah perilakunya. Perubahan atau adopsi perilaku adalah suatu proses yang kompleks dan memerlukan waktu yang relatif lama.

5.6 Hubungan Sikap Responden Dengan Partisipasi pengadaan Jamban

Dokumen yang terkait

Faktor-Faktor Yang Berhubungan dengan Kejadian Malaria di Desa Rantau Panjang Kecamatan Pantai Labu Kabupaten Deli Serdang Tahun 2013

11 97 123

Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kepemilikan dan Keadaan Jamban Keluarga Di Desa Percut Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang Tahun 2001

2 66 46

Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Pengadaan Jamban Keluarga Di Desa Sei Rampah Kecamatan Sei Rampah Tahun 1999

1 35 108

Peningkatan Cakupan Kepemilikan Jamban Setelah Pemberian Stimulan Jamban Di Desa Kesehatan Keluarga Dan Gizi (KKG) Wilayah Kerja Puskesmas Pajar Bulan Kecamatan Semidang Alas Kabupaten Bengkulu Selatan

2 70 97

Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Penggunaan Jamban Keluarga di Desa Pegagan Julu III Kecamatan Sumbul Kabupaten Dairi Tahun 2015

6 183 116

Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Penggunaan Jamban Keluarga di Desa Pegagan Julu III Kecamatan Sumbul Kabupaten Dairi Tahun 2015

0 0 14

Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Penggunaan Jamban Keluarga di Desa Pegagan Julu III Kecamatan Sumbul Kabupaten Dairi Tahun 2015

0 0 2

Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Penggunaan Jamban Keluarga di Desa Pegagan Julu III Kecamatan Sumbul Kabupaten Dairi Tahun 2015

0 0 5

Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Penggunaan Jamban Keluarga di Desa Pegagan Julu III Kecamatan Sumbul Kabupaten Dairi Tahun 2015

0 1 30

Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Penggunaan Jamban Keluarga di Desa Pegagan Julu III Kecamatan Sumbul Kabupaten Dairi Tahun 2015

0 4 2