Lampiran 3 Lanjutan
BAB III FORMAT DAN PENGADAAN BLANKO
Pasal 7
1 Format blanko SKAU dibuat sesuai contoh pada lampiran Peraturan ini 2 Pengadaan blanko SKAU dilakukan oleh masing-masing Dinas Provinsi, melaIui percetakan
umum, 3 SKAU merupakan surat keterangan sahnya hasil hutan yang berlaku untuk seluruh wilayah
Republik Indonesia.
Pasal 8
1 Blanko SKAU dibuat 4 empat rangkap dengan peruntukan sebagai berikut : a. Lembar ke-1 :menyertai kayu yang diangkut dan sekaligus sebagai arsip Penerima
b. Lembar ke-2 :untuk Kepala Dinas KabupatenKota c. Lembar ke-3 : untuk arsip Pengirim
d. Lembar ke-4 : untuk arsip Penerbit 2 Masa berlaku SKAU ditetapkan oleh masing-masing Penerbit dengan mempertimbangkan
waktu tempuh norma.
BAB IV PEMBINAAN DAN PENGENDALIAN
Pasal 9
1 Kepala Desa setiap bulan wajib melaporkan penerbitan SKAU kepada Kepala Dinas Kabupa- tenKota.
2 Kepala Dinas KabupatenKota setiap bulan melaporkan realisasi produksi dan peredaran kayu rakyat di wilayahnya kepada Kepala Dinas Provinsi.
3 Dalam rangka ketertiban pelaksanaan penatausahaan hasil hutan kayu yang berasal dari hutan hak, Dinas Provinsi berkewajiban melakukan pemantauan, pengawasan dan pengendalian per-
edarannya. 4 Tatacara penerbitan SKAU, mekanisme pendistribusian blanko SKAU dan pelaporan diatur
Iebih lanjut oleh masing-masing Kepala Dinas Provinsi dengan mengacu pada Peraturan ini.
BABV KETENTUAN PERALIHAN
Pasal 10
SKSHH yang diterbitkan untuk pengangkutan hasil hutan kayu yang berasal dari hutan hak sebe- lum berlakunya Peraturan ini, dinyatakan tetap berlaku sampai berakhirnya masa berlaku SKSHH
tersebut.
BAB VI KETENTUAN PENUTUP
Pasal 11
1 Hal-hal teknis yang belum diatur dalam Peraturan ini diatur Iebih lanjut oleh Direktur Jenderal. 2 Dengan ditetapkannya peraturan ini, maka ketentuan Pasal 33, Pasal 34 dan Pasal 35 Keputus-
an Menteri Kehutanan Nomor 126Kpts-II2003,dinyatakan tetap berlaku untuk jenis-jenis ka- yu di luar jenis-jenis kayu yang ditetapkan sebagaimana dimaksud pada Pasal 4 dalam peratur-
an ini. 3 Peraturan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan mempunyai daya laku efektif mulai 60
enam puluh hari kerja terhitung sejak ditetapkannya peraturan ini. 4 Sebelum secara efektif berlaku, Peraturan ini disosialisasikan terlebih dahulu kepada semua pi-
hak-pihak terkait.