Sejarah SLB N 1 Sleman Keadaan atau Letak Geografis SLB N 1 Sleman Visi dan Misi SLB N 1 Sleman

2

a. Sejarah SLB N 1 Sleman

SLB Negeri 1 Sleman adalah institusi pendidikan yang menyelenggarakan layanan pendidikan bagi anak berkebutuhan khusus dari jenjang TKLB hingga SMALB. Pada awal berdirinya, SLB Negeri 1 Sleman adalah peralihan dari SLB Pancabakti Pakem yang didirikan pada tahun 1981 oleh para alumni SGPLB Negeri Yogyakarta. Sasaran pendataan dipusatkan di desa Pakembinangun dan desa Hargobinangun, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Pendataan yang dilaksanakan memperoleh 9 anak berkebutuhan khusus dan memiliki 5 calon guru yang berstatus Capeg dari Kanwil Depdikbud Daerah Istimewa Yogyakarta. Pada tanggal 7 November 2007, SLB Panca Bakti mendapat kepercayaan dari pemerintah untuk menyelenggarakan pendidikan dan layanan bagi anak berkebutuhan khusus secara maksimal. Pada tahun 2007 SLB Panca Bakti resmi berganti nama menjadi SLB Negeri 1 Sleman dan berada di bawah naungan Dinas Pendidikan Khusus.

b. Keadaan atau Letak Geografis SLB N 1 Sleman

SLB Negeri 1 Sleman Yogyakarta terletak di sebelah utara kota Yogyakarta, yaitu Sleman bagian utara. SLB Negeri 1 Sleman beralamatkan di Jalan Kaliurang KM 17,5 Pakem, Sleman, Yogyakarta. Letak SLB Negeri 1 Sleman cukup strategis karena berdekatan dengan Rumah Sakit Jiwa Grhasia dan tidak jauh dari jalan utama Kaliurang sehingga memudahkan akses menuju ke SLB.

c. Visi dan Misi SLB N 1 Sleman

1 Visi Terwujudnya anak berkebutuhan khusus yang terampil, mandiri dan berakhlak mulia 2 Misi a Melatih dan memberikan bekal kewirausahaan bagi siswa b Memberikan bekal peserta didik agar mampu mengurus diri sendiri c Memberikan pelayanan secara optimal untuk mengembangkan potensi anak melalui keterampilan khusus 3 d Menanamkan sikap disiplin dan tanggungjawab terhadap warga sekolah. e Menciptakan lingkungan sekolah yang sehat, bersih,aman, nyaman serta kondusif f Mengembangkan bakat, minat peserta didik dalam bidang seni dan olahraga. g Meningkatkan kompetensi guru dan karyawan. h Meningkatkan mutu pembelajaran dengan menggunakan teknologi, informasi, dan komunikasi. i Meningkatkan sekolah sebagai Sub Resource Center di Kabupaten Sleman. j Menjalin hubungan kerjasama dengan dunia usaha dan dunia industri untuk peningkatan kompetensi peserta didik. k Menyiapkan sekolah sebagai Sub Resource Center di Kabupaten Sleman.

d. Kondisi Fisik Sekolah