Kualitas Terjemahan Strategi penerjemahan dan kualitas terjemahan buku manual Handphone Nokia 1600 dari Bahasa Inggris ke dalam Bahasa Indonesia

‘accounts’, ‘systems’ dan ‘ networks ’ adalah merupakan strategi transposisi yang diterapkan oleh penerjemah. Untuk strategi pungutan naturalisasi dan transliterasi terdapat pada kata viruses’, ‘accounts’, ‘systems’ dan’access’.

2. Kualitas Terjemahan

Telah disinggung di muka bahwa untuk menilai kualitas terjemahan Buku Manual Handphone Nokia 1600, penulis melihat dari aspek ketepatan, kealamiahan, dan keterbacaan. Dalam hal ini, penulis meminta 3 orang pembaca ahli untuk menilainya dari aspek keakuratan dan kealamiahan terjemahan buku manual tersebut. Selain itu, penulis juga meminta 3 orang pembaca awam untuk menilai aspek keterbacaan terjemahannya di samping juga seorang informan ahli sebagai peer debriefing untuk dimintai penjelasan sejumlah data yang diperlukan. 2.a. Aspek Ketepatan Skor penilaian terhadap ketepatan terjemahan buku manual handphone Nokia 1600 yang terkumpul dari 665 data adalah sebagai berikut: Tabel 2 Ketepatan Terjemahan Buku Manual Handphone Nokia 1600 Indikator Jumlah Data Frekuensi Terjemahan Sangat Tidak Tepat 13 1,95 Terjemahan Tidak Tepat 50 7,52 Terjemahan Tepat 106 15,94 Terjemahan Sangat Tepat 496 74,59 Jumlah 665 100,00 2.a.1 Terjemahan Sangat Tidak Tepat TSTT Terdapat 13 data atau 1,95 dari keseluruhan data yang termasuk dalam kategori Terjemahan Sangat Tidak Tepat. Indikator dari kategori ini adalah “ Maknapesan frasa dan atau kalimat B.Su sama sekali tidak diterjemahkan ke dalam frasa dan atau kalimat B.Sa, bahkan ada yang sengaja dihilangkan. 47 Data nomor 482B.Su6.34B.Sa6.34TSTT B.Su : Standard Charger B.Sa : S tandard Charger Contoh di atas termasuk dalam kategori terjemahan sangat tidak tepat karena frasa tersebut sama sekali tidak diterjemahkan ke dalam B.Sa, sehingga makna atau pesannya pun tidak dapat disampaikan secara utuh. Untuk kata ‘ standard ’ bisa dipahami maknanya karena dalam bahasa Indonesia kata tersebut sudah bisa dipahami. Namun, tidak demikian halnya dengan kata ‘ charger ’ yang tidak bisa dipahami dengan baik karena kata tersebut bukan termasuk kata pungutan dalam bahasa Indonesia. Oleh karenanya, arti frasa tersebut menjadi tidak jelas. 48 Data nomor 427B.Su5.27B.Sa5.27TSTT B.Su: These look like metal strips on the battery B.Sa: Terlihat seperti baris logam pada baterai. Data di atas menunjukkan terjemahan sangat tidak tepat, karena ada sebagian kata yang dihilangkan tidak diterjemahkan sehingga membuat arti yang disampaikan ke dalam B.Sa menjadi kabur apa yang terlihat seperti baris logam pada baterai?. Kata tersebut adalah kata ‘these’. Data-data lain yang termasuk dalam kategori ini dapat dilihat dalam lampiran di bagian belakang dari naskah ini. 2.a.2 Terjemahan Tidak Tepat TTT Kategori Terjemahan Tidak Tepat didasarkan pada indikator ‘Maknapesan frasa dan atau kalimat B.Su tidak secara tepat tersampaikan ke dalam frasa dan atau kalimat dalam B.Sa. Ditemukan masalah dalam pemilihan butir-butir kata dan hubungan antar frasa, klausa dan elemen-elemen kalimat’. Terdapat 50 data 7,52 dari keseluruhan data yang ada. 49 Data nomor 100B.Su-viB.Sa-viiTTT B.Su: Keep it dry B.Sa: Jaga agar tetap kering. Data ini dinyatakan tidak tepat karena penerjemah menghilangkan kata ‘ it ’ yang merujuk pada kata ‘ your phone ’ sehingga makna kalimat tersebut tidak secara tepat tersampaikan ke dalam B.Sa. 50 Data nomor 124B.Su-.viiiB.Sa-.xTTT B.Su: For instance, some networks may not support all language-dependent characters and services. B.Sa: Misalnya, beberapa jaringan mungkin tidak mendukung semua layanan dan karakter bahasa. Data di atas merupakan contoh kasus terjemahan tidak tepat karena penerjemah tidak menerjemahkan kata ‘ dependent ’ dalam B.Sa sehingga makna kalimat tersebut menjadi tidak tepat. Data-data lain yang termasuk dalam kategori ini dapat dilihat dalam lampiran di bagian belakang dari naskah ini. 2.a.3 Terjemahan Tepat TT Dalam penelitian ini, penerjemahan dikatakan tepat apabila ‘ Maknapesan frasa dan kalimat B.Su secara tepat tersampaikan ke dalam frasa dan kalimat B.Sa dan bisa dengan jelas dipahami oleh penilai, akan tetapi penulisan kembali dan perubahan susunan kata diperlukan’ . Dari 665 butir data yang diteliti, sebanyak 106 data 15,94 termasuk dalam kategori terjemahan tepat. Data-data yang termasuk dalam kasus ini diantaranya: 51 Data nomor 340B.Su4.19B.Su4.19TT B.Su: Select Menu Settings Call settings, and the following options: B.Sa: Pilih Menu Pengaturan Pengaturan Panggilan, lalu dari pilihan berikut: Data di atas termasuk kategori terjemahan tepat karena penerjemah mampu menyampaikan arti secara tepat, jelas dan dapat dimengerti. Namun demikian, diperlukan penulisan kembali di sini khususnya untuk kata ‘dari’ semestinya bisa dihilangkan. 52 Data nomor 372B.Su4.22B.Sa4.22TT B.Su: Scroll to Alarm tone to select the tone for the alarm. B.Sa: Gulir ke Nada alarm untuk memilih nada untuk alarm. Data ini termasuk kategori terjemahan tepat karena arti atau makna yang ada dalam B.Su dapat disampaikan dengan tepat dan jelas oleh penerjemah ke dalam B.Sa. Namun demikian, penulisan kembali masih diperlukan di sini, khususnya kata ‘ for ’ semestinya tidak perlu diterjemahkan. Data-data lain yang termasuk dalam kategori ini dapat dilihat dalam lampiran di bagian belakang dari naskah ini. 2.a.4 Terjemahan Sangat Tepat TST Penerjemahan dikatakan sangat tepat dilihat dari indikator yang berbunyi Makna pesan frasa dan atau kalimat B.Su secara sangat tepat tersampaikan ke dalam frasa dan atau kalimat B.Sa. Frasa dan atau kalimat hasil terjemahan terasa sangat jelas bagi penilai dan tidak diperlukan penulisan kembali rewriting. Dalam penelitian ini terdapat 496 butir data dari 665 data atau 74,59 dalam kategori terjemahan sangat tepat. Data-data yang termasuk dalam kategori ini diantaranya: 53 Data nomor 72B.Su-.vB.Sa-.vTST B.Su: Obey all local laws. B.Sa: Patuhi semua peraturan hukum setempat. Contoh data di atas menunjukkan kategori terjemahan sangat tepat karena penerjemah mampu menyampaikan makna atau pesan seluruh frasa dan kalimat yang ada dalam B.Su ke dalam B. Sa dengan tepat sehingga tidak diperlukan penulisan kembali. 54 Data nomor 84B.Su-.viB.Sa-.viTST B.Su: Do not use the phone at a refueling point B.Sa: Jangan gunakan telepon di tempat pengisian bahan bakar Data ini termasuk dalam kategori terjemahan sangat tepat karena penerjemah mampu menyampaikan makna frasa dan atau kalimat dengan sangat tepat. Hal ini dapat ditunjukkan oleh penerjemah yang mampu membedakan aspek gramatikal antara B.Su dan B.Sa dengan baik, khususnya perbedaan pembentukan pola frase nomina antara kedua bahasa tersebut. Data-data lain yang termasuk dalam kategori ini dapat dilihat dalam lampiran di bagian belakang dari naskah ini. 2.b. Aspek Kealamiahan Skor penilaian terhadap kealamiahan terjemahan buku manual handphone Nokia 1600 yang terkumpul dari 665 data adalah sebagai berikut: Tabel 3 Kealamiahan Terjemahan Buku Manual Handphone Nokia 1600 Indikator Jumlah Data Frekuensi Terjemahan Tidak Alamiah 58 8,72 Terjemahan Kurang Alamiah 179 26,92 Terjemahan Alamiah 428 64,36 Jumlah 665 100,00 2.b.1 Terjemahan Tidak Alamiah TTA Suatu terjemahan dikatakan tidak alamiah dengan indikator pesan atau makna yang disampaikan dari B.Su ke dalam B.Sa terkesan tidak wajar, baik dari segi struktural ataupun semantisnya . Dari 665 data penelitian, sebanyak 58 butir data 8,72 termasuk dalam kategori Terjemahan Tidak Alamiah. Beberapa contoh data tersebut adalah: 55 Data nomor 79B.Su-.vB.Sa-.viTTA B.Su: Switch the phone off near medical equipment. B.Sa: Nonaktifkan telepon saat berada di sekitar peralatan medis. Contoh tersebut di atas dikategorikan terjemahan tidak alamiah karena ada kata dari B.Su yang dipertahankan sehingga mengakibatkan terjemahan seluruh kalimat tersebut menjadi tidak alamiah. Kata yang dimaksud adalah kata ‘non’. 56 Data nomor 482B.Su6.34B.Sa6.34TTA B.Su: Standard Charger B.Sa: Standard Charger Pada data ini, penerjemah benar-benar mempertahankan semua istilah yang ada di B.Su ke dalam B.Sa sehingga hasil terjemahan termasuk dalam kategori tidak alamiah. Data-data lain yang termasuk dalam kategori ini dapat dilihat dalam lampiran di bagian belakang dari naskah ini. 2.b.2 Terjemahan Kurang Alamiah TKA Suatu terjemahan dikatakan kurang alamiah dengan indikator pesan atau makna yang disampaikan dari B.Su ke dalam B.Sa terkesan kurang wajar, baik dari segi struktural ataupun semantisnya . Dari 665 butir data penelitian, sebanyak 179 butir data 26,92 termasuk dalam kategori Terjemahan Kurang Alamiah. Beberapa contoh data yang termasuk dalam kategori ini adalah: 57 Data nomor 76B.Su-.vB.Sa-.vTKA B.Su: All wireless phones may be susceptible to interference, which could affect performance. B.Sa: Semua telepon selular dapat mengalami gangguan yang mungkin mempengaruhi kinerjanya. Data di atas termsuk dalam kategori terjemahan kurang alamiah karena kata’kinerja’ kurang lazim digunakan dalam konteks ini. Oleh karena itu, terjemahan ini menjadi kurang alamiah. 58 Data nomor 397B.Su4.24B.Sa4.24TKA B.Su: When doing a conversion, you may scroll up or down to swap the positions of the unit in the conversion. B.Sa: Saat mengkonversi, Anda dapat menggulir ke atas atau ke bawah untuk menukar posisi satuandalam konversi. Dari segi tata bahasa B.Sa, data tersebut di atas tidak mengalami masalah. Namun dilihat dari meaning nya, terjemahan kalimat di atas termasuk dalam kategori kurang alamiah karena penerjemah tidak mampu mengalihkan pesan dengan wajar, khususnya untuk kata ’converse conversion’ . Data-data lain yang termasuk dalam kategori ini dapat dilihat dalam lampiran di bagian belakang dari naskah ini. 2.b.3 Terjemahan Alamiah TA Hasil terjemahan dikatakan alamiah dengan indikator pesan atau makna yang disampaikan dari B.Su ke dalam B.Sa terkesan wajar, baik dari segi struktural ataupun semantisnya . Ada sebanyak 428 butir data 64,36 dari 665 butir data yang termasuk dalam kategori Terjemahan Alamiah. Beberapa contoh data dapat dilihat berikut ini: 59 Data nomor 40B.Su-.iiiB.Sa-.iiiTA B.Su: Call Functions B.Sa: Fungsi Panggilan Data di atas termasuk contoh terjemahan alamiah. Pada data ini penerjemah mampu menyusun kembali pola frasa nomina yang wajar ke dalam B.Sa. Adanya perubahan nomina jamak ke nomina tunggal dari B.Su ke B.Sa tidak mengubah pesan yang dimaksud. 60 Data nomor 263B.Su4.12B.Sa4.12TA B.Su: Note: When sending messages, your device may display Message sent. B.Sa: Catatan: Saat mengirim pesan, perangkat Anda mungkin menampilkan Pesan Terkirim Hasil terjemahan data ini termasuk terjemahan yang alami karena penerjemah mampu menyusun kembali kalimat tersebut ke dalam B.Sa dengan efektif. Data-data lain yang termasuk dalam kategori ini dapat dilihat dalam lampiran di bagian belakang dari naskah ini. 2.c. Aspek Keterbacaan Skor penilaian terhadap aspek keterbacaan terjemahan buku manual handphone Nokia 1600 adalah sebagai berikut: Tabel 4: Keterbacaan Terjemahan Buku Manual Handphone Nokia 1600 Indikator Jumlah Data Frekuensi Terjemahan Tidak Dapat Dipahami 13 1,95 Terjemahan Sulit Dipahami 90 13,54 Terjemahan Mudah Dipahami 562 64,36 Jumlah 665 100,00 2.c.1 Terjemahan Tidak Dapat Dipahami TTDD Untuk mengukur tingkat keterbacaan suatu teks dengan indikator-indikator yang telah ditetapkan sebelumnya. Suatu terjemahan dikatakan tidak dapat dipahami apabila Terjemahan seluruh frasa dan atau kalimat dalam B.Su tidak dapat dipahami oleh pembaca. Dari 665 butir data dalam penelitian ini, sebanyak 13 butir data 1,95 termasuk dalam kategori TerjemahanTidak Dapat Dipahami. Beberapa contoh data diantaranya: 61 Data nomor 235B.Su1.8B.Sa1.9TTDD B.Su: I f ? is displayed after the word, the word is not in the dictionary. B.Sa: Jika ? ditampilkan setelah kata, kata tersebut tidak ada di dalam kamus. Contoh data di atas merupakan terjemahan yang memiliki tingkat keterbacaan rendah karena kalimat tersebut tidak dapat dipahami dengan jelas oleh pembaca. 62 Data nomor 586B.Su8.44B.Sa8.45TTDD B.Su: These limits are part of comprehensive guidelines and establish permitted levels of RF energy for the general population. B.Sa: Batasan ini merupakan bagian dari peraturan menyeluruh dan menetapkan tingkat energi RF yang diperbolehkan untuk masyarakat umum. Kalimat tersebut di atas tidak dapat dipahami dengan jelas oleh pembaca. Hal ini dapat dikarenakan adanya kata-kata atau istilah ‘batasan, tingkat energi RF’ yang tidak dijelaskan secara gamblang, sehingga orang awam dapat memahami dengan mudah. Data-data lain yang termasuk dalam kategori ini dapat dilihat dalam lampiran di bagian belakang dari naskah ini. 2.c.2 Terjemahan Sulit Dipahami TSD Suatu terjemahan dikategorikan sebagai terjemahan yang sulit dipahami dengan melihat indikator ‘ Terjemahan sebagian frasa dan atau kalimat dalam B.Su kurang dapat dipahami oleh pembaca’ . Dalam penelitian ini, terdapat 90 butir data 13,54 dari 665 butir data, yang termasuk dalam kategori Terjemahan Sulit Dipahami. Beberapa data tersebut adalah sebagai berikut: 63 Data nomor 86B.Su-viB.Sa-.viTSD B.Su: Switch off near Blasting B.Sa: Nonaktifkan di dekat ledakan Contoh data di atas termasuk dalam kategori terjemahan sulit dipahami karena ada kata tertentu yang tidak dapat dimengerti oleh pembaca. Kata tersebut adalah kata ‘ledakan’, yang tidak dijelaskan secara rinci apa yang dimaksud dengan ledakan tersebut. 64 Data nomor 195B.Su1.4B.Sa1.4TSD B.Su: Note: Avoid touching this connector as it is sensitive to electrostatic discharge. B.Sa: Catatan: Jangan sentuh konektor ini karena sensitif terhadap pelepasan muatan listrik statis. Terjemahan data di atas sulit dipahami oleh pembaca karena penerjemah cenderung menggunakan strategi pungutan naturalisasi, sehingga pembaca tidak memahami secara keseluruhan makna istilah-istilah tersebut. Data-data lain yang termasuk dalam kategori ini dapat dilihat dalam lampiran di bagian belakang dari naskah ini. 2.c.3 Terjemahan Mudah Dipahami TMD Indikator yang digunakan untuk menilai suatu terjemahan mudah dipahami adalah ‘ Terjemahan seluruh frasa dan atau kalimat dalam teks B.Sa dapat dipahami dengan mudah oleh pembaca’. Terdapat 562 butir data 84,52 dari seluruh data dalam penelitian ini sebanyak 665 butir data, yang termasuk dalam kategori Terjemahan Mudah Dipahami. Adapun contoh-contoh dari kasus ini adalah sebagai berikut: 65 Data nomor 23B.Sa-iiB.Sa-iiTMD B.Su: Diversion Contrary to Law is prohibited. B.Sa: Penyimpangan terhadap Peraturan yang berlaku merupakan pelangaran hukum. Data tersebut di atas merupakan salah satu data dari sekian banyak data yang termasuk dalam kategori Terjemahan Mudah Dipahami karena pembaca dapat memahami seluruh makna frasa dan atau kalimat yang terdapat dalam teks terjemahan tersebut. 66 Data nomor 56B.Su-.ivB.Sa-.ivTMD B.Su: Genuine Enhancements B.Sa: Perangkat Tambahan Asli Pada contoh di atas pembaca dapat dengan mudah memahami seluruh frasa yang terdapat dalam teks B.Sa. Data-data lain yang termasuk dalam kategori ini dapat dilihat dalam lampiran di bagian belakang dari naskah ini.

B. Pembahasan

Pada sub bab ini, peneliti membahas tentang masalah-masalah yang muncul berkaitan dengan penelitian yang telah dilaksanakan.

1. Strategi Penerjemahan Buku Manual Handphone Nokia 1600