Kriteria Pemilihan Koleksi Koleksi Perpustakaan

31

3.3.1 Kriteria Pemilihan Koleksi

Kriteria pemilihan koleksi adalah suatu syarat atau pun ketetapan suatu perpustakaan dalam memilih bahan pustakanya, agar dapat memenuhi kebutuhan pengguna dengan bahan pustaka yang disediakan. Adapun kriteria pemilihan koleksi pada Perpustakaan Keliling kota Tebing Tinggi antara lain: 1. Tujuan bahan pustaka tersebut, yang dilihat dari judul buku dan daftar isi. Perpustakaan Umum, Arsip dan Dokumentasi Kota Tebing Tinggi melihat terdahulu tujuan dan judul yang menarik atau pun unik dari buku tersebut, agar menarik perhatian pengunjung untuk membacanya. Seperti contoh buku ; Mudah Menguasai Elektronik, Tips-Tips Penting Seputar Mobil dan Sepeda Motor, Inspirasi Desain Ruang Tamu, Budi Daya Jangkrik, Sehat Dengan Air Putih, Hidup Berawal Dari Mimpi, Ayahku Bukan Pembohong, 9 Matahari, 5 Bintang, Gadis Kretek dan lain sebagainya. 2. Melakukan perbandingan dengan bahan pustaka yang sudah ada. Sebelum melakukan pemelihannya Perpustakaan Umum, Arsip dan Dokumentasi Kota Tebing Tinggi juga melakukan perbandingan dengan bahan pustaka yang telah dimiliki. Contohnya ; seperti buku cerita yang diterbitkan oleh Disney Princess, karena kebanyakan buku yang diterbitkan oleh disney princess ini ceritanya memiliki alur cerita fiksi yang tidak jauh berbeda. 3. Tahun terbit yang paling baru kecuali pada buku kesusastraan. Melakukan pemilihan pada buku yang tahun terbitannya paling baru, sedangkan tahun terbitan yang dimiliki Perpustakaan Keliling pada Perpustakaan Umum, Arsip dan Dokumentasi Kota Tebing Tinggi rata- rata tahun 2007 sampai 2012. 4. Harga buku, karena terbatasnya dana yang dimiliki. Melakukan pembelian bahan pustaka dengan rata-rata harga yang terjangkau yaitu Rp.35.000 s.d Rp.60.000, dikarenakan terbatasnya anggaran dan terbaginya anggaran juga untuk yang bernaungan dibawah Perpustakaan Umum, Arsip dan Dokumentasi Kota Tebing Tinggi. Seperti ; Perpustakaan Umum, Rumah Baca Persiakan, Rumah Baca Universitas Sumatera Utara 32 Bandar Utama, Rumah Baca Bagelen, Perpustakaan Masjid, 14 empat belas Perpustakaan Kelurahan dan Perpustakaan Keliling. 5. Pengarang atau penulis cukup terkenal. Melakukan pemilihan dengan terbitannya yang cukup banyak digemari kalangan publik atau pun dikenali banyak masyarakat, seperti contoh penulis ; Ahmad Setiawan, Andi Haryono, Dodong Budianto, Andrea Hirata, Habiburrahman El Shirazy, Dewi Dee Lestari, Asmar Nadia, dan lain sebagainya. 6. Isi bahan pustaka tidak melanggar norma-norma moral, dan norma agama yang berlaku di masyarakat. Isi bahan pustaka tidak melakukan propaganda politik, melanggar norma- norma moral warga sekitar tebing tinggi, dan norma agama yang berlaku dimasyarakat. 7. Isi bahan pustaka benar-benar karya ilmiah dan menghibur. Isi bahan pustaka benar-benar berisikan karya ilmiah atau pun bahan pustaka dapat memberikan kesan menghibur kepada setiap pembacanya. 8. Permintaan pengunjungnya. Perpustakaan Umum, Arsip dan Dokumentasi Kota Tebing Tinggi juga melakukan pemilihan berdasarkan permintaan pengunjungya, biasanya pengunjung yang melakukan permintaan langsung menyatakannya kepada staf pegawai yang sedang bertugas di bis.

3.3.2 Pemilihan Bahan Pustaka