Tekhnik Analisis Data Analisis Tabel Tunggal

Universitas Sumatera Utara a. Wawancara yaitu dengan cara wawancara mendalam untuk memperoleh data yang lengkap dan mendalam dari informan. Metode ini dilakukan dengan mengajukan pertanyaan-pertanyaan secara langsung dan terbuka kepada informan atau pihak yang berhubungan dan memiliki relevansi terhadap masalah yang berhubungan dengan penelitian. Dalam hal ini peneliti akan melakukan wawancara terhadap para nasabah BCA. b. Kuesioner angket adalah suatu daftar yang berisi rangkaian pertanyaan mengenai sesuatu masalah atau bidang yang akan diteliti, yang bertujuan memperoleh informasi yang relevan, serta informasi yang dibutuhkan secara serentak. Dalam penelitian ini angket digunakan sebagai alat pendamping dalam mengumpulkan data. daftar pertanyaan dibuat semi terbuka yang memberi pilihan jawaban pada responden dan memberikan penjelasan-penjelasan yang diperlukan oleh peneliti. Dalam hal ini peneliti akan menyebarkan kuesioner kepada para nasabah BCA sebagai responden dalam penelitian ini. 2. Data Sekunder Data Sekunder adalah data yang diperoleh baik yang belum diolah maupun telah diolah, baik dalam bentuk angka maupun uraian. Dalam penelitian ini data- data sekunder yang diperlukan antara literature yang relevan dengan judul penelitian seperti buku-buku,artikel, makalah, peraturan-peraturan, struktur organisasi, jadwal waktu, petunjuk pelaksana, petunjuk teknis, dan lain-lain yang memiliki relevansi dengan masalah yang diteliti.

1.13. Tekhnik Analisis Data

Analisis data kualitatif adalah upaya yang dilakukan dengan jalan bekerja dangan data, mengorganisasikan data, memilih-milahnya menjadi satuan yang dapat dikelola, mensintesiskannya, mencari dan menemukan pola, menemukan apa yang penting dan apa yang dipelajari, dan memutuskan apa yang dapat diceritakan kepada orang lain Moleong, 2005:248. Maleong dalam Kriyantono,2009:165 mendefenisikan data sebagai proses pengorganisasian dan mengurutkan data kedalam pola, kategori dan satuan uraian dasar sehingga dapat Universitas Sumatera Utara ditemukan tema dan dapat dirumuskan hipotesis kerja seperti yang disarankan oleh data. Tahap Proses analisis data dimulai dengan menelaah seluruh data yang tersedia dari berbagai sumber yaitu dari wawancara pengamatan yang sudah dituliskan dalam catatan lapangan, dokumen pribadi, dokumen resmi, gambar foto dan sebangainya. Setelah dipelajari, dibaca, dan ditelaah maka langkah berikutnya adalah mengadakan reduksi data yang dilakukan yang dilakukan dengan jalan membuat abstraksi. Abstraksi merupakan usaha membuat rangkuman yang inti, proses dan pernyataan-pernyataan yang perlu dijaga sehingga tetap berada didalamnya. Melalui data kualitatif, data yang diperoleh dari lapangan dikumpul untuk kemudian diambil kesimpulan yang bersifat khusus kepada yang bersifat umum dan disajikan dalam bentuk narasi. Kriyantono, 2009 . Penelitian deskriptif kualitatif, berupaya memaparkan fenomena sosial. Dalam hal ini peneliti akan menyebarkan kuesioner kepada para pelanggan nasabah BCA sebagai responden dalam penelitian ini. Dan kemudian menggunakan Analisis Tabel Tunggal.

1.14 Analisis Tabel Tunggal

Merupakan suatu analisa yang dilakukan dengan membagi-bagikan variabel penelitian kedalam kategori-kategori yang dilakukan atas dasar frekuensi. Table tunggal merupakan langkah awal dalam menganalisa data yang terdiri dari dua kolom yaitu sejumlah frekuensi dan presentasi untuk setiap kategoriSingarimbun, 1995:266. Universitas Sumatera Utara

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Pelaksanaan Pengumpulan data Dalam proses penelitian ini, ada beberapa tahapan pengumpulan data yang peneliti lakukan yaitu: 4.1.1 Tahap Awal Sebelum melakukan penelitian ke lokasi penelitian, peneliti terlebih dahulu meminta izin kepada pihak HRDSPV Bank BCA Diponegoro Medan. Namun sebelum itu peneliti mengajukan surat permohonan izin melakukan penelitian dari bagian pendidikan FISIP USU. Setelah peneliti memperoleh surat- surat izin tersebut, maka peneliti dapat melakukan penelitian di lokasi penelitian tersebut. 4.1.2 Pengumpulan Data Mulai tanggal 14 April-28 mei 2013, peneliti telah melakukan penelitian dan menyebarkan kuesioner kepada responden. Peneliti menyebarkan kuesioner kepada responden para nasabah BCA Medan. Kuesioner penelitian tersebut berisi 25 pertanyaan yang seluruhnya harus dijawab responden, dimana terdiri dari 5 pertanyaan untuk karakteristik responden, 13 pertanyaan mengenai peranan Customer Service, dan 6 pertanyaan untuk kepuasan pelanggan BCA Medan. 4.2 Proses Pengolahan Data Setelah peneliti selesai mengumpulkan data dari 30 responden, maka pengolahan data akan dimulai. Adapun tahap pengolahan data yang akan peneliti lakukan adalah sebagai berikut:

Dokumen yang terkait

Pengaruh Pelayanan Customer Service Terhadap Citra Perusahaan (Studi Korelasional Pengaruh Pelayanan Customer Service terhadap Citra Terminal Terpadu Amplas Medan)

4 145 167

Pengaruh Kualitas Pelayanan Customer Service terhadap Kepuasan Pelanggan Pada PT Astra International Tbk – Toyota Kantor Cabang Sisingamangaraja Medan

5 69 55

Peranan Customer Service Dalam Meningkatkan Pelayanan Terhadap Nasabah Di Bank Tabungan Pensiunan Nasional ( BTPN) Cabang Kisaran

0 77 65

Pengaruh Pelayanan Customer Service Terhadap Citra Perusahaan (Studi Korelasional Pengaruh Pelayanan Customer Service Terhadap Citra Perusahaan di PT. Perusahaan Listrik Negara (Persero) Rayon Medan Baru)

9 79 107

Peranan Customer Service Dalam Meningkatkan Pelayanan Terhadap Nasabah Di Bank Tabungan Pensiunan Nasional (BTPN)

0 54 56

PERAN CUSTOMER SERVICE DALAM PELAYANAN PROSES TRANSAKSI PRODUK TABUNGAN (STUDI KASUS PADA CUSTOMER SERVICE DI BANK MUAMALAT KCP. PALUR)

0 8 59

Pengaruh Pelayanan Customer Service Terhadap Citra Perusahaan (Studi Korelasional Pengaruh Pelayanan Customer Service terhadap Citra Terminal Terpadu Amplas Medan)

0 1 46

BAB II - Customer Service Dan Peningkatan Pelayanan (Studi Deskriptif Peranan Customer Service dalam meningkatkan pelayanan BCA Kcp. Medan)

0 0 27

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah - Customer Service Dan Peningkatan Pelayanan (Studi Deskriptif Peranan Customer Service dalam meningkatkan pelayanan BCA Kcp. Medan)

0 0 12

Customer Service Dan Peningkatan Pelayanan (Studi Deskriptif Peranan Customer Service dalam meningkatkan pelayanan BCA Kcp. Medan)

0 1 11