Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

bermutu atau tidak baik maka manusia akan menjadi orang yang kurang bermutu. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk menanamkan perilaku anti korupsi adalah melalui pendidikan. Dari hasil observasi yang dilakukan peneliti pada siswa kelas IV B di SD Karitas Nandan pada bulan September hingga Oktober didapatkan bahwa minat baca siswa kelas IV B masih sangat rendah terbukti dengan sedikitnya siswa yang membaca di perpustakaan, kejujuran siswa juga belum baik dikarenakan masih banyak siswa yang berbuat curang saat ulangan harian. Menurut wawancara dengan guru kelas IV B juga didapatkan minat baca yang rendah dari siswa kelas IV B. Berdasarkan temuan data di atas, peneliti mengembangkan media pembelajaran berupa cerita bergambar. Jenis penelitian ini merupakan Research and Development RD, peneliti menggambil judul: “Pengembangan Buku Cerita Bergambar Berbasis Pendidikan Anti Korupsi untuk Pembelajaran Membaca Siswa pada Kelas IV Sekolah Dasar”. Pengembangan buku cerita bergambar berbasis pendidikan anti korupsi ini diharapakan menanankan anti korupsi kepada anak sejak dini agar memiliki landasan karakter yang jujur serta menambah minat baca anak.

1.2 Rumusan Masalah

Dari uraian latar belakang masalah tersebut, peneliti fokus terhadap rumusan masalah sebagai berikut : 1.2.1 Bagaimana pengembangan produk buku cerita bergambar tentang pendidikan anti korupsi untuk pembelajaran membaca siswa pada kelas IV di SD Karitas Nandan? 1.2.2 Bagaimana kualitas produk buku cerita bergambar tentang pendidikan anti korupsi untuk pembelajaran membaca siswa pada kelas IV di SD Karitas Nandan?

1.3 Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah di atas, tujuan dari penelitian ini adalah : 1.3.1 Mendeskripsikan pengembangan produk buku cerita bergambar tentang pendidikan anti korupsi untuk pembelajaran membaca siswa pada kelas IV di SD Karitas Nandan. 1.3.2 Mendeskripsikan kualitas produk buku cerita bergambar tentang pendidikan anti korupsi untuk pembelajaran membaca siswa pada kelas IV di SD Karitas Nandan.

1.4 Manfaat Penelitian

Manfaat dari penelitian ini adalah sebagai berikut : 1.4.1 Bagi anak Buku cerita bergambar berbasis pendidikan anti korupsi dapat bermanfaat bagi anak untuk mengembangkan minat baca anak karena dipandu dengan gambar berwarna yang menarik bagi anak. Selain itu manfaat yang didapat anak adalah belajar tentang anti korupsi serta bersikap jujur, bertanggung jawab, dan dapat meninggalkan egoisnya demi kebaikan semua orang yang dapat diterapkan pada kehidupan anak. 1.4.2 Bagi Peneliti Penelitian ini bermanfaat bagi peniliti untuk mengembangkan buku cerita bergambar tentang pendidikan anti korupsi yang berguna untuk mengembangkan pembelajaran membaca serta meningkatkan minat baca, menumbuhkan sikap jujur, bertanggung jawab, giat, dan menambah pengalaman. 1.4.3 Bagi Guru Buku cerita bergambar berbasis pendidikan anti korupsi dapat bermanfaat bagi guru sebagai buku untuk menanamkan karakter anti korupsi bagi siswa serta menambah bahan ajar untuk guru yang bermanfaat. 1.4.4 Bagi sekolah Buku cerita bergambar berbasis pendidikan anti korupsi dapat bermanfaat bagi sekolah untuk menambah sumber bacaan sekolah. 1.4.5 Bagi Progam Studi PGSD Penelitian ini dapat menambah sumber pustaka bagi program studi PGSD Universitas Sanata Dharma berkaitan tentang buku cerita bergambar berbasis pendidikan anti korupsi.

1.5 Batasan Istilah