INDIKATOR TUJUAN MATERI Tema 2 Bermain di Lingkunganku

49

C. INDIKATOR

Bahasa Indonesia  Menceritakan berbagai aktivitas bermain di lingkungan sekitar.  Membacakan cerita narasi yang telah ditulis dengan lafal dan intonasi yang jelas. Matematika  Menentukan gambar yang sesuaian dengan perkalian yang diketahui.  Membuat perkalian yang mungkin jika hasil kali ditentukan. SBDP  Mengidentifikasi bahan alam di lingkungan rumah teman untuk karya kreatif.  Membuat karya kreatif sebagai penghias benda dengan menggunakan bahan alam di lingkungan sekitar melalui kegiatan mnggunting daun pisang, daun nangka, dan daun kelapa.

D. TUJUAN

1. Dengan teks yang telah ditulis siswa sebelumnya, siswa dapat membacakan cerita narasi yang telah ditulis dengan lafal dan intonasi yang jelas dengan percaya diri. 2. Dengan mengamati gambar, siswa dapat menceritakan berbagai aktivitas bermain di lingkungan sekitar dengan percaya diri. 3. Dengan mendengarkan cerita yang disampaikan teman, siswa dapat membuat pertanyaan yang berkaitan dengan cerita dengan penggunaan EYD yang cermat. 4. Dengan mengamati gambar, siswa dapat membuat kalimat tanya berdasarkan gambar pada buku siswa dengan cermat. 5. Dengan mengamati media gambar, siswa dapat menentukan gambar yang sesuaian dengan perkalian yang diketahui dengan cermat. 6. Dengan mengamati gambar, siswa dapat menghitung perkalian sederhana dengan cermat. 7. Dengan mempelajari contoh, siswa dapat membuat perkalian yang hasil kali sudah ditentukan dengan cermat. 8. Dengan membaca teks singkat, siswa dapat mengidentifikasi bahan alam di lingkungan sekitar untuk karya kreatif dengan cermat. 9. Dengan memahami cara membuat karya kreatif, siswa dapat membuat karya kreatif sebagai penghias benda dengan menggunakan benda alam di lingkungan sekitar rumah teman melalui kegiatan menggunting daun pisang, daun nangka, daun mangga dengan cermat dan bertanggung jawab.

E. MATERI

1. Membacakan dan bercerita berbagai aktivitas bermain di lingkungan sekitar 2. Membuat kalimat tanya berdasarkan gambar 3. Menentukan gambar yang sesuaian dengan perkalian 4. Menghitung perkalian sederhana 5. Membuat karya kreatif dengan bahan alam

F. PENDEKATAN METODE