Pengelolaan Keuangan MEKANISME PELAKSANAAN PROGRAM

P er ce pa tan Akr editasi Madr asah proposal block grant. Dalam proses penyusunan proposal, madrasah akan didampingi oleh tim pelaksana di daerah. Bentuk kegiatan yang diusulkan dalam proposal dapat berupa pembangunan sarana dan prasarana madrasah maupun kegiatan pelatihan. Proposal block grant disusun oleh Komite Pembangunan Madrasah. Dokumen proposal disahkan oleh Kepala Madrasah dan Komite Madrasah serta diketahui oleh pihak Mapenda.

c. Penyaluran block grant

Proses pencairan dana block grant akan dilakukan dalam 2 dua tahap, masing-masing sebesar 50 dari nilai dana yang disetujui. Pembayaran tahap pertama dilakukan segera setelah penandatanganan Surat Perjanjian Dana Hibah Lampiran 13. Sedangkan pembayaran kedua dilakukan saat pembangunan madrasah telah mencapai 75 dari total nilai pembayaran tahap pertama. Kerangka waktu pelaksanaan pembangunan madrasah adalah selama 6 enam bulan. Langkah 9: Simulasi Akreditasi dan Evaluasi Setelah seluruh kegiatan baik pelatihan, pendampingan teknis hingga pembangunan madrasah melalui bantuan block grant dilaksanakan maka pihak madrasah melakukan evaluasi akhir end line survey. Evaluasi akhir dilakukan untuk melihat perkembangan dan perubahan yang terjadi pada madrasah setelah seluruh paket bantuan program diberikan. Evaluasi akhir ini bersifat simulasi dari pelaksanaan akreditasi oleh BAN SM. Oleh karena itu, instrumen akreditasi yang digunakan juga bersumber dari BAN SM sebagaimana yang digunakan pada saat kegiatan need assessment baseline survey. Sebagaimana kegiatan sebelumnya, dalam proses pengisian instrumen akreditasi, madrasah akan didampingi oleh tim pendamping ILP di masing-masing wilayah untuk memastikan bahwa apa yang dilakukan oleh madrasah adalah benar sebagaimana yang telah diatur. Hasil evaluasi akhir ini akan bermanfaat untuk melihat dampak program terhadap madrasah peserta program. Selain itu, hasil evaluasi akhir juga dapat menjadi acuan terhadap kesiapan madrasah untuk diakreditasi oleh BAN SM. Pada saat yang sama, di pihak lain, pengelola program juga melakukan self evaluation study atau impact assessment terhadap program yang dilaksanakan. Hasil evaluasi tsb dapat menjadi bahan rujukan untuk perbaikan pelaksanaan program pada periode selanjutnya. 20 P er ce pa tan Akr editasi Madr asah Langkah 10: Pelaksanaan Akreditasi Madrasah Sesuai dengan tujuan program, yaitu untuk mempersiapkan madrasah di lingkungan Pendidikan Islam untuk diakreditasi oleh BAN SM maka pada tahap akhir pelaksanaan program masing-masing madrasah akan mempersiapkan dirinya untuk diakreditasi. Gambar 5 menampilkan alur mekanisme pelaksanaan akreditasi sekolahmadrasah yang perlu diketahui oleh madrasah maupun pengelola program berdasarkan ketentuan BAN SM. Beberapa persyaratan yang harus dipersiapkan oleh madrasah untuk pengajuan akreditasi adalah sebagai berikut: 1. Memiliki Surat Keputusan PendirianOperasional Madrasah, 2. Memiliki peserta didik pada semua tingkatan kelas, 3. Memiliki sarana dan prasarana pendidikan, 4. Memiliki pendidik dan tenaga kependidikan, 5. Melaksanakan kurikulum yang berlaku, 6. Telah menamatkan peserta didik, 7. Memiliki NSM Nomor Statistik Madrasah, 8. Mengisi Instrumen Akreditasi dan Instrumen Pengumpulan Data dan Informasi Pendukung, Instrumen Akreditasi SDMI dan SMPMTs masing-masing dapat dilihat secara rinci pada Lampiran 6 dan Lampiran 7. Selain itu, Instrumen Pengumpulan Data dan Informasi Pendukung Akreditasi bagi SDMI dan SMPMTs masing- masing dapat dilihat pada Lampiran 14 dan Lampiran 15. Sedangkan Petunjuk Teknis Pengisian seluruh instrumen tsb dapat dilihat secara rinci pada Lampiran 8 Juknis Instrumen Akreditasi SDMI, Lampiran 9 Juknis Instrumen Akreditasi SDMI, Lampiran 16 Juknis Instrumen Pengumpulan Data SDMI, dan Lampiran 17 Juknis Instrumen Pengumpulan Data SMP MTs. 9. Mengirimkan Surat Pernyataan dari Kepala Madrasah mengenai keabsahan data yang dikirimkan. Terlampir adalah format surat penyataan kepala madrasah Lampiran 18. Pada proses pengajuan akreditasi, madrasah dapat menghubungi UPA atau BAP secara langsung di wilayahnya masing-masing. Daftar alamat dan nomor teleponfax BAP SM se-Indonesia dapat dilihat pada Lampiran 19. 21 P er ce pa tan Akr editasi Madr asah BAP-SM menetapkan strategi dan sasaran sekolahmadrasah yang diakreditasi dan BAP-SM menyusun rencana jumlah dan alokasi sekolahmadrasah yang akan diakreditasikan dengan kondisi Disdik Provinsi dan Kanwil Kemenag BAP-SM mengumumkan kepada sekolahmadrasah untuk menyampaikan usul untuk akreditasi Disdik ProvinsiKabKota dan KanwilKemenag mengusulkan daftar nama dan alamat sekolahmadrasah yang akan diakreditasi BAP-SM mengirimkan Perangkat Akreditasi sekolahmadrasah Sekolahmadrasah mengisi Instrumen Akreditasi dan Instrumen Pengumpulan Data dan Informasi Pendukung Sekolahmadrasah mengirimkan hasil isian Instrumen Akreditasi dan Instrumen Pengumpulan Data dan Informasi Pendukung ke BAP-SM BAP-SM menentukan kelayakan sekolahmadrasah yang akan divisitasi LAYAK? Ya Tidak BAP-SM menetapkan dan menugaskan tim asesor untuk melaksanakan visitasi Asesor melaksanakan visitasi ke sekolahmadrasah dan melaporkan ke BAP-SM BAP-SM melakukan veriikasi hasil visitasi BAP-SM menetapkan hasil akreditasi sekolahmadrasah BAP-SM mengirimkan surat pemberitahuan kepada sekolah madrasah untuk saran dan perbaikan Terakreditasi? BAP-SM menerbitkan sertiikat hasil akreditasi BAP-SM melaporkan hasil akreditasi kepada BAN-SM dan pihak terkait disertai bahan rekomendasi tindak lanjut Ya Tidak BAP-SM mengirimkan surat pemberitahuan kepada sekolah madrasah untuk saran dan perbaikan 13 12 11 10 9 8 7 6 5 4 3 2 1 Gambar 5. Mekanisme Akreditasi SekolahMadrasah 22 P er ce pa tan Akr editasi Madr asah

BAGIAN 4 SISTEM MONITORING, EVALUASI DAN PELAPORAN

4.1. Tujuan Monitoring dan Evaluasi

Monitoring dan evaluasi merupakan kegiatan yang terintegrasi dengan program. Dimana penilaian pelaksanaan kegiatan dalam suatu program perlu dilakukan secara terus menerus berkaitan dengan pencapaian maksud yang telah direncanakan untuk sasaran program. Secara khusus, tujuan dilakukannya monitoring dan evaluasi adalah: a. Untuk melihat perkembangan pelaksanaan program di seluruh wilayah b. Untuk mengidentifikasi permasalahan yang dihadapi oleh pelaksana program dalam mengimplementasikan program, baik di tingkat nasional hingga di madrasah c. Untuk mengidentifikasi hal-hal apa saja yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kualitas pelaksanaan program

4.2. Indikator dan Objek Monitoring dan Evaluasi

Komponen monitoring dan evaluasi program ini mengacu pada indikator standar akreditasi BAN SM. Fokus outcome yang ditinjau pada pelaksanaan program ini adalah pada:

a. Output 1: Peningkatan Kurikulum dan Metode Pembelajaran

Fokus kontribusi pada standar akreditasi BSNP: • Standar Isi • Standar Proses • Standar Penilaian

b. Output 2: Peningkatan Manajemen Madrasah

Fokus kontribusi pada standar akreditasi BSNP: • Standar ManajemenPengelolaan • Standar Pembiayaan

c. Output 3: Peningkatan Pendidikan dan Tenaga Kependidikan

Fokus kontribusi pada standar akreditasi BSNP: • Standar Pendidikan Tenaga Kependidikan 23