Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Metode Penelitian

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang diuraikan diatas maka permasalahan yang akan dibahas penulis dalam skripsi ini adalah: a. Apa syarat-syarat pelaksanaan Kredit Usaha Rakyat KUR dan Kredit Biasa pada Bank Sumut Pusat? b. Bagaimana prosedur pelaksanaan Kredit Usaha Rakyat KUR dan Kredit Biasa pada Bank Sumut Pusat? c. Apa hambatan dan solusi pelaksanaan Kredit Usaha Rakyat KUR dan Kredit Biasa pada Bank Sumut Pusat?

C. Tujuan Penelitian

Penelitian yang penulis lakukan ini di harapkan dapat mengetahui: a. Syarat-syarat pelaksanaan Kredit Usaha Rakyat KUR dan Kredit Biasa pada Bank Sumut Pusat. b. Prosedur pelaksanaan Kredit Usaha Rakyat KUR dan Kredit Biasa pada Bank Sumut Pusat. c. Hambatan dan Solusi pelaksanaan Kredit Usaha Rakyat KUR dan Kredit Biasa pada Bank Sumut Pusat.

D. Manfaat Penelitian

Sejalan dengan tujuan tersebut diatas, penulisan skripsi ini diharapkan dapat memberikan manfaat teoritis dan manfaat praktis sebagai berikut: Universitas Sumatera Utara a. Manfaat Teoritis Hasil penulisan ini dapat dijadikan sebagai bahan kajian lebih lanjut untuk berbagai konsep ilmiah yang pada waktunya nanti dapat memberikan manfaat bagi perkembangan ilmu pengetahuan dalam hukum perbankan dan pada pengkreditan, khususnya didalam penyelesaian masalah perbandingan pelaksanaan Kredit Usaha Rakyat KUR dan Kredit Biasa pada Bank Sumut Pusat. b. Manfaat Praktis Penulis berharap bahwa tulisan ini dapat bermanfaat sebagai masukkan dan pengetahuan bagi masyarakat dan para pelaku usaha mengenai berbagai problema pengkreditan yang mungkin dihadapi di dunia perbankan. Serta dapat pula member manfaat dan perbandingan bagi penulis lain yang meneliti lebih lanjut dan mendalam.

E. Metode Penelitian

Setiap usaha penulisan haruslah menggunakan metode penulisan yang sesuai dengan bidang yang diteliti. Adapun penelitian yang digunakan oleh penulis dapat diuraikan sebagai berikut: 1. Jenis Penelitian Jenis penelitian yang digunakan dalam penulisan skripsi ini disesuaikan dengan permasalahan yang diangkat di dalamnya. Untuk mendapatkan data yang diperlukan sesuai dengan masalah yang diteliti, maka dalam hal ini penulis menggunakan metode penulisan yang bila dilihat dari jenisnya, maka dapat digolongkan kedalam penelitian normatif empiris. Penelitian normatif adalah adalah Universitas Sumatera Utara penelitian hukum yang dilakukan dengan cara meneliti bahan pustaka atau data sekunder belaka atau bisa juga disebut dengan penelitian hukum kepustakaan. 15 Penelitian empiris merupakan penelitan berupa studi lapangan dengan melakukan wawancara pada responden yang berkaitan dengan Kantor Pusat Bank Sumut. Penelitian hukum sosiologis atau empiris dilakukan dengan cara meneliti data primer yang diperoleh dilapangan selain juga meneliti data sekunder dari perpustakaan. 16 2. Data dan Sumber Data Data dan sumber data yang digunakan dalam menyusun skripsi ini adalah bahan hukum primer, sekunder dan tersier. Bahan hukum primer yaitu bahan hukum yang terdiri dari peraturan perundang-undangan di bidang hukum perbankan dan pengkreditan, antara lain Kitab Undang-Undang Hukum Perdata, Kitab Undang- Undang Hukum Dagang, Undang-Undang Nomor 10 Tahun 1998 tentang Perbankan, Undang-Undang nomor 23 tahun 1999 jo. Undang-Undang nomor 3 tahun 2004 tentang Bank Indonesia, Peraturan Presiden nomor 2 tahun 2008 tentang Lembaga Penjaminan, Instruksi Presiden nomor 6 tahun 2007 tentang Kebijakan Percepatan Sektor Riil dan Pemberdayaan UMKMK Guna Meningkatkan Pertumbuhan Ekonomi Indonesia, Keputusan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian nomor 5 tahun 2008 tentang Komite Kebijakan Penjaminan KreditPembiayaan Bagi UMKMK, Keputusan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Nomor: KEP-07M.EKON012010 tentang Penambahan Bank Pelaksana Kredit Usaha Rakyat. 15 Soerjono Soekanto dan Sri Mumadji, Penelitian Hukum Normatif Suatu Tinjauan Singkat, Raja Grafindo Persada, Jakarta, 2001, hal. 13 16 Tampil Anshari Siregar, Metodologi Penelitian Hukum Penulisan Skripsi, Medan, 2005, hal. 23 Universitas Sumatera Utara Bahan hukum sekunder, yaitu bahan hukum yang memberikan penjelasan terhadap bahan hukum pimer, yakni hasil karya para ahli hukum berupa buku-buku dan pendapat-pendapat para sarjana yang berhubungan dengan pembahasan skripsi ini. Bahan hukum tersier atau bahan penunjang yaitu bahan hukum yang memberikan petunjuk atau penjelasan bermakna terhadap bahan hukum primer danatau bahan hukum sekunder, yaitu kamus hukum dan lain-lain. 3. Teknik Pengumpulan Data a. Studi pustaka, yaitu metode pengumpulan data yang digunakan untuk memperoleh data sekunder dengan cara menggali sumber-sumber tertulis, baik dari instansi yang terkait, maupun buku literature yang ada relevansinya dengan masalah penelitian yang digunakan sebagai kelengkapan penelitian. b. Penelitan Lapangan Field Research Metode pengumpulan data ini dilakukan dengan cara mengunjungi langsung objek penelitian. Penelitian akan dilakukan di Kantor Pusat Bank Sumut. Untuk melengkapi data-data penelitian, maka dilakukan juga studi dokumentasi dan wawancara secara langsung dengan Bapak Robert Hutagaol, staf pegawai Kantor Pusat Bank Sumut. 4. Analisis Data Analisis data dilakukan secara kualitatif yang digambarkan secara deskriptif, rangkaian kegiatan analisis data dimulai setelah terkumpulnya data sekunder, kemudian disusun menjadi sebuah pola dan dikelompokkan secara sistematis. Analisis data lalu dilanjutkan dengan membandingkan data sekunder terhadap data primer untuk mendapat penyelesaian permasalahan yang diangkat. Universitas Sumatera Utara

F. Keaslian Penulisan