Subyek Penelitian METODE PENELITIAN

Tabel 4. Kisi-kisi Instrumen Angket Faktor-faktor yang Mempengaruhi Motivasi Karyawan dalam Promosi Jabatan Lanjutan No . Instrumen Indikator Sub Indikator Nomor Soal 1. Faktor yang berasal dari dalam individu intern b. Pengakuan Prestasi 3 Kreativitas dalam bekerja 1 Pemberian penghargaan 2 Pujian dari pimpinan 9,10,11,12 2. Faktor yang berasal dari luar individu ekstern a. Jaminan Karier 1 Adanya promosi jabatan 2 Peluang karier yang jelas 13,14,15, b. Kompensasi 1 Gaji 2 Jaminan Sosial 16,17,18,1 9,20 c. Kebutuhan Sosial 1 Hubungan dengan karyawan lain 2 Kebutuhan akan perasaan diterima oleh orang lain 3 Hubungan dengan pimpinan atau atasan 21,22,23,24 ,25,26 Jumlah 26 : Pernyataan negatif Uji validitas instrumen untuk menguji validitas isi angket dalam penelitian ini menggunakan pendapat dari ahli expert judgement. Dalam hal ini setelah instrumen dikonstruksi tentang aspek-aspek yang akan diukur dengan berdasarkan teori tertentu, maka selanjutnya dikonsultasikan dengan ahlipakar. Ahlipakar dalam penelitian ini yaitu dosen pembimbing dan narasumber.

G. Teknik Analisis Data

Pemilihan teknik analisis data ini didasarkan pada tujuan penelitian yang telah ditetapkan yaitu mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi motivasi karyawan dalam promosi jabatan di PT Harapan Jaya Globalindo, maka teknik analisis data yang digunakan adalah dengan analisis deskriptif. Dalam pengelolaan ini data penelitian ditempuh dengan cara sebagai berikut: 1. Editing Setelah angket dibagikan dan diisi oleh responden lalu dikembalikan kepada peneliti, kemudian peneliti meneliti kelengkapan dalam pengisian angket bila ada jawaban yang tidak dijawab, peneliti menghubungi responden yang bersangkutan untuk disempurnakan jawabannya agar angket tersebut dikatakan sah. 2. Tabulating Langkah kedua adalah pengelolaan data dengan memindahkan jawaban yang terdapat dalam angket ke dalam tabulasi atau tabel. Kemudian setelah data diolah sehingga hasil angket dinyatakan sah, maka selanjutnya melakukan analisis data dengan deskriptif kuantitatif dengan presentase, maka rumus yang digunakan dalam penelitian ini sebagai berikut: