Stasiun Penerimaan Buah Stasiun Timbangan Loading Ramp Stasiun Perebusan Sterilizer

4.1.4. Proses Produksi

Tandan Buah Segar TBS setelah dipanen akan diolah dalam Pabrik Kelapa Sawit PKS. Pengolahan tandan buah segar ini dimaksudkan untuk memperoleh minyak sawit dari daging buah Crude Palm Oil dan dari biji buah Palm Kernel Oil. PKS Unit Dolok Ilir memiliki kapasitas produksi 60 tonjam.

1. Stasiun Penerimaan Buah

Stasiun penerimaan TBS merupakan stasiun yang menerima TBS yang diangkut oleh truk-truk pengangkut dari kebun, baik dari kebun milik Dolok Ilir maupun milik pihak ketiga. Stasiun penerimaan buah terdiri dari :

2. Stasiun Timbangan

Stasiun timbangan merupakan langkah awal sebelum melakukan proses pengolahan TBS selanjutnya. Stasiun timbangan berfungsi sebagai tempat atau alat penimbangan TBS yang dibawa ke Pabrik dan hasil produksi Pabrik minyakinti sawit. Proses penimbangan menggunakan 2 sistem yaitu sistem digital dan sistem manual.

3. Loading Ramp

TBS yang telah ditimbang selanjutnya akan dibawa ke Loading ramp. Loading ramp merupakan tempat yang berfungsi untuk menampung TBS dari kebun sebelum di proses, mempermudah pemasukan TBS ke dalam lori, dan mengurangi kadar kotoran yang terdapat pada TBS. Sebelum Tandan Buah Segar TBS dimasukkan kedalam Loading ramp, TBS yang telah ditimbang dilakukan penyortiran terlebih dahulu. Universitas Sumatera Utara Setelah dilakukan sortasi, TBS kemudian dimasukkan kedalam loading ramp. TBS yang telah berada di dalam loading ramp selanjutnya akan dimasukkan ke dalam lori. Lori merupakan tempat untuk merebus Tandan Buah Segar TBS.

4. Stasiun Perebusan Sterilizer

Tandan Buah Segar TBS yang telah dimasukkan ke dalam lori akan direbus dalam perebusan sterilizer. Sebelum melakukan perebusan, lori yang berisi tandan buah segar akan dipindahkan terlebih dahulu menggunakan transfer carriage. Transfer carriage merupakan suatu rel yang berfungsi untuk memindahkan jalur lori dari loading ramp menuju sterilizer Alat ini juga menggunakan tali dan kabel baja untuk menarik lori. Lori yang telah dipindahkan pada jalur perebusan, selanjutnya akan ditarik dengan alat penarik Capstand. Capstand merupakan alat yang digunakan untuk menarik lori pada posisi yang diinginkan seperti menarik lori masuk kedalam rebusan sterilizer, dan mendekatkan lori pada housting crane. Sterilizer merupakan bejana uap bertekanan yang digunakan untuk merebus TBS dengan uap steam. Steam yang digunakan pada rebusan diinjeksi dari Back Pressure Vessel BPV yang dihasilkan oleh boiler. Steam yang masuk ke dalam rebusan bertekanan 2,8-3,0 kgcm 2 dengan suhu 135-140°C. Pabrik kelapa sawit Unit Dolok Ilir memiliki 3 unit rebusan horizontal dan 2 unit rebusan vertical dengan kapasitas masing-masing rebusan 25 ton berisi 10 lori dengan kapasitas lori 2,5 ton TBSlori. Namun hanya dua unit yang dioperasikan sedangkan satu unit menjadi cadangan. Siklus yang dibutuhkan untuk di ketel rebusan lebih kurang 90 menit. Universitas Sumatera Utara

5. Stasiun Penebahan Thresher