Faktor-Faktor Kompetensi Supervisor Proyek

10 13. Membuat laporan harian tentang pelaksanaan pekerjaan, agar selalu sesuai dengan metode konstruksi dan instruksi kerja yang telah ditetapkan. 14. Menerapkan program keselamatan kerja dan kebersihan di lapangan. Supervisor dituntut memiliki wibawa sebagai seorang pemimpin yang siap berkorban serta menjalankan tugas yang diemban agar visi dan misi perusahaan dapat tercapai. Tugas dan tanggung jawab supervisor memang sangat luas, pada intinya adalah bagaimana ia memastikan bahwa semua pekerjaan dapat dilakukan dengan baik. Supervisor juga dituntut dapat memberikan motivasi kepada karyawan atau bawahannya agar kembali semangat kerja serta di jalur yang benar dalam melakukan pekerjaan.

2.4.3 Faktor-Faktor Kompetensi Supervisor Proyek

Kompetensi seorang supervisor proyek dalam pekerjaan di suatu organisasi atau perusahaan dipengaruhi beberapa faktor antara lain Listiawati, 2004: 1. Faktor Perencanaan Faktor perencanaan merupakan salah satu faktor penting. Kejayaan atau keruntuhan seorang supervisor proyek ditentukan oleh rencana kerja. Karena masa depan yang tidak pasti dapat kita buat lebih baik dengan melakukan perencanaan dari pada hanya berupa kemungkinan. Perencanaan akan mempercepat proses penyelesaian suatu masalah. Memilih dan menghubungkan fakta-fakta dan membuat serta menggunakan asumsi- asumsi mengenai masa depan yang akan datang dalam hal memvisualisasi serta merumuskan aktivitas-aktivitas yang diusulkan yang dianggap perlu untuk mencapai hasil-hasil yang diinginkan merupakan tindakan dari perencanaan. 2. Faktor Pengaturan Kegiatan ini bertujuan melakukan pengaturan dan pengelompokam kegiatan proyek konstruksi agar kinerja yang dihasilkan sesuai dengan harapan. Tahap ini menjadi sangat penting karena ketidaktepatan pengaturan dan pengelompokan kegiatan yang terjadi akan berakibat langsung terhadap tujuan proyek. 11 3. Faktor Pengontrolan Faktor pengontrolan dilakukan untuk mengetahui perkembangan pekerjaan apakah pekerjaan sesuai dengan jalur yang direncanakan ataukah ada penyimpangan. Supervisor proyek akan mengetahui dari laporan berkala yang diterima sehingga dia setiap waktu sadar akan hasil dari usahanya dalam merencana, mengorganisir, dan mengarahkan seluruh pekerjaan proyek. Supervisor proyek tidak hanya mengontrol dari laporan yang diterimanya tetapi harus mengecek langsung ke lapangan apakah laporan yang dibuat cocok dengan situasi sesungguhnya di lapangan. 4. Faktor Pengkoordinasian Koordinasi dapat dilakukan secara internal maupun eksternal. Koordinasi internal dilakukan untuk melakukan evaluasi diri terhadap kinerja yang telah dilakukan, terutama kinerja staf dalam organisasi itu sendiri, sedangkan koordinasi eksternal adalah proses evaluasi kinerja pihak-pihak yang terlibat dalam proyek konstruksi kontraktor, konsultan dan owner.

2.5 Proyek Konstruksi

Dokumen yang terkait

ANALISIS KEBERHASILAN PROYEK TERHADAPEFEKTIVITAS WAKTU, BIAYA, DAN MUTU DALAM ANALISIS KEBERHASILAN PROYEK TERHADAP EFEKTIVITAS WAKTU, BIAYA, DAN MUTU DALAM PENERAPAN TEKNIK LEAN CONSTRUCTION PADA PROYEK KONSTRUKSI.

1 4 12

PENDAHULUAN ANALISIS KEBERHASILAN PROYEK TERHADAP EFEKTIVITAS WAKTU, BIAYA, DAN MUTU DALAM PENERAPAN TEKNIK LEAN CONSTRUCTION PADA PROYEK KONSTRUKSI.

0 4 4

TINJAUAN PUSTAKA ANALISIS KEBERHASILAN PROYEK TERHADAP EFEKTIVITAS WAKTU, BIAYA, DAN MUTU DALAM PENERAPAN TEKNIK LEAN CONSTRUCTION PADA PROYEK KONSTRUKSI.

1 8 23

KESIMPULAN DAN SARAN ANALISIS KEBERHASILAN PROYEK TERHADAP EFEKTIVITAS WAKTU, BIAYA, DAN MUTU DALAM PENERAPAN TEKNIK LEAN CONSTRUCTION PADA PROYEK KONSTRUKSI.

0 4 42

OPTIMASI BIAYA DAN WAKTU PADA PROYEK KONSTRUKSI OPTIMASI BIAYA DAN WAKTU PADA PROYEK KONSTRUKSI DENGAN METODE SIMULATED ANNEALING.

0 2 13

Pengaruh Kompetensi Manajer Proyek Terhadap Kinerja Proyek Konstruksi Gedung di Kabupaten Badung dan Kota Denpasar.

1 3 38

Analisis Strategi Penanganan Risiko Pembengkakan Biaya pada Pelaksanaan Proyek Konstruksi (Studi Kasus : Pelaksanaan Proyek Konstruksi di Kabupaten Jembrana).

0 1 60

Analisis Dampak Risiko Pelaksanaan Konstruksi Gedung Terhadap Biaya, Mutu dan Waktu Proyek.

1 2 63

Judul Poster - Analisis Dampak Risiko Pelaksanaan Konstruksi Gedung Terhadap Biaya, Mutu dan Waktu Proyek.

0 0 1

ANALISIS PENGARUH PENERAPAN MANAJEMEN SISTEM INFORMASI TERHADAP PENGENDALIAN BIAYA, MUTU DAN WAKTU PADA PROYEK KONSTRUKSI DI KOTA SURAKARTA

0 1 6