Visi dan Misi Struktur Organisasi Tugas dan Fungsi Pokok Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Daerah Kabupaten Deli Serdang

BAB III DESKRIPSI LOKASI PENELITIAN

3.1. Gambaran Umum Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Daerah Kabupaten Deli Serdang Deli Serdang merupakan salah satu Kabupaten yang berada di kawasan Pantai Timur Sumatera Utara. Kabupaten Deli Serdang menempati area seluas 2.497,72 Km 2 . Wilayah Kabupaten Deli Serdang di sebelah Utara berbatasan dengan Kabupaten Langkat dan Selat Malaka, di sebelah Selatan dengan Kabupaten Karo dan Simalungun, di sebelah Barat berbatasan dengan Kabupaten Langkat dan Karo dan di sebelah Timur berbatasan dengan Kabupaten Serdang Bedagai. Administrasi pemerintahan Kabupaten Deli Serdang terdiri dari 22 kecamatan dan 394 desa kelurahan yang terdiri dari 78 desa swakarya mula, 6 swakarya madya, 285 desa swasembada mula dan 25 desa swasembada madya yang seluruhnya telah definitif. Berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Deli Serdang No. 5 Tahun 2007 tentang Pembentukan dan Tata Kerja Perangkat Daerah Kabupaten Deli Serdang telah dibentuk struktur Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Deli Serdang yang merupakan unsur pelaksana Pemerintah Daerah yang dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berada dibawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah Kabupaten.

3.2. Visi dan Misi

Visi merupakan artikulasi sebuah tempat yang dituju oleh organisasi, sebuah masa depan organisasi yang lebih baik, lebih sukses dan lebih diinginkan daripada kini. Visi dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Daerah Kabupaten Deli Serdang adalah “Terwujudnya Pelayanan Prima dalam rangka pendaftaran penduduk dan pencatatan sipil berbasis Sistem Informasi Administrasi Kependudukan SIAK”. Universitas Sumatera Utara Misi merupakan upaya-upaya dalam rangka pencapain visi yang telah ditetapkan. Pernyataan misi membawa organisasi pada suatu fokus yang harus dilaksanakan guna mencapai visi yang telah ditetapkan. Misi juga memberikan arahan tentang fungsi dan tujuan pokok Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil secara strategis, terarah dan berkesinambungan. Misi Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Daerah Kabupaten Deli Serdang, dirumuskan sebagai berikut: a. Peningkatan pelayanan administrasi kependudukan dengan basis informasi teknologi. b. Meningkatkan kerjasama dengan lembaga dan instansi terkait dan komunitas profesional. c. Menyediakan sarana dan prasarana pendukung. d. Meningkatkan sumber daya aparatur.

3.3. Struktur Organisasi

Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Deli Serdang dipimpin oleh seorang Kepala Dinas Esselon II b. Kepala Dinas dibantu 1 satu orang Sekretaris pejabat struktural esselon III a dan 4 empat Kepala Bidang pejabat struktural esselon III b. Adapun struktur Organisasi Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Deli Serdang secara umum ditunjukkan pada gambar 6.1. Universitas Sumatera Utara Sumber: Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Deli Serdang, Tahun 2016 Gambar 6.1 Bagan Struktur Organisasi Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Deli Serdang Universitas Sumatera Utara

3.4. Tugas dan Fungsi Pokok Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Daerah Kabupaten Deli Serdang

Berdasarkan Peraturan Bupati Deli Serdang Nomor 886 Thn 2008 tentang tugas pokok, fungsi dan rincian tugas jabatan Perangkat Daerah Kabupaten Deli Serdang bahwa tugas pokok Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Deli Serdang adalah sebagai berikut: 1. Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil merupakan unsur pelaksana Pemerintah Daerah yang dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berada dibawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah Kabupaten. 2. Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil mempunyai tugas pokok melaksanakan kewenangan Pemerintah Daerah di bidang Kependudukan dan Catatan Sipil. 3. Dalam melaksanakan tugas pokok, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil mempunyai fungsi: a. Perumusan Kebijakan Teknis di bidang Kependudukan b. Penyelenggaraan urusan pemerintah dan pelayanan umum di bidang Kependudukan dan Catatan Sipil. c. Pembinaan dan melaksanakan tugas di bidang Kependudukan dan Catatan Sipil. d. Pelaksannaan tugas lain yang diberikan oleh Bupati sesuai dengan tugas dan fungsi di bidang Kependudukan dan Catatan Sipil.

3.5. Jumlah dan Posisi Pegawai

Dokumen yang terkait

Implementasi Sistem Informasi Administrasi Kependudukan Di Kabupaten Deli Serdang (Studi Pada Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil)

14 111 90

Pengaruh Sistem Komputerisasi Terhadap Efektivitas Kerja Pegawai Pada Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil Daerah Kota Tebing Tinggi

12 127 105

Pengaruh Sistem Komputerisasi Terhadap Efektivitas Kerja Pegawai Pada Kantor Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil Daerah Kota Padangsidimpuan

23 158 104

Pengaruh Sistem Komputerisasi Terhadap Efektivtas Kerja Pegawai Pada Kantor Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil Daerah Kabupaten Deli Serdang

0 0 13

Pengaruh Sistem Komputerisasi Terhadap Efektivtas Kerja Pegawai Pada Kantor Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil Daerah Kabupaten Deli Serdang

0 0 1

Pengaruh Sistem Komputerisasi Terhadap Efektivtas Kerja Pegawai Pada Kantor Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil Daerah Kabupaten Deli Serdang

0 0 27

Pengaruh Sistem Komputerisasi Terhadap Efektivtas Kerja Pegawai Pada Kantor Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil Daerah Kabupaten Deli Serdang

0 0 7

Pengaruh Sistem Komputerisasi Terhadap Efektivtas Kerja Pegawai Pada Kantor Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil Daerah Kabupaten Deli Serdang Chapter III VI

0 0 39

Pengaruh Sistem Komputerisasi Terhadap Efektivtas Kerja Pegawai Pada Kantor Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil Daerah Kabupaten Deli Serdang

0 0 2

Pengaruh Sistem Komputerisasi Terhadap Efektivtas Kerja Pegawai Pada Kantor Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil Daerah Kabupaten Deli Serdang

0 0 11