Pengertian Sumber Daya Manusia

29

6. Pengertian Sumber Daya Manusia

Sumber daya manusia merupakan motor penggerak dari sebuah perusahaan. Tanpa adanya sumber daya manusia perusahaan tersebut tidak akan maju dan berkembang sesuai dengan yang direncanakan perusahaan tersebut. Menurut Sadili Samsudin sumber daya manusia adalah orang-orang yang dan menghasilkan barang atau jasa, mengawasi mutu, memasarkan produk, mengallokasikan sumber daya financial, serta merumuskan seluruh strategi dan tujuan organisasi. 22 Menurut Vaithzal Rivai dalam buku manajemen sumber daya manusia, mengatakan: “SDM adalah seseorang yang siap, mau dan mampu memberi sumbangan terhadap usaha pencapaian tujuan organisasi.” 23 Dari pengertian sumber daya manusia diatas, peneliti menarik kesimpulan, sumber daya manusia adalah orang-orang yang bekerja dalam suatu organisasi atau perusahaan yang menjalankan dan mengelola sumber daya-sumber daya lainnya, untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Sumber daya manusia dalam menjalankan tugasnya diarahkan oleh sebuah manajemen yaitu manajemen sumber daya manusia MSDM. Manajemen sumber daya manusia adalah perencanaan, pengorganisasian, pengarahan dan 22 Sadili Samsudin, Manajemen Sumber Daya Manusia, Bandung: Cv. Pustaka Setia, 2006, cet ke-1 h. 21 23 Vaithzal Rivai, Manajemen Sumber Daya Manusia, h. 6 30 pengawasan atas pengadaan, pengembangan, pemberian kompensasi, pengintegrasian, pemeliharaan dan pemutusan hubungan tenaga kerja, dengan maksud untuk mencapai tujuan perusahaan, individu dan masyarakat. 24 Di sinilah manajemen berperan penting untuk mengelola karyawan, agar tujuan perusahaan dapat tercapai. Keberadaan manusia dalam perusahaan sebagai SDM sangat penting, karena SDM menunjang perusahaan melalui karya, bakat, kreatifitas, dorongannya dan peran nyata seperti yang dapat disaksikan dalam setiap perusahaan ataupun organisasi. 25 Hal ini menandakan bahwa tanpa adanya unsur manusia yang menjalankan roda kegiatan dalam perusahaan, maka perusahaan tersebut tidak mungkin dapat bergerak menuju apa yang diinginkan. SDM tersebut perlu dikelola secara baik dan professional agar dapat tercipta keseimbangan antara kebutuhan SDM dengan tuntutan serta kemajuan perusahaan. Indikator sumber daya manusia dalam perusahaan dapat dikatakan dapat dikatakan berkualitas yaitu karyawan berdisiplin, motivasi kerja yang baik, produktivitas kerja perusahaan dapat tercapai, kinerja perusahaan meningkat dari waktu ke waktu. 24 Moh. Agus Tulus, Manajemen Sumber Daya Manusia, Jakarta: Gramedia Pustaka Utama, 1992, h. 60 25 Vaithzal Rivai, Manajemen Sumber Daya Manusia, h. 6 31

B. PENDIDIKAN DAN PELATIHAN