Penelitian Yang Relevan Tipe hasil belajar psikomotorik

134 adalah dorongan dari dalam diri untuk menguasai kompotensi guna mengatasi masalah, sedangkan motivasi ekstrinsik sesuatu dari luar diri. Sedangkan Sadiman 2011:75 menyatakan bahwa motivasi belajar dapat dikatakan sebagai keseluruhan daya penggerak dalam diri siswa yang menimbulkan kegiatan belajar, yang menjamin kelangsungan dari kegiatan belajar dan yang memberikan arah pada kegiatan belajar, sehingga tujuan yang dikehendaki dapat tercapai. 2 Langkah-langkah penyajian bahan ajar,topik bahan ajar yang dipilih dan disampaikan oleh dosen pendidikan sejarah harus memuat beberapa aspek penting yang harus tercakup dalam materi perkuliahan, yaitu pengetahuan, keterampilan, dan sikap. Aspek-aspek inilah yang akan dipelajari dan dikuasasi peserta didik untuk mencapai standar kompetensi yang telah ditentukan. Untuk mensikapi pemilihan dan penyajian bahan ajar, maka dosen harus memperhatikan tingkat kesesuaian materi, kedalaman, ruang lingkup, urutan penyajian, dan perlakuan treatment terhadap materi perkuliahan. Sehubungan dengan itu, dosen dalam menyusun bahan ajar secara ideal perlu memperhatikan rambu-rambu pemilihan bahan ajar sehingga hasil susunannya video dapat membantu dosen untuk memilih bahan ajar dan memanfaatkannya dengan tepat. Rambu-rambu dimaksud antara lain berisikan konsep dan prinsip, penentuan cakupan, urutan, kriteria dan langkah-langkah pemilihan, pemanfaatan, serta sumber materi perkuliahan penggunaan media pembelajaran. 3 Penggunaan media pembelajaran media pembelajaran yang dipilih oleh dosen pengampu mata kuliah adalah video Pembelajaran. Penggunaan media ini dipandang mampu mengantarkan materi pembelajaran agar mampu dipahami dan diingat-ingat mahasiswa serta mampu diterapkannya dalam kehidupan sehari-hari. 4 Teknik mengola kelas yang 135 interaktif untuk mewujudkan kelas yang interaktif dosen harus mampu mengelola kelas karena sering terjadi gangguan-gangguan belajar yang dapat menghambat proses pembelajaran dan mengganggu tujuan pembelajaran secara maksimal. Proses pembelajaran sejarah bagi mahasiswa yang akan dikaji adalah sebagai berikut; 1 Mengidentifikasi tujuan pembelajaran sejarah, tujuan pemmbelajaran adalah menentukan apa yang dapat dilakukan oleh anak didik setelah mengikuti kegiatan pembelajaran. Sebagai sarana pendidikan, pembelajaran sejarah termasuk pembelajaran normatif, karena tujuan dan sasarannya lebih ditujukan pada segi- segi normatif yaitu segi nilai dan makna yang sesuai dengan tujuan pendidikan itu sendiri Alfian, 2007:1. 2 Melakukan analisis pembelajaran merupakan sebelum melakukan pembelajaran ada tahapan-tahapan yang harus dilalui yaitu: a analisis kebutuhan pembelajaran, b menentukan tujuan pembelajaran, c memilih dan mengimplementasi bahan ajar, d memilih dan mengimplementasikan bahan ajar, e memilih dan merencanakan sistem evaluasi tindak lanjut. 3 Mengidentifikasi karakteristik mahasiswa sangat perlu karena untuk mengetahui kualitas dari perorangan untuk dapat dijadikan sebagai petunjuk dalam mempersiapkan strategi pengelolaan pembelajaran. 4 Memilih metode, media dan materi pada langkah ini adalah menghubungkan anatara metode yang akan digunakan dan media apa yang cocok untuk dipaki sesuai dengan materi yang akan dibahas. 5 Menggunakan media dan materi pada tahap ini hal yang harus dilakukan antara menggunakan media dan materi adalah: a penyelarasan dengan standar SK,KD, hasil, dan tujuan belajar, b bahasa yang sesuai umur kelas mahasiswa, c tingkat ketertarikan dan keterlibatan mahasiswa dalam media itu sendiri agar lebih aktif,