Metode Penelitian METODE PENELITIAN

62 guru kelas karena guru kelas belum menguasai dalam menggunakan perangkat yang mendukung pembelajaran menggunakan VCD seperti proyektor, LCD, dan komputer. Sedangkan guru kelas berperan sebagai pembimbing dan pengamat dalam proses pembelajaran. Waktu pemberian treatment pada setiap pertemuan yaitu 70 menit atau dua jam pelajaran 35 menit. Langkahnya sebagai berikut: a. Langkah persiapan Langkah persiapan untuk treatment pertemuan pertema, kedua, dan ketiga sama. Pada langkah persiapan peneliti sebagai Guru mempersiapkan segala kebutuhan yang diperlukan untuk mengoperasikan media VCD “Alam dan Teknologi, langkah ini merupakan langkah persiapan secara teknis. Pada tahap ini guru menyusun jadawal dan rencana pembelajaran, menyiapkan ruang kelas dan menata posisi tempat duduk siswa, mempersiapkan peralatan penunjang yang dibutuhkan untuk mengoperasikan VCD, dan mengatur pencahayaan ruangan. b. Langkah pelaksanaan Langkah ini merupakan tahap penggunaan VCD sebagai media pembelajaran bagi siswa tunarungu. Pelaksanaan treatment ada tiga kali pertemuan. 63 1 Treatment pertemuan pertama Materi pada treatment pertemuan pertama yaitu mengenal alat transportasi darat, bahan bakar alat transportasi darat, dan tempat pemberhentian bagi alat transportasi darat. Langkahnya sebagai berikut: a Guru bersama siswa membuka media VCD “Alam dan Teknologi” dalam pembelajaran mengenal alat transportasi darat. b Siswa diajak oleh guru untuk mengamati gambar alat transportasi darat dengan melihat pada layar LCD, siswa diminta untuk memperhatikan gambar dari setiap alat transportasi. c Siswa diminta untuk membaca keterangan gambar alat transportasi darat dengan melihat pada layar LCD sesuai dengan arahan dari guru. d Guru merangkum keterangan gambar alat transportasi darat ke dalam papan tulis dengan kalimat yang sederhana agar mudah dipahami oleh siswa tunarungu. e Siswa diminta untuk mencatat rangkuman ke dalam buku catatan sesuai dengan arahan dari guru. f Guru menjelaskan macam-macam bahan bakar dan tempat pemberhentian bagi alat transportasi darat.