Teknik Pengumpulan Data Metodologi Penelitian

12 temuan tersebut dengan menyesuaikan antara temuan dengan teori yang seharusnya, sehingga penulis dapat menyimpulkan penelitian ini berdasarkan analisis deskriptif.

5. Waktu dan Tempat Penelitian

Penelitian dilakukan di Yayasan Imdad Mustadh’afin Graha Mitra Dhu’afa Jl. Raya Purnawarman Blok A No.37 Bukit Cirendeu Ciputat dan SMK Informatika Utama Cinere. Sedangkan waktu penelitiannya selama 4 bulan terhitung mulai dari bulan Februari, Maret, April dan Mei 2011.

E. Tinjauan Pustaka

Dalam penulisan skripsi ini, sebelum penulis mengadakan penelitian lebih lanjut kemudian menyusunnya menjadi karya ilmiah, penulis menerima matakuliah yang membahas lembaga amil zakat salah satu pembahasannya mengenai YASMIN, langkah penulis selanjutnya penulis adalah mengkaji terlebih dahulu terhadap skripsi-skripsi terdahulu yang mempunyai judul hampir sama dengan yang akan penulis teliti. Maksud pengkajian ini adalah agar dapat diketahui bahwa apa yang penulis teliti sekarang tidak sama atau berbeda dengan penelitian Dari hasil tinjauan pustaka yang dilakukan tersebut penulis ingin menyatakan hal-hal sebagai berikut : 1. Dari data-data yang didapatkan melalui perpustakaan Fakultas Dakwah dan Komunikasi penulis tidak menemukan judul skripsi yang sama. 13 2. Untuk mendukung kerangka teori dalam penelitian ini penulis menggunakan atau mengacu kepada berbagai buku dan referensi yang berkaitan dengan permasalahan yang sedang diteliti.

F. Sistematika Penulisan

Sebagai suatu pembahasan ilmiah maka dalam penulisan tersusun secara sistematis. Hal ini dimaksudkan untuk mengetahui urutan konsistensi dan koherensi jalur pemikiran sehingga daya analisa, kemampuan syntesa dan potensi nalar dari pemikiran tersebut mudah mencapai sasaran yang dituju. Skripsi ini terdiri dari 5 lima bab yang masing-masing memiliki sub-sub bab dengan penyusunan sebagai berikut :

BAB I. PENDAHULUAN

Pada bab ini Penulis mengutarakan tentang latar belakang masalah, pembatasan masalah, perumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, metodologi penelitian yang digunakan, serta sistematika penulisan. BAB II. TINJAUAN TEORITIS Pada Bab ini Penulis mengutarakan tentang : Peran : Pengertian peran, tinjauan manajemen tentang peran unit usaha bisnis barbeku, unit usaha bisnis Barbeku : Pengertian unit usaha bisnis Barbeku. Program: Pengertian program, macam-macam program, sistem dan proses penerapan program dan program sosial Yasmin.