CATUR BUDI WIATI YENTIRIZAL AIDA RAHMAH AMIN JAFAR

PROFIL PENULIS

1. CATUR BUDI WIATI

Lahir di Magelang, 8 September 1973. Lulusan dari Fakultas Kehutanan, Universitas Lambung Mangkurat ini sejak tahun 2000 berkarier sebagai peneliti bidang perhutanan sosial di Balai Penelitian dan Pengembangan Kehutanan Kalimantan Samarinda. Beberapa tulisan ilmiahnya tentang pengelolaan hutan secara tradisional telah dipublikasikan oleh Departemen Kehutanan.

2. YENTIRIZAL

Alumni Fakultas Pertanian Universitas Ekasakti Padang tahun 1995 ini lahir di Siulak Gedang, Kerinci, Jambi. Pernah menjadi Fasilitator Desa pada WWF Indonesia untuk Proyek Kerinci Seblat - Integrated Conservation and Development Project KS-ICDP, Koordinator Ekspose Media Masa untuk Program Kegiatan Penyadaran dan Advokasi TNKS di Provinsi Jambi, dan Fasilitator Desa pada Center for International Forestry Research CIFOR untuk Program Collective Action and Property Right CAPRi.

3. AIDA RAHMAH

Aida lahir di Balikpapan pada 17 Oktober 1971. Setelah Lulus SMA di Balikpapan, penulis melanjutkan pendidikannya di D3 Informatika di Sekolah Tinggi Informatika dan Komputer Indonesia STIKI Malang, Jawa Timur. Setelah tamat, penulis kembali ke daerah asalnya dan terlibat dalam Proyek Reintroduksi xi Dari Desa ke Desa Dinamika Gender dan Pengelolaan Kekayaan Alam Orangutan, The MoF-Tropenbos Kalimantan Project, Wanariset Samboja hingga 2001. Lajang yang menyukai dan menyayangi orang utan ini, sejak Oktober 2004 bergabung dengan Yayasan PADI Indonesia, Balikpapan.

4. AMIN JAFAR

Penulis lahir pada 18 Agustus 1968 di Samarinda, Kalimantan Timur. Setelah tamat SLTA di Balikpapan tahun 1988, Amin tidak meneruskan ke perguruan tinggi, tapi justru kembali berbaur dengan masyarakat di Penajam, Kalimantan Timur, tempat ia dibesarkan. Tahun 1999, Amin bergabung dengan Yayasan PADI Indonesia sebagai fasilitator masyarakat hingga 2002. Amin Jafar yang gemar berkebun ini akhirnya kembali ke Penajam dan bekerja sebagai pekerja lepas.

5. EFFI PERMATASARI