SISI PENGELUARAN Pertumbuhan komponen pengeluaran pada triwulan III-2008

2 mendekati berakhirnya kerja Badan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Aceh pada Juni 2009 nanti. Kinerja ekspor belum menunjukkan peningkatan signifikan, diperparah dengan ancaman resesi dunia akibat krisis keuangan Amerika Serikat yang diperkirakan banyak kalangan masih akan berlangsung satu sampai dua tahun kedepan. Secara sektoral, pertumbuhan ekonomi Aceh masih didorong oleh sektor pertanian dan sektor perdagangan, hotel dan restoran PHR. Sektor konstruksi yang sempat booming kembali melambat. Meskipun kegiatan rehab-rekon terus berkurang, namun pertumbuhan sektor konstruksi khususnya properti masih ditopang oleh maraknya pembangunan perumahan dan pertokoan yang dilakukan oleh masyarakat.

1.1 SISI PENGELUARAN Pertumbuhan komponen pengeluaran pada triwulan III-2008

diproyeksikan masih negatif. Hal tersebut terutama disebabkan oleh terus menurunnya lifting gas dan berkurangnya kegiatan rehab-rekon. Tingkat konsumsi rumah tangga relatif masih terjaga dibandingkan tahun lalu, dengan sedikit penurunan. Sementara komponen pengeluaran lainnya yaitu konsumsibelanja pemerintah, investasi, dan net ekspor dibandingkan tahun sebelumnya mengalami penurunan yang lebih tajam. Pertumbuhan konsumsibelanja pemerintah tercatat negatif sebesar -7,8 yoy, sedangkan pertumbuhan investasi dan net ekspor masing-masing sebesar -5,4 yoy dan sebesar -5,18 yoy. Tabel 1.1 Pertumbuhan Share PDRB Prov. NAD menurut Sisi Pengeluaran 2003 2004 2005 2006 2007 Q1-08 Q2-08 Q3-08 2007 Q3-08 Konsumsi 15.5 13.1 35.4 -14.5 7.2 6.5 -4.0 -3.3 50.3 50.7 Rumah Tangga 6.9 1.6 35.8 -18.0 9.8 12.4 -1.1 -0.6 31.9 32.9 Pemerintah 40.5 38.8 34.8 -8.8 3.2 -2.3 -8.7 -7.8 18.4 17.8 Investasi 8.8 -27.7 89.0 2.4 1.0 -41.7 -24.2 -31.3 12.8 15.7 PMTB -36.0 2.2 89.7 -6.3 9.4 2.6 6.0 -5.4 13.2 15.4 Perubahan Stok -629.8 -79.3 82.8 79.3 -37.9 -404.7 -161.6 -155.8 -0.4 0.3 Net Ekspor 0.8 -18.0 -55.1 34.2 -16.0 -5.4 -5.4 -5.2 36.9 33.6 Ekspor 2.8 -18.8 -30.4 -13.2 2.3 -4.4 -2.5 -8.9 41.2 40.3 Impor 90.4 -35.7 686.1 -92.0 512.2 0.0 9.1 -23.5 4.3 6.6 PDRB 5.5 -9.6 -10.1 1.6 -2.2 -5.2 -7.9 -8.7 100 100 Sektor Share Pertumbuhan year on year Sumber : BPS Prov. NAD 3 Perekonomian Aceh sampai dengan triwulan III, masih ditopang oleh konsumsi. Total konsumsi rumah tangga maupun pemerintah, mencapai sekitar 50,7 dari total Produk Domestik Regional Bruto PDRB NAD yang diperkirakan sekitar Rp85,2 triliun. Net ekspor merupakan penyumbang terbesar kedua yakni sekitar 33,6, dengan nilai ekspor terbesar berupa gas alam. Seiring dengan masih cukup dominannya pangsa migas tersebut, berlanjutnya penurunan lifting gas memberikan dampak yang cukup signifikan bagi perekonomian Aceh yang berujung pada terus menurunnya pertumbuhan menjadi negatif. Sementara investasi, yang diharapkan menjadi penopang pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan pangsanya masih sangat rendah yakni sekitar 15,7 disertai dengan pertumbuhan yang negatif.

a. Konsumsi Konsumsi pada triwulan III2008 mengalami sedikit penurunan