dilanjutkan mengerjakan bab III. Pengolahan data, revisi, dan penyusunan bab IV dan V dilakukan pada bulan Februari 2017 serta di bulan Februari
2017 mengikuti ujian skripsi. 3
Subjek Penelitian Subjek penelitian ini adalah guru kelas 1 hingga kelas 6 sekolah dasar
inklusi. 4
Objek Penelitian Objek  penelitian  ini  adalah  penyelenggaraan  sekolah  inklusi  di
Wilayah Kabupaten Bantul
C. Populasi dan Sampel
1. Populasi
Menurut  Nawawi  dalam  Mustafidah,  2011:33  populasi  adalah keseluruhan  subyek  yang  terdiri  dari  manusia,  benda-benda,  hewan,
tumbuhan,  gejala-gejala,  atau  peristiwa-peristiwa  yang  terjadi  sebagai sumber. Populasi merupakan keseluruhan objek atau subjek yang berada pada
suatu wilayah dan memenuhi syarat-syarat tertentu berkaitan dengan masalah penelitian  Martono,  2014:76.  Populasi  dalam  penelitian  ini  adalah  semua
guru sekolah dasar  inklusii di  Wilayah  Kabupaten  Bantul dengan  jumlah 45 sekolah.  Penelitian  ini  membatasi  45  sekolah  dasar  berdasarkan  surat
keputusan  yang  peneliti  dapatkan  dari  Dinas  Pendidikan  Dasar  Kabupaten Bantul bahwa 45 sekolah tersebut menerapkan sekolah inklusi.
2. Sampel
Sampel  adalah  sebagian  anggota  populasi  yang  dipilih  dengan menggunakan prosedur tertentu sehingga diharapkan dapat mewakili populasi
Martono,  2014:76.  Sampel  penelitian  adalah  sebagian  dari  jumlah  dan karakteristik  yang  dimiliki  oleh  populasi  tersebut  Sugiyono  2002:  56.
Dengan demikian dapat disimpulkan, sampel penelitian adalah sebagian yang diambil dari populasi  yang diteliti. Sampel  yang  digunakan dalam penelitian
ini  adalah  9  sekolah  dasar  inklusi  dari  45  sekolah  dasar  inklusi  yang  ada  di Wilayah  Kabupaten  Bantul.  Dalam  pengambilan  data  peneliti  mengalami
hambatan  diantaranya  ada  beberapa  sekolah  yang  menolak  untuk  diambil datanya,  pada  saat  tanggal  pengambilan  data  sekolah  belum  selesai  mengisi
kuesioner  yang  diberikan  sehingga  harus  menunggu  dan  bahkan  harus diundur  pengambilannya.  Hal  tersebut  yang  menjadi  tantangan  dan  melatih
kesabaran dalam pengambilan data.
D. Teknik Pengumpulan Data
Dalam penelitian kualitatif terdapat berberapa teknik pengumpulan data yang  dapat  dilakukan  dengan  observasi,
interview,
kuesioner,  dokumen,  dan gabungan Ghony, 2014:164. Teknik pengumpulan data merupakan langkah
yang  paling  strategis  dalam  penelitian,  karena  tujuan  utama  dari  penelitian adalah  mendapatkan  data  Sugiyono,  2014:  62.  Teknik  pengumpulan  data
dalam  penelitian  ini  adalah  dengan  menggunakan  kuesioner  terbuka. Kuesioner terbuka digunakan untuk mengumpulkan data, data ini diharapkan
dapat  mengungkapkan  penyelenggaraan  sekolah  inklusif  di  Wilayah Kabupaten Bantul.
Kuesioner termasuk dalam teknik pengumpulan data non tes.Kuesioner ini  disebarkan  kepada  wali  kelas  1  hingga  wali  kelas  6  di  sekolah  dasar
inklusif di Wilayah Kabupaten Bantul yang menjadi sampel dalam penelitian. Kuesioner
berisikan pertanyaan
terbuka terkait
dengan model
penyelenggaraan  sekolah  inklusif.  Jangka  waktu  pengisian  kuesioner berdasarkan  kesepakatan  antara  peneliti  dan  pihak  sekolah  namun  dengan
batas waktu tertentu.
E. Instrumen Penelitian