Gambaran Radiografi EEC Syndrome di Rongga Mulut

3.2 Gambaran Radiografi EEC Syndrome di Rongga Mulut

Gambaran radiografi membantu dalam menegakkan diagnosis EEC Syndrome. Gambaran radiografi dapat dilihat pada rongga mulut untuk mencari kelainan gigi, seperti hipodonsia dan anodonsia. 1,3,10 Pada gambar 6 berikut ini adalah gambaran radiografi panoramik dari seorang anak wanita penderita EEC Syndrome yang berusia 13 tahun, dari gambar terlihat tidak tumbuhnya beberapa gigi hipodonsia, dimana gigi yang tidak tumbuh ada enam belas gigi permanen yaitu insisivus lateral kiri dan kanan,premolar satu kanan dan kiri, premolar dua kanan dan kiri, molar dua kanan dan kiri pada maksila, dan insisivus cental kanan dan kiri, insisivus lateral kanan dan kiri,premolar dua kanan dan kiri, molar dua kanan dan kiri pada mandibula. 13 Gambar 6. Gambaran panoramik penderita EEC Syndrome pada seorang anak perempuan berusia 13 tahun dimana terdapat hipodonsia . 13 Gambar 7. Gambaran panoramik penderita EEC Syndrome pada seorang perempuan berusia 18 tahun terlihat partial anodontia dan akar gigi yang pendek. 14 Pada gambar 7 diatas adalah gambaran panoramik seorang perempuan penderita EEC Syndrome berusia 18 tahun. Dimana ditemui partial anodontia dan akar gigi yang pendek. 14 Gambar 8. Gambaran panoramik penderita EEC Syndrome pada anak perempuan berusia 10 tahun terlihat anodonsia dengan pengecualian dari kaninus mandibula yang tidak erupsi. 15 Pada gambar 8 diatas merupakan gambaran panoramik penderita EEC Syndrome pada anak perempuan berusia 10 tahun, dimana terlihat anodonsia, dengan pengecualian dari kaninus mandibula yang tidak erupsi. 15 Gambar 9. Gambaran panoramik penderita EEC Syndrome pada seorang anak perempuan berusia 6 tahun dimana terdapat hipodonsia . 16 Pada gambar 9 diatas adalah gambaran radiografi panoramik dari seorang anak wanita penderita EEC Syndrome yang berusia 6 tahun, dari gambar terlihat tidak tumbuhnya beberapa gigi permanen yaitu, premolar pertama, kaninus, insisivus central, dan insisivus lateral kanan pada maxila dan premolar dua kanan dan kiri, semua gigi anterior pada mandibula. 16 Pada gambar 10 berikut ini adalah gambaran panoramik dari seorang penderita EEC Syndrome, dari gambar terlihat celah palatum. 17 Gambar 10. Gambaran panoramik celah palatum pada penderita EEC Syndrome. 17

3.3 Perawatan