Teknik Pengumpulan Data Teknik Analisis Data

Universitas Sumatera Utara

3.5 Teknik Pengumpulan Data

Agar diperoleh data yang objektif, maka peneliti menggunakan teknik untuk memperoleh data tersebut dengan cara : 1. Studi Perpustakaan Library Research Penelitian kepustakaan merupakan suatu teknik pengumpulan data yang dilakukan oleh peneliti dengan menelaah teori-teori , pendapat-pendapat serta pokok-pokok pikiran yang terdapat dalam media cetak, khususnya buku-buku yang menunjang dan relevan dengan masalah yang dibahas dalam penelitian. 2. Penelitian Lapangan Field Research Penelitian lapangan ini diperoleh dengan cara terjun langsung ke lapangan terhadap objek yang telah diplih yaitu dengan cara mengedarkan kuesioner. Kuesioner yaitu suatu daftar yang berisikan suatu rangkaian pernyataan mengenai suatu hal atau suatu bidang. Kuesioner ini dimaksudkan sebagai daftar pertanyaan utnuk memperoleh jawaban- jawaban dari para responden Krisyantono, 2007: 93.

3.6 Teknik Analisis Data

Analisis data merupakan suatu proses penyederhanaan data ke dalam bentuk yang lebih mudah dibaca dan diinterpretasi. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan menggunakan analisis data sebagai berikut: 1. Analisis Tabel Tunggal Analisis Tabel Tunggal adalah suatu analisis yang dilakukan dengan membagi- bagi variabel penelitian ke dalam kategori – kategori yang dilakukan atas dasar frekuensi. Table tunggal merupakan langkah awal dalam menganalisis data yang terdir dari dua kolom yaitu sejumlah frekuensi dan kolom presentase untuk setiap kategori Singarimbun, 2011:266. 2. Analisis Tabel Silang Analisis tabel silang dilakukan untuk mengetahui apakah variabel yang satu memiliki hubungan dengan variabel yang lainnya sehingga dapat diketahui apakah variabel tersebut bernilai positif atau negatif. 3. Uji Hipotesis Pengujian hipotesis meruapakan pengujian data statistik untuk mengetahui data hipotesis yang diajukan dapat diterima atau ditolak. Untuk menguji hubungan antara kedua variabel yang dikorelasikan maka peneliti menggunakan rumus Universitas Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara koefisien tata genjang oleh Spearman atau Spearman Rho Koefisien, dimana data variabel yang diteliti harus ditetapkan peringkatnya dari terkecil sampai terbesar. Rumus korelasi Rank Order yang dikembangkan oleh Charles Spearman ini dipergunakan untuk mencari koefisien korelasi antara data ordinal dan data ordinal lainnya. Selanjutnya untuk melihat tinggi rendahnya korelasi derajat hubungan digunakan skala Guilford atau koefisien asosiasi sebagai berikut Krisyantono, 2006: 169: 0,20 : Hubungan rendah sekali 0,20-0,40 : hubungan rendah tapi pasti 0,41-0,70 : hubungan yang cukup berarti 0,71-0,90 : hubungan yang tinggi 0,90 : hubungan yang sangat tinggi. Hipotesis adalah suatu jawaban yang sifatnya sementara terhadap permasalahan penelitian, sampai terbukti melalui cara yang terkumpul.Arikunto, 2006: 71 Adapun hipotesis dalam penelitian ini adalah : - Ho: Tidak terdapat Hubungan antara Terpaan Iklan Rokok dengan Perubahan Sikap Pada Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Univeritas Sumatera Utara Angkatan 2015. - Ha: Terdapat Hubungan antara Terpaan Iklan Rokok dengan Perubahan Sikap Pada Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Univeritas Sumatera Utara Angkatan 2015. Universitas Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Proses Pengumpulan Data

Peneliti menempuh beberapa tahapan penelitian dalam pengumpulan data. Pertama sekali peneliti mencari informasi sebanyak-banyaknya mengenai anak di bawah umur yang mengkonsumsi rokok dan iklan rokok melalui media online, mengingat begitu banyak generasi muda saat ini yang sudah mengkonsumsi rokok. Setelah itu, Peneliti mulai menyusun proposal penelitian mengenai hal tersebut. Peneliti melaksanakan seminar proposal pada tanggal 1 Februari 2016 di ruangan A1.1, Kampus Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Sumatera Utara. Peneliti memilih mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sumatera Utara Angkatan 2015. Untuk memperoleh data, peneliti mengunjungi website dir.mahasiswa.ac.id guna memperoleh jumlah koresponden yang akan diteliti. Kemudian pada tanggal 11-12 Mei 2016, Peneliti menyebarkan kuesioner kepada 90 responden sesuai dengan jumlah sampel yang telah dihitung sebelumnya. Penelitian dapat berjalan dengan baik.

4.2 Teknik Pengolahan Data

Setelah peneliti pengumpulkan data dari 90 responden responden, peneliti melakukan pengolahan data dengan tahapan-tahapan sebagai berikut: 1. Penomoran kuesioner Kuesioner yang telah dikumpulkan diberi nomor urut berdasarkan kerangka sampel 01-90. 2. Coding Proses pemindahan jawaban responden ke dalam kotak-kotak kode yang telah disediakan pada lembar kuesioner dalam bentuk angka score. 3. Inventarisasi Data mentah yang diperoleh dimasukkan ke dalam lembar FC Fotron Cobol sehingga membentuk satu kesatuan. 4. Tabulasi Data Universitas Sumatera Utara

Dokumen yang terkait

Talk Show Dan Sikap Mahasiswa (Studi Korelasional Tentang Pengaruh Tayangan “Apa Kabar Indonesia Malam” di tvOne terhadap Sikap Mahasiswa FISIP USU)

0 71 232

Pengaruh Tayangan Televisi terhadap Sikap (Studi Korelasional Pengaruh Acara Dahsyat di Stasiun Televisi RCTI Terhadap Sikap Mahasiswa FISIP USU)

2 46 133

Iklan BlackBerry dan Minat Beli (Studi Korelasional Hubungan Tayangan Iklan BlackBerry di Televisi terhadap Minat Beli Mahasiswa FISIP USU)

4 59 123

PENGARUH TERPAAN IKLAN TELEVISI PICTORIAL WARNING ROKOK PADA KEMASAN ROKOK TERHADAP SIKAP UNTUK BERHENTI PENGARUH TERPAAN IKLAN TELEVISI PICTORIAL WARNING ROKOK PADA KEMASAN ROKOK TERHADAP SIKAP UNTUK BERHENTI MEROKOK PADA PEROKOK DEWASA DI KOTA YOGYAKAR

0 6 115

Iklan Rokok Televisi Terhadap Perubahan Sikap Mahasiswa (Studi Korelasional Terpaan Iklan Rokok di Televisi Terhadap Perubahan Sikap Pada Mahasiswa FISIP USU Angkatan 2015)

0 0 19

Iklan Rokok Televisi Terhadap Perubahan Sikap Mahasiswa (Studi Korelasional Terpaan Iklan Rokok di Televisi Terhadap Perubahan Sikap Pada Mahasiswa FISIP USU Angkatan 2015)

0 0 2

Iklan Rokok Televisi Terhadap Perubahan Sikap Mahasiswa (Studi Korelasional Terpaan Iklan Rokok di Televisi Terhadap Perubahan Sikap Pada Mahasiswa FISIP USU Angkatan 2015)

0 1 6

Iklan Rokok Televisi Terhadap Perubahan Sikap Mahasiswa (Studi Korelasional Terpaan Iklan Rokok di Televisi Terhadap Perubahan Sikap Pada Mahasiswa FISIP USU Angkatan 2015)

0 0 24

Iklan Rokok Televisi Terhadap Perubahan Sikap Mahasiswa (Studi Korelasional Terpaan Iklan Rokok di Televisi Terhadap Perubahan Sikap Pada Mahasiswa FISIP USU Angkatan 2015)

0 0 1

Iklan Rokok Televisi Terhadap Perubahan Sikap Mahasiswa (Studi Korelasional Terpaan Iklan Rokok di Televisi Terhadap Perubahan Sikap Pada Mahasiswa FISIP USU Angkatan 2015)

0 0 16