Validitas Data Analisis Data

kepegawaian, tata tertib peminjaman dan syarat-syarat menjadi anggota perpustakaan, brosur Kantor Arsip dan Perpustakaan daerah Kota Surakarta, jadwal perpustakaan keliling, jumlah pengunjung perpustakaan keliling, rincian gedung serta sarana prasarana penunjangnya.

6. Validitas Data

Untuk menjamin validitas data ini digunakan teknik trianggulasi data, yaitu teknik pemeriksaan data yang memanfaatkan sesuatu yang lain di luar data itu untuk keperluan yang lain untuk pengecekan atau sebagai pembanding terhadap data itu. Dalam penelitian ini menggunakan triangulasi dengan sumber yang berarti membandingkan dan mengecek balik derajat kepercayaan suatu informasi yang diperoleh melalui waktu dan alat yang berbeda dalam metode kualitatif. Dalam hal ini menurut Lexy J Moleong 2002:178 dapat dicapai dengan langkah: a. Membandingkan data hasil pengamatan dengan data hasil wawancara. b. Membandingkan apa yang dikatakan di depan umum dengan apa yang dikatakan secara pribadi. c. Membandingkan apa yang dikatakan orang-orang tentang situasi penelitian dengan apa yang dikatakannya sepanjang waktu. d. Membandingkan keadaan dan perspektif seseorang dengan berbagai pendapat dan pandangan orang seperti rakyat biasa, orang yang berpendidikan menengah atau tinggi, orang berada, dan orang pemerintahan. e. Membandingkan hasil wawancara dengan isi suatu dokumen yang berkaitan. Dari langkah di atas, maka penelitian ini validitas data menggunakan cara membandingkan data hasil pengamatan dengan data hasil wawancara dari berbagai sumber yang berbeda yang tersedia. Sehingga data yang dikumpulkan dari satu sumber akan di kontrol oleh data yang lain.

7. Analisis Data

Analisis data yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah model analisa interaktif. Model ini di dalamnya terdapat tiga komponen analisis yang utama yaitu: a. Reduksi Data Merupakan proses seleksi, pemfokusan, penyederhanaan dan pengabstraksian data yang kasar yang muncul dari catatan tertulis di lapangan dan mengatur data sedemikian rupa sehingga simpulan penelitian dapat dilakukan. Proses ini berlangsung secara terus- menerus selama proses penelitian berlangsung. Dalam penelitian ini data-data yang terkumpul dari hasil wawancara, observasi dan dokumentasi kemudian diseleksi, difokuskan, disederhanakan dan diabstraksikan serta diatur sedemikian rupa untuk kemudian simpulan penelitian dapat dilakukan. b. Penyajian Data Merupakan suatu kumpulan informasi, deskripsi dalam bentuk narasi yang memungkinkan penarikan suatu kesimpulan dapat dilakukan. Susunan penyajian data yang baik dan jelas sistematikanya akan banyak membantu peneliti dalam mengumpulkan data. Dalam hal ini penyajian data meliputi gambar atau skema, jaringan kerja atau kegiatan, bagan dan juga tabel- tabel. Kesemuanya itu dirancang guna merakit informasi secara teratur supaya mudah dilihat dan dimengerti. Dalam penelitian ini data-data dari hasil wawancara, observasi dan dokumentasi setelah diseleksi, difokuskan, disederhanakan dan diabstraksikan serta diatur sedemikian rupa kemudian disajikan dalam bentuk gambar atau skema, jaringan kerja atau kegiatan, tabel, dan uraian. Dalam penelitian ini, peneliti menyajikan Gambar Kerangka Pemikiran Strategi dalam Memberikan Pelayanan Perpustakaan di Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Surakarta, gambar Struktur Organisasi Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Surakarta, gambar Model Analisis Interaktif. Tabel Data Koleksi Bahan Pustaka Perpustakaan Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Surakarta Tahun 2009, Tabel Data Jabatan dan PendidikanJurusan Pegawai Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Surakarta, Tabel Data Pengunjung Perpustakaan Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Surakarta Tahun 2004-2009, Tabel Jumlah Pegawai Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Surakarta, Tabel Pegawai Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Surakarta Berdasar Golongan, Tabel Pegawai Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Surakarta Berdasar Pendidikan, Tabel Jadwal Perpustakaan Keliling Tahun 2009-2010, Tabel Pengunjung Perpustakaan Keliling Tahun 2007-2009, Tabel Jadwal Pelayanan Perpustakaan, Tabel Kegiatan Peningkatan Sumber Daya Manusia Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Surakarta, Tabel rincian gedung Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Surakarta, Tabel Sarana dan Prasarana Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Surakarta, Tabel Sarana dan Prasarana di Ruang Pelayanan Perpustakaan di Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Surakarta. Kegiatan Layanan Perpustakaan meliputi: Sistem Pelayanan, Jenis dan Proses Pelayanan serta Jadwal Layanan Perpustakaan. Bagan Alur Pengadaan Buku Perpustakaan Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Surakarta. c. Penarikan Simpulan dan Verifikasi Pada awal pengumpulan data, peneliti harus mulai mengerti apa arti dari hal-hal yang diperoleh peneliti dengan melalui pencatatan peraturan-peraturan, pernyataan-pernyataan, dan arahan sebab akibat. Disini peneliti tidak memegang hal tersebut secara kuat, artinya tetap bersifat terbuka dan skeptis. Namun demikian pernyataan-pernyataan tersebut tetap dibiarkan pada awalnya kurang jelas kemudian semakin meningkat secara eksplisit dan juga memiliki landasan kuat. Kesimpulan akhir terjadi sebelum pengumpulan data berakhir. Simpulan perlu diverifikasi agar cukup mantap dan benar-benar bisa dipertanggungjawabkan. Simpulan yang diverifikasikan yang dapat berupa pengulangan pemeriksaan untuk mengetahui benar tidaknya laporan yaitu sebagai pemikiran yang kedua yang timbul melintas dalam pikiran peneliti pada saat penulis melihat kembali sebentar pada pengumpulan data. Dalam penelitian ini setelah data-data dari hasil wawancara, observasi dan dokumentasi melalui tahap reduksi data dan kemudian disajikan dalam bentuk gambar atau skema, jaringan kerja atau kegiatan, tabel, dan uraian dalam tahap penyajian data, tahap selanjutnya yaitu penarikan simpulan sebagai pengikat dari tahap reduksi data dan penyajian data yang untuk kemudian dilanjutkan dengan verifikasi simpulan. Proses analisis ini dapat di lihat dalam skema berikut: Gambar I.2 : Skema Analisis Model Interaktif Sumber : H.B. Sutopo 2002 : 96 Pengumpulan Data Sajian Data Penarikan SimpulanVerifikasi Reduksi Data BAB II DESKRIPSI LOKASI PENELITIAN

A. Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Surakarta