Identifikasi Sampel Pembuatan Karboksimetil Selulosa Jerami Padi KSJP Karakterisasi Karboksimetil Selulosa Jerami Padi KSJP .1 Sifat-sifat fisikokimia KSJP

26

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Identifikasi Sampel

Identifikasi sampel dilakukan oleh bagian Herbarium Bogoriense Bidang Botani Pusat Penelitian Biologi LIPI-Bogor terhadap tumbuhan jerami padi adalah jenis Oryza sativa L. suku Poaceae. Hasil identifikasi sampel dapat dilihat pada Lampiran 1.

4.2 Pembuatan Karboksimetil Selulosa Jerami Padi KSJP

Isolasi α-selulosa jerami padi dilakukan dengan metode delignifikasi. Alfa selulosa yang diperoleh dari pengolahan jerami padi 37,5 g adalah 9,95 gram atau 26,53, setelah dilanjutkan pada pembuatan karboksimetil selulosa dengan metode alkalisasi dan karboksimetilasi diperoleh hasil sebesar 2,67 gram atau 10,06. Dengan demikian hasil KSJP dari bahan awal adalah 7,12. Hasil ini diperoleh setelah terjadi penghilangan beberapa zat seperti lignin, hemiselulosa dan lainnya yang terdapat dalam jerami padi pada saat pemurnian α-selulosa Ohwoavworrhua dan Adelakun, 2005 b . 4.3 Karakterisasi Karboksimetil Selulosa Jerami Padi KSJP 4.3.1 Sifat-sifat fisikokimia KSJP Hasil sifat-sifat fisikokimia dari KSJP dapat dilihat pada Tabel 4.1 di bawah ini: Universitas Sumatera Utara 27 Tabel 4.1 menunjukkan bahwa hasil organoleptik dari KSJP dan karboksimetil selulosa yang dihasilkan yaitu keduanya berwarna putih, tidak berbau dan tidak berasa. Nilai-nilai yang diperoleh dari pengujian KSJP dan diantaranya pH 7,24 dan 7,79; susut pengeringan 5,07 dan 4,75; zat larut air 0,03 dan 0,08; kadar abu total yaitu 0,47 dan 0,01,. Nilai pH dan susut pengeringan keduanya telah memenuhi persyaratan USP berturut yaitu 6,5-8,5, ≤10,0. Tabel 4.1 Sifat-sifat fisikokimia KSJP Parameter KSJP CMC komersial USP 27 Organoleptik Berwarna putih, tidak berbau dan tidak berasa Berwarna putih, tidak berbau dan tidak berasa - pH 7,24 7,79 6,5 - 8,5 Susut pengeringan 5,07 4,75 ≤ 10,0 Kadar abu total 0,47 0,01 - Kelarutan zat dalam air 0,03 0,08 -

4.4 Penentuan Derajat Substitusi