Layanan Perpustakaan Keliling Jenis Layanan Perpustakaan

23 Jenis-jenis koleksi referensi biasanya meliputi : 1. Ensiklopedi adalah hasil kerja manusia yang memuat informasi- informasi tentang suatu subyek pada setiap bidang pengetahuan, yang biasanya disusun menurut abjad. 2. Kamus : Kamus berasal dari bahasa latin : Dictionarium yang berarti pengulangan kata-kata dan disusun secara abjad. 3. Buku Tahunanalmanak : buku tahunan biasanya memuat keterangan mengenai kejadian-kejadian dan perkembangan dalam bidang tertentu selama satu tahun, dan biasanya pula memuat data statistik, buku tahunan umumnya diterbitkan setiap tahun. 4. Buku petunjuk direktori : buku untuk memperoleh informasi tentang nama lengkap, alamat dan sebagainya. 5. Buku Pegangan dan buku pedoman : Buku yang memuat keterangan- keterangan tentang suatu bidang tertentu, dan diberikan dalam bentuk yang padat. 6. Bibliografi : suatu daftar penerbitan, baik dalam bentuk buku maupun berkala, bahkan dapat pula dalam bentuk bahan-bahan khusus. 7. Indeks dan Abstrak : suatu daftar yang disusun secara sistematis yang bisa memberikan informasi tentang sesuatu hal dan memungkinkan untuk diikuti. 8. Sumber-sumber ilmu bumi : sumber ilmu bumi merupakan sumber referensi yang memuat atau memberikan keterangan mengenai lokasi tempat, gunung, batas negara dan sebagainya. 9. Sumber Biografi : buku yang memuat mengenai daftar riwayat hidup seseorang dan biasanya keterangan ini disusun berdasarkan abjad. 10. Terbitan Pemerintah: terbitan yang berhubungan dengan soal-soal pemerintahan. Fidansafira, 2014 Sementara tujuan layanan referensi menurut Fidansafira sebagai berikut: 1. Mengarahkan pemakai perpustakaan menemukan informasi yang dibutuhkan dengan tepat dan cepat. 2. Memampukan pemakai perpustakaan menelusur informasi dengan menggunakan berbagai pilihan sumber informasi yang lebih luas. 3. Memampukan pemakai perpustakaan menggunakan setiap koleksi bahan pustaka referensi dengan tepat guna.

2.5.2.4 Layanan Perpustakaan Keliling

Buku Pedoman Umum Penyelenggaraan Perpustakaan Umum 2000, 41 menyatakan bahwa “Layanan perpustakaan keliling adalah layanan perpustakaan umum yang bergerak dari satu tempat ke tempat lain dengan menggunakan kenderaan darat, air dan udara. Layanan perpustakaan keliling ini biasanya diadakan untuk melayani daerah-daerah jauh dan terpencil.” Universitas Sumatera Utara 24 Hermawan dan Zen 2006, 41 mengemukakan bahwa, “Perpustakaan keliling adalah bagian dari Perpustakaan Umum. Perpustakaan keliling disediakan untuk memberikan layanan ekstensi, yaitu masyarakat yang lokasinya jauh dari perpustakaan. Perpustakaan keliling memberikan layanan bergerak mobile mendatangi penggunanya di beberapa tempat pemukiman penduduk, dan tempat terkonsentrasinya jumlah penduduk seperti sekolah, kantor kelurahan.” Yusup 2009, 471 mengemukakan bahwa, Perpustakaan keliling berbentuk mobil berisi buku-buku atau koleksi bahan bacaan lainnya yang dikelola secara khusus untuk tujuan melayani yang secara teknis tidak terjangkau oleh sistem pelayanan perpustakaan umum terdekat. Sedangkan menurut Sutarno 2006, 41 Perpustakaan keliling merupakan jenis layanan yang dikembangkan pada perpustakaan umum yang disebut unit layanan perpustakaan keliling. Maksudnya agar perpustakaan keliling dapat memberikan layanan berkeliling mobil mendatangi tempat pemukiman penduduk, tempat kegiatan masyarakat atau tempat tertentu yang dianggap strategis. Sistem pengelolaan perpustakaan keliling secara umum sama dengan sistem pengelolaan pada perpustakaan-perpustakaan menetap, yang membedakan hanya pada bentuk dan sifat yang dapat bergerak. Layanan ini merupakan bagian perluasan jasa dan sebuah perpustakaan umum untuk memungkinkan penduduk yang pemungkimanya jauh dari perpustakaan dapat memanfaatkan jasa perpustakaan. Jadi dapat disimpulkan bahwa perpustaksan keliling adalah perpustakaan yang bergerak dari satu tempat ke tempat lain dengan menggunakan kendaraan dan membawa bahan pustaka serta memberikan layanan jasa perpustakaan kepada Universitas Sumatera Utara 25 pengguna yang secara geografis dan teknis sulit dijangkau oleh sistem pelayanan perpustakaan umum induknya. Menurut Laksmi 2007, 149, ada 3 jenis layanan perpustakaan keliling, yaitu layanan perpustakaan keliling darat mobile library, layanan perpustakaan keliling mengapung floating library, dan layanan perpustakaan keliling terbang flying library. Tugas Perpustakaan Keliling berdasarkan fungsinya sebagai perluasan layanan perpustakaan umum, yaitu: 1. Melayani masyarakat yang belum terjangkau oleh layanan perpustakaan menetap perpustakaan umum karena di lokasi tersebut belum dapat didirikan perpustakaan. 2. Mempromosikan layanan perpustakaan kepada masyarakat yang belum pernah mengenal perpustakaan. 3. Memberikan layanan yang bersifat sementara sampai perpustakaan menetap didirikan. 4. Sebagai sarana untuk membantu menemukan lokasi yang tepat bagi layanan perpustakaan menetap, atau perpustakaan cabang yang direncanakan akan dibangun. 5. Menggantikan fungsi perpustakaan menetap apabila karena situasi tertentu tidak memungkinkan didirikan perpustakaan menetap di tempat tersebut misalnya karena penduduknya terlalu sedikit. Ali 2006, 108 Penyelenggaraan Perpustakaan keliling bukan saja untuk mengembangkan layanan perpustakaan tetapi dapat di manfaatkan sebagai sarana untuk : 1. melakukan penelitian tentang minat baca dan mengetahui respon masyarakat pada perpustakaan; 2. melakukan promosi; 3. menarik perhatian masyarakat; serta 4. mempelajari apakah disuatu tempat tersebut sudah waktunya untuk dibangun sebuah perpustakaan cabang. Sutarno, 2006, 41. Universitas Sumatera Utara 26

2.5.2.5 Layanan Bimbingan Pemustaka