Metode Dokumentasi Metode Tes Metode Observasi Materi dan Bentuk Instrumen Langkah Penyusunan Instrumen Lembar Observasi

3. 3. Variabel Penelitian

c. Variabel Bebas X

Variabel bebas dalam penelitian ini adalah pembelajaran PQ4R dengan teknik mind mapping.

d. Variabel Terikat

Variabel terikat dalam penelitian ini adalah hasil belajar kimia yang dilihat dari aspek kognitif, afektif, dan psikomotorik kelas XI semester 2 pada materi asam dan basa.

e. Variabel Kontrol

Variabel kontrol dalam penelitian ini adalah kurikulum, guru, materi, dan jumlah jam pelajaran yang sama.

3. 4. Metode Pengumpulan Data

3.4.1. Metode Dokumentasi

Metode ini dilakukan dengan mengambil dokumen atau data-data yang mendukung penelitian. Data ini akan digunakan untuk analisis tahap awal. Dalam penelitian ini peneliti mengumpulkan data berupa daftar nama-nama siswa kelas XI serta nilai ulangan semester 1 pada mata pelajaran kimia.

3.4.2. Metode Tes

Metode tes ini dipergunakan untuk mengukur hasil belajar kognitif siswa dikaitkan dengan pembelajaran PQ4R dengan teknik mencatat mind mapping. Tes digunakan untuk mengukur hasil belajar kimia siswa kelas eksperimen dan kelas kontrol. Metode tes yang digunakan adalah pretest dan posttest. Perangkat tes yang digunakan adalah tes pilihan ganda dengan 5 pilihan.

3.4.3. Metode Observasi

Metode observasi digunakan untuk mendapatkan nilai psikomotorik dan afektif siswa selama KBM berlangsung. Dalam pengamatan dicantumkan indikator – indikator yang dijadikan acuan untuk mengukur hasil belajar afektif dan psikomotorik.

3.4.4. Angket atau Kuesioner

Metode ini digunakan untuk mengetahui bagaimana pendapat siswa tentang pembelajaran PQ4R dengan teknik mind mapping dengan pembelajaran menggunakan metode konvensional.

3. 5. Instrumen Penelitian

3.5.1. Materi dan Bentuk Instrumen

Materi yang digunakan adalah materi pelajaran kimia kelas XI IPA semester 2 materi Asam-Basa dengan merujuk pada silabus dan kurikulum yang berlaku. Bentuk instrumen yang digunakan adalah lembar pengamatan afektif dan psikomotor, lembar angket, dan soal pretest-posttest. Soal-soal pretest -posttest yang digunakan pada penelitian yang akan dilaksanakan ini adalah tes pilihan ganda dengan lima buah kemungkinan jawaban dan satu jawaban yang tepat.

3.5.2. Langkah Penyusunan Instrumen Lembar Observasi

Langkah-langkah penyusunan instrumen lembar observasi adalah sebagai berikut: 1. Menentukan jumlah aspek yang akan diamati untuk penilaian afektif dan psikomotorik yang terdiri dari 6 aspek untuk penilaian afektif dan 7 aspek untuk penilaian psikomotorik. 2. Menentukan tipe atau bentuk lembar ovservasi yang berupa daftar check list. 3. Menyusun aspek-aspek yang telah ditentukan dalam bentuk lembar observasi. 4. Mengkonsultasikan lembar observasi afektif dan psikomotik yang telah tersusun kepada ahli yaitu dosen pembimbing I, dosen pembimbing II, dan guru SMA.

3.5.3. Langkah Penyusunan Instrumen Angket