Meneladani Allah dengan sifat al-Malik Pengertian al- Hasib Meneladani Allah dengan sifat al-Hasib Pengertian al- Hadi Meneladani Allah dengan sifat al-Hadi Pengertian al Khaliq

3 Akidah Akhlak Kurikulum 2013 Ghazali menjelaskan arti al­Razzaq adalah Dia yang menciptakan rezeki dan menciptakan yang mencari rezeki, serta Dia yang mengantarkan kepada mereka dan menciptakan sebab­sebab sehingga mereka dapat menikmatinya.

2. Meneladani Allah dengan sifat al-Razzaq

a. Berkeyakinan bahwa Allah sudah menjamin rezeki seseorang b. Berusaha maksimal dengan qona’ah c. Mengantarkan rezeki kepada yang berhak menerimanya C. AL-MALIK كاما

1. Pengertian al­Malik

Al­Malik diartikan dengan raja atau penguasa. Al­Malik berarti raja penguasa atas seluruh makhluk-Nya Secara umum al­Malik diartikan Raja atau Penguasa, kata Malik terdiri dari huruf Mim Lam Kaf yang rangkaiannya mengandung makna kekuatan dan Keshahihan. kata Al-Malik menunjukkan bahwa Allah Swt tidak membutuhkan kepada segala sesuatu melainkan segala sesuatu membutuhkan diriNya. . Hal ini menunjukkan bahwa Allah adalah segala kekuatan yang ada di alam semesta ini yang shahih dan tidak dapat di ingkari lagi kekuasaan-Nya meliputi semesta alam dan pengetahuan yang ada.

2. Meneladani Allah dengan sifat al-Malik

a. Manusia memiliki keterbatasan kepemilikan b. Mengendalikan hawa nafsu c. Menjadi hamba yang bersyukur atas nikmat Allah Swt D. AL-HASIB بساحا

1. Pengertian al- Hasib

Al­Hasib secara bahasa artinya menghitung, mencukupkan, bantal kecil dan penyakit yang menimpa kulit. Menurut Imam al-Ghazali, al­Hasib bermakna dia yang mencukupi siapa yang mengandalkannya. Sifat ini hanya dimiliki oleh Allah, karena hanya Allah saja yang Maha mencukupi semua makhluk-Nya dan diandalkan oleh seluruh makhluk-Nya.

2. Meneladani Allah dengan sifat al-Hasib

a. Tenang dan tentram bersama dengan Allah b. Melakukan amal saleh semata-mata karena Allah Swt c. Melakukan introspeksi diri secara terus-menerus Buku Gur u Kela s X I I 4 E. AL-HADI ىداها

1. Pengertian al- Hadi

Secara bahasa al­Hadi merujuk pada dua hal yaitu tampil kedepan memberi petunjuk dan menyampaikan dengan lemah lembut. Al­Hadi artinya pemberi petunjuk Ia dapat diartikan dengan penunjuk jalan karena ia selalu berada di depan memberi petunjuk, maksudnya adalah Allah Swt yang menganugrahkan petunjuk atau hidayah kepada hamba-hamba yang dikehendaki-Nya sesuai dengan peranan makhluk dan sesuai tingkatannya. Selain itu Al­Hadi juga dapat berarti menyampaikan dengan lemah lembut. Dari makna ini terlahir istilah hadiah karena hadiah biasanya disampaikan dengan kelembutan sebagai bentuk simpatik seseorang pada orang lain. Dari kata tersebut juga terlahir kata al­hadyu yang berarti binatang yang disembelih di baitullah sebagai persembahan.

2. Meneladani Allah dengan sifat al-Hadi

a. Meyakini bahwa petunjuk Allah banyak sekali b. Meyakini bahwa agama adalah petunjuk Allah tertinggi c. Memberi petunjuk kepada orang lain dengan benar dan tanpa pamrih F. AL KHALIQ قلاخا

1. Pengertian al Khaliq

Al­Khaliq secara bahasa berasal dari kata khalq atau khalaqa yang berarti mengukur atau menghapus. . Kemudian, makna ini berkembang dengan arti menciptakan tanpa contoh sebelumnya. Menurut al-Ghazali meskipun kata Al­Khaliq sama dengan Al­ Bari’ yang berarti pencipta, tetapi keduanya memiliki makna masing-masing. Al­Khaliq berarti Allah Swt mewujudkan sesuatu dengan ukuran yang ditetapkan. Sementara Al­ Bari’ mewujudkan dari tidak ada menjadi ada saja. Sedangkan Al­Mushawwir Dzat yang memberi rupa.

2. Meneladani Allah dengan sifat al-Khaliq