Peralatan Bahan – Bahan Peralatan dan Bahan

BAB 3 METODE PENELITIAN

3.1 Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Penelitian dan Pengujian Terbaru LPPT UGM, Laboratorium Kimia Polimer Departemen Kimia FMIPA-USU Medan dan Laboratorium Penelitian FMIPA USU Medan. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April – Juni 2013.

3.2 Peralatan dan Bahan

3.2.1 Peralatan

Peralatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah : 1. Plat besi 2 buah Berfungsi sebagai alas dan penutup cetakan. 2. Cetakan komposit Berfungsi sebagai tempat untuk mencetak sampel. 3. Motor Stirrer pengaduk Berfungsi alat untuk mengaduk campuran resin epoksi dan hardener Versamide 140. 4. Neraca Analitik digital Berfungsi sebagai untuk menimbang atau menentukan jumlah atau massa komposit epoksi dan serat kulit jagung yang digunakan sesuai dengan persentase serat yang ditetapkan dengan ketelitian 0,01 gram. Universitas Sumatera Utara 5. Beaker Glass 500 ml Berfungsi sebagai wadah untuk mengukur resin dan hardener yang digunakan. 6. Kempa Panas Hot Press Berfungsi sebagai alat untuk menekan alat cetakan agar didapatkan komposit yang padat sesuai dengan ketebalan. 7. Aluminium Foil Berfungsi untuk melapisi cetakan agar sampel tidak keluar dari cetakan. 8. Electronics System Universal Tensile Machine Type SC – 2DE Berfungsi sebagai alat untuk melakukan pengujian sifat mekanik terutama kekuatan lentur dengan kapasitas beban 100 kgf dan kekuatan tarik dengan kapasitas beban 200 kgf. 9. Impaktor Wolpert Berfungsi untuk melakukan pengujian kekuatan impak komposit ayang dilengkapi dengan skala. 10. Oven Pengering Oven Drying Tmaks = 100 o C Berfungsi untuk memanaskan sampel yang akan diuji kadar air. 11. Spatula Berfungsi sebagai alat untuk meratakan sampel saat dituangkan ke dalam cetakan . 12. Alat – Alat Lain. Perlengkapan lain yang digunakan pada saat pembuatan komposit, diperlukan juga alat – alat seperti : penggaris, jangka sorong, gunting, pisau, sarung tangan, masker, stopwatch, kuas dan lain-lain. Gambar alat dapat dilihat dalam lampiran A

3.2.2 Bahan – Bahan

Adapun bahan – bahan yang digunakan dalam penelitian ini antara lain : 1. Serat Kulit Jagung Zea Mays. 2. Resin epoksi dari PT Justus Kimia Raya cabang Medan. Universitas Sumatera Utara 3. Hardener Versamide 140 dari PT Justus Kimia Raya cabang Medan. 4. Mirror Glaze MGH no.8 Wax sebagai pelekang alat cetakan dengan komposit yang dicetak. 5. NaOH 2 Berfungsi untuk membersihkan serat dari peptin dan lignin. 6. Aquadest 4 liter Gambar bahan dapat dilihat dalam lampiran A

3.3 Prosedur Percobaan