Analisa Data METODE PENELITIAN

43

8. Analisa Data

Langkah-langkah pengelolaan data sebagai berikut : a. Editing Melengkapi, memperjelas, mengecek dan memperbaiki jawaban responden pada kuesioner. Dalam penelitian ini peneliti mengecek jawaban responden pada kuesioner dan semua pertanyaan pada kuesioner telah dijawab oleh responden. b. Coding Kegiatan pemberian kode numerik angka terhadap data yang terdiri atas beberapa kategori. Pemberian kode ini sangat penting bila pengolahan dan analisis data menggunakan komputer. c. Processing Proses mengelola data agar dapat dianalisis. Peneliti membuat tabel rekapitulasi data dan memindahkan skor yang jawaban responden pada tabel rekapitulasi data. Peneliti kemudian melakukan pengolahan data secara komputerisasi. d. Clearing Kegiatan pengecekan kembali data yang sudah diproses apakah ada kesalahan atau tidak. Peneliti memeriksa hasil pengelolaan dan mengolah kembali hasil penelitian dan tidak ditemukan kesalahan dalam memasukkan data. Universitas Sumatera Utara 44 Adapun tahap-tahap analisa data sebagai berikut : a. Analisis Univariat Analisis ini dilakukan terhadap variable dari hasil penelitian, pada umumnya analisis ini hanya menghasilkan distribusi dan presentase dari tiap variabel Notoatmodjo, 2005. Analisa univariat terdiri dari variable pemberian informasi prabedah dan tingkat kecemasan pasien preoperasi. b. Analisis Bivariat Analisis yang dilakukan terhadap dua variabel yang diduga berhubungan atau berkorelasi Notoatmodjo, 2005. Analisis ini dilakukan untuk mengetahui hubungan dua variabel dengan menggunakan chi square , dimana derajat kemaknaan α = 0,05. Apabila nilai p value 0,05, maka Ho ditolak, berarti ada hubungan dua variabel dan apabila p value 0.05 maka Ho diterima berarti tidak ada hubungan dua variabel. Universitas Sumatera Utara 45

BAB 5 HASIL DAN PEMBAHASAN

1. Hasil Penelitian

Pengumpulan data yang telah dilaksanakan di RSUD dr. Pirngadi Medan pada bulan Mei sampai Juli 2016 yang berjudul “Hubungan Pemberian Informasi dengan Tingkat Kecemasan pada Pasien Preoperasi di RSUD dr. Pringadi Medan” dengan responden sebanyak 68 pasien preoperasi. Hasil penelitian disajikan dalam bentuk analisis univariat dan bivariat sebagai berikut. 1.1 Analisis Univariat Hasil dari analisis univariat menampilkan tabel distribusi frekuensi dan persentase dari karakteristik responden, pemberian informasi, tingkat kecemasan pada pasien preoperasi di RSUD dr. Pirngadi.

1.1.1 Karakteristik Demografi Responden

Karakteristik demografi responden meliputi usia, jenis kelamin, agama, pendidikan, pekerjaan, status perkawinan dan pengalaman operasi. Dari 68 responden yang terkumpul menunjukkan bahwa sebagian besar responden berada pada usia 15-30 tahun sebanyak 25 orang 36,76 dan usia 46-60 tahun sebanyak 25 orang 36,76. Jenis kelamin responden paling banyak adalah perempuan sebanyak 38 orang 55,88. Berdasarkan agama responden lebih dominan beragama Islam sebanyak 43 orang 63,24. Berdasarkan pendidikan responden terbanyak adalah SMA sebanyak 43 orang 63,24. Pekerjaan responden lebih besar yaitu tidak bekerja sebanyak 41 orang 60,30. Status Universitas Sumatera Utara