Jenis-jenis Cleaning Supplies PENTINGNYA PEMAHAMAN PENGGUNAAN CLEANING

− Security untuk keamanan di seluruh floor area dimana roomboy bertugas.

4.3 Jenis-jenis Cleaning Supplies

Persediaan cleaning supplies dan peralatan kecil pembersih merupakan bagian dari persediaan di housekeeping department yang tidak dapat dipakai kembali dan didaur ulang, oleh karena itu harus digunakan sebaik mungkin. Persediaan tersebut digunakan rutin setiap hari untuk kegiatan operasional housekeeping. Mengawasi penggunaan persediaan-persediaan pembersihan sangatlah penting agar dapat berguna sesuai aturan dan tepat di dalam penggunaannya dan itu semua merupakan tanggung jawab dari seorang housekeeper. Housekeeper harus mampu bekerja sama dengan tim dari staf housekeeping lainnya untuk bisa memastikan penggunaan yang benar pada material dan mentaati prosedur yang benar agar menghasilkan kualitas kerja yang memuaskan. Bahan pembersih yang digunakan di housekeeping sangat banyak. Fungsinya untuk melenyapkan kotoran dari permukaan benda. Pada saat menggunakan bahan pembersih, tidak boleh sembarangan. Jika salah dalam penggunaanya dapat menyebabkan permukaan benda rusak dan sulit untuk dikembalikan seperti semula. Bahan pembersih cleaning agent atau housekeeping cheemical dibagi kedalam tiga kategori yaitu: 1. Detergent detergen Adalah sejenis sabun yang merupakan produk detergen yang paling lama dan masih sangat efektif dalam menghilangkan kotoran. Detergen mempunyai kandungan bahan alkali ringan dan sangat efektif melenyapkan kotoran pada lantai maupun dinding. 2. Kandungan serbuk kasar abrasive cleaner Adalah bahan serbuk kasar tajam abrasive yang digunakan untuk mencuci kotoran. Biasanya produk ini digunakan untuk menghilangkan kotoran yang sulit dihilangkan oleh detergen karena kadar kotoran yang melekat sangat kuat. Contoh Universitas Sumatera Utara dari produk ini: kit , rinso, VIM, fab, dan bahan yang berserbuk lainna detergen serbuk. 3. Kandungan asam acid cleaner Adalah bahan pembersih yang mengandung asam, kegunaan bahan kimia ini untuk menghilangkan noda noda yang tidak bisa dihilangkan oleh jenis bahan kimia alkalin, seperti noda karat dan warna kusam kuningan. Bahan pembersih kimia ini harus digunakan secara tepat, karena jika tidak, akan merusak permukaan barang yang dibersihkan dan berbahaya bagi kulit. Oleh karena itu gunakan sarung tangan. Adapun jenis-jenis cleaning supplies yang digunakan dalam operasional housekeeping department di Aryaduta Hotel Medan yaitu antara lain :  MPC Multy Purpose Cleaner Yaitu untuk membersihkan porselen. Multi Purpose Cleaner merupakan cairan pembersih multi guna dengan konsentrasi tinggi untuk membersihkan noda atau kotoran yang berasal dari lemak dan jamur pada segala jenis permukaan keras.  Cristal Powder yaitu untuk mengkristalisasi lantai marmer.  Taski TR 101 dan TR 103 Yaitu untuk shampooing carpet.  Glass Cleaner Yaitu untuk pembersih kaca. Glass Cleaner merupakan cairan pembersih yang menggunakan campuran bahan pembersih khusus bahan pelarut berkualitas tinggi untuk membersihkan dan mengkilapkan permukaan kaca jendela, furniture yang bagian atasnya kaca, lantai keramik, dan permukaan stainless stell. Glass Cleaner juga menghilangkan lemak, noda kotor, bekas sidik jari. Berfungsi sebagai Wiper Fluid, menghilangkan kotoran, debu dari asap kendaraan. Universitas Sumatera Utara  Go Getter Yaitu untuk pembersih toilet bowl. Cara penggunaannya adalah Go Getter dituangkan dari dispenser ke dalam toilet bowl. Bagian dalam toilet bowl disikat dengan toilet bowl brush, kemudian dibilas dengan air bersih dan dikeringkan dengan lap. Penggunaan go getter harus hati-hati agar tidak mengenai kulit atau mata. Selain itu go getter juga berfungsi sebagai desinfektan dan menghilangkan bau tidak sedap.  Metal Polish Yaitu untuk pembersih stainleesteel. Cara penggunaannya yaitu: − Sebelum digunakan, obat pembersih ini diaduk atau dikocok dahulu. − Permukaan logam atau stainleesteel yang akan dibersihkan diolesi dengan obat pembersih ini pada kain lap dan kemudian gosok objek tersebut. − Permukaan logam atau stainleesteel digosok sekali lagi dengan kain bersih sampai mengkilap. Bahan-bahan pembersih lain yang sering juga digunakan di Hotel Aryaduta Medan yaitu: − Furniture polish yaitu bahan untuk membersihkan peralatan yang terbuat dari kayu. − Quary yaitu bahan yang berfungsi untuk membersihkan kerak lantai dengan memakai scrub out terlebih dahulu kemudian menggunakan Quary. − Neto clear yaitu bahan pembersih yang digunakan untuk membersihkan lantai marmer atau terasso. Cara penggunaannya yaitu lantai marmer dibersihkan terlebih dahulu kemudian lapisi dengan neto clear dan di gosok dengan polishing machine bila sudah kering. − Batu apung Membersihkan kotoran-kotoran yang sudah pekat di dalam kamar mandi. − Kagumi Sebagai pengharum ruangan. Universitas Sumatera Utara − Ameral Untuk membersihkan lumut, terutama di swimming pool. − Apllied 3460 atau 3461 Sebagai pengharum urinoirtoilet − Applied 4000 Untuk membersihkan kamar mandi serta toilet yang sudah pekat. − Fast go Untuk membersihkan toilet pada saat melakukan general cleaning. − Vim Sebagai pembersih kamar mandi. − Kapurit Sebagai pemutih kolam renang. − Refresh Obat untuk menghilangkan bau tidak sedap pada karpet setelah dicuci.

4.4 Pemahaman RoomboyMaid dalam Menggunakan Cleaning Supplies