Deskripsi Lokasi Penelitian Deskripsi Karakteristik Responden

BAB 5 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

5.1. Hasil Penelitian

Proses pengambilan data untuk penelitian ini telah dilakukan dengan menggunakan instrumen kuesioner yang telah diisi oleh responden di tempat tanpa dibawa pulang ke rumah. Hasil kuesioner yang telah dikumpulkan kemudian dianalisa, sehingga dapat disimpulkan hasil penelitian dalam paparan di bawah ini.

5.1.1. Deskripsi Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan di dua tempat, yaitu SMA Negeri 6 dan SMA Methodist 2 Medan. Pengambilan data dilakukan di ruangan kelas tingkat 3 SMA Negeri 6 yang terletak di Jalan Ansari No. 34 Medan, ada 2 ruangan yang dijadikan sebagai tempat pengambilan data, yaitu : ruangan kelas IPA dan IPS. Sedangkan di SMA Methodist 2 yang bertempat di Jalan M.H. Thamrin No. 96 Medan, juga diambil dari 2 ruangan, yaitu ruangan kelas IPA dan IPS. Pengambilan data dilakukan pada bulan Oktober 2010.

5.1.2. Deskripsi Karakteristik Responden

Responden yang menjadi sampel dalam penelitian ini adalah siswa SMA Negeri 6 dan SMA Methodist 2 tingkat 3, dengan jumlah responden masing- masing sekolah adalah sebanyak 100 orang. Total responden dalam penelitian ini adalah sebanyak 200 orang. Dari keseluruhan responden yang ada, diperoleh gambaran mengenai jenis kelamin dan pendidikan pertama mengenal rokok. Data lengkap mengenai karakteristik responden tersebut dapat dilihat pada tabel-tabel yang ada di bawah ini. Universitas Sumatera Utara Pada penelitian ini, jumlah jenis kelamin, laki-laki dan perempuan tidak dibatasi. Karena dalam penelitian ini, peneliti hanya ingin melihat gambaran pengetahuan dan sikap dari responden terhadap rokok, peneliti tidak membandingkan pengetahuan dan sikap terhadap rokok berdasarkan jenis kelamin. Tabel 5.1. Distribusi Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin Jenis Kelamin ffrekuensi Laki-laki 81 40,5 Perempuan 119 59,5 Jumlah 200 100 Dari tabel di atas, dapat dilihat bahwa responden terbanyak yaitu responden dengan jenis kelamin perempuan 59,5. Responden laki-laki adalah sebesar 40,5. Pada penelitian ini, di dalam lembar kuesioner ada ditanyakan karakteristik responden berdasarkan jenjang pendidikan, yaitu pada jenjang pendidikan manakah responden mengenal rokok. Tabel 5.2. Distribusi Karakteristik Responden Mengenal Rokok Berdasarkan Jenjang Pendidikan Jenjang Pendidikan ffrekuensi TK 40 20,0 SD 123 61,5 SMP 30 15,0 SMA 7 3,5 Jumlah 200 100 Dari tabel di atas, dapat dilihat bahwa responden mengenal rokok berdasarkan jenjang pendidikan dapat sangat bervariasi, yaitu sejak TK 20, SD 61,5, SMP 15, SMA 3,5. Dari hasil tersebut, persentase terbesar mengenal rokok adalah pada saat pendidikan SD dan persentase terkecil adalah pada saat pendidikan SMA. Universitas Sumatera Utara 5.1.3. Hasil Analisa Data 5.1.3.1. Pengetahuan Pelajar SMA Negeri 6 dan SMAMethodist 2 Terhadap