Latar Belakang Masalah ANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI HASIL BELAJAR ANTARA MAHASISWA SPMP DAN SPMB YANG BERASAL DARI SMK KEPARIWISATAAN JURUSAN TATA BUSANA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TATA BUSANA JURUSAN TJP FT UNNES ANGKATAN TAHUN 2005.

1 BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Undang–undang No. 20 tahun 2003 tentang landasan Sistem Pendidikan Nasional menjelaskan bahwa perguruan tinggi sebagai salah satu lembaga pendidikan mempunyai peran yang sangat penting dalam menghasilkan mahasiswa yang berkualitas untuk mencerdaskan kehidupan bangsa dan mengembangkan manusia Indonesia seutuhnya, yaitu manusia yang beriman dan bertakwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa dan berbudi luhur, memiliki pengetahuan dan ketrampilan, kesehatan jasmani dan rohani, kepribadian yang mantap dan mandiri serta bertanggung jawab kemasyarakat dan bangsa. Universitas sebagai salah satu lembaga pendidikan tinggi merupakan tempat belajar bagi anak didik yang disebut mahasiswa, mempunyai sistim dan kurikulum yang khusus. Universitas adalah salah satu lembaga dengan organisasi yang tersusun rapi yang diharapkan dapat melahirkan calon penerus bangsa yang mempunyai kemampuan dan keahlian ilmu, pengetahuan, teknologi dan seni yang disesuaikan dengan bidangnya masing – masing. Sistim dan tatanan kerja di Universitas berbeda dengan jenjang pendidikan sebelumnya, oleh karena itu diperlukan strategi khusus untuk dapat menempuh proses belajar di Universitas dengan baik. 2 Belajar diperguruan tinggi membutuhkan keuletan, ketekunan dan kekuatan fisik dan mental, sehingga mahasiswa harus bersungguh–sungguh dalam menjalani proses guna mendapatkan hasil belajar yang memuaskan. Hasil belajar yang tinggi dapat dijadikan sebagai indikator keberhasilan proses belajar dan juga indikator kualitas institusi pendidikan. Di samping itu, hasil belajar juga berguna sebagai umpan balik bagi pengajar dalam melaksanakan proses belajar sehingga dapat menentukan apakah perlu mengadakan diagnosis, bimbingan atau penempatan anak didik, sesuai dengan uraian diatas maka betapa pentingnya prestasi belajar tidak hanya bagi mahasiswa sendiri melainkan juga bagi institusi pendidikan yang bersangkutan. Universitas Negeri Semarang UNNES adalah salah satu lembaga pendidikan tinggi yang mempunyai kewajiban untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusianya dari waktu-kewaktu. Sesuai dengan peraturan pemerintah No.60 Tahun 1999 tentang pendidikan tinggi, kalender akademik Universitas Negeri Semarang dimulai pada awal September setiap tahun. Menjelang awal tahun akademik UNNES melaksanakan proses penerimaan mahasiswa yang terdiri dari jalur Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru SPMB, mahasiswa pindahan, melanjutkan studi, program akta mengajar, penyataraan, pendidikan dalam jabatan dan kelas parallel. Dari kedelapan jalur penerimaan mahasiswa baru tersebut sebagian besar jumlah mahasiswa yang diterima berasal dari Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru SPMB dan Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Berdasarkan Prestasi SPMP, yaitu 75 dari daya tampung untuk SPMB dan 25 dari daya tampung untuk SPMP. 3 Selama ini ada asumsi bahwa mahasiswa yang diterima melalui jalur SPMP lebih berpotensi dibandingkan dengan mahasiswa yang diterima melalui jalur SPMB. Pada dasarnya SPMP adalah jalur penerimaan mahasiswa baru yang mempunyai sistem khusus dengan menitik beratkan pada prestasi dan potensi dari calon mahasiswa SPMP didasarkan dengan serangkaian seleksi yang ketat antara lain nilai rata – rata raport setiap mata pelajaran saat duduk di SMU SMKMA dari kelas I sampai 3 tidak boleh kurang dari 6,5 dan masih harus mengikuti tes kesehatan dan tes khusus yang diadakan oleh pihak Universitas. Berbeda dengan sistim SPMB yang merupakan jalur penerimaan mahasiswa baru dengan tes tertulis yang dilaksanakan secara nasional yang dikoordinasikan dengan panitia SPMB regional. Jurusan Pendidikan TJP FT UNNES mempunyai tujuan untuk menciptakan tenaga kependidikan yang berkualitas yang dapat menerapkan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni guna meningkatkan kualitas pendidikan di Indonsia, dengan memperhatikan jumlah, mutu, relevensi, dan evektifitas pendidikan. TJL FT UNNES terdiri dari 2 dua program studi yaitu pendidikan tata busana, dan pendidikan tata boga. Jumlah mahasiswa program studi pendidikan tata busana lebih banyak dari pada mahasiswa program studi pendidikan tata boga. Mahasiswa pendidikan tata busana dan pendidikan tata boga berasal dari jalur Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru SPMB dan Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru berdasarkan Prestasi SPMP. Berdasarkan data yang diperoleh, pada tahun 2003 mahasiswa program studi pendidikan tata busana jurusan TJP FT UNNES yang berasal dari SMK 4 bidang keahlian tata busan berjumlah 28 mahasiswa, terdiri dari 10 mahasiswa berasal dari SPMP dan 18 mahasiswa berasal dari SPMB memiliki rata – rata indeks prestasi IP mahasiswa yang berasal dari SPMP lebih rendah dari pada mahasiswa yang berasal dari SPMB berdasarkan hasil persentasi mahasiswa dilihat dari KHS. Mahasiswa yang berasal dari SPMP rata – rata mempunyai IP sebesar 2.97. Sedangkan mahasiswa SPMB rata – rata mempunyai IP sebesar 3,05. Hal ini berbeda dengan data surve pendahuluan penelitian yang menunjukan bahwa pada tahun 2005 hasil belajar mahasiswa yang berasal dari SPMP lebih tinggi dari pada mahasiswa yang berasal dari SPMB. Dari 37 mahasiswa program studi tata busana jurusan TJP FT UNNES, yang berasal dari SMK bidang keahlian tata busana 15 mahasiswa berasal dari SPMP dan 22 mahasiswa berasal dari SPMB. Rata – rata IP untuk mahasiswa SPMP lebih tinggi 2,98 dari mahasiswa SPMB yang mempunyai rata – rata IP sebesar 2,95. Data diatas menunjukkan bahwa tidak hanya sistem penerimaan mahasiswa baru yang berpengaruh terhadap hasil belajar, tetapi banyak faktor yang mempengaruhi keberhasilan hasil belajar. Faktor – faktor tersebut secara teoritis dapat dipahami antara lain faktor interen yang terdiri dari minat, motivasi, kemampuan, kognitif, kondisi fisiologis dan faktor eksteren yang terdiri dari lingkungan alami, keluarga, dan masyarakat. Dalam hal ini, model atau jalur seleksi penerimaan mahasiswa baru tidak menjadi jaminan sepenuhnya terhadap keberhasilan proses belajar di perguruan tinggi melainkan masih terdapat berbagai faktor lain yang dinilai ikut menentukan. 5 Berdasarkan latar belakang masalah diatas maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul “Analisis Faktor–Faktor Yang Mempengaruhi Hasil Belajar Antara Mahasiswa SPMP dan SPMB Yang Berasal Dari SMK Tata Kepariwisataan jurusan Tata Busana Program Studi Pendidikan Tata Busana Jurusan Teknologi Jasa dan Produksi Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang Angkatan Tahun 2005”.

1.2 Identifikasi Masalah

Dokumen yang terkait

EFEKTIVITAS PENGGUNAAN JOBSHEET TERHADAP HASIL BELAJAR MATA KULIAH KONSTRUKSI POLA BUSANA PADA MAHASISWA TATA BUSANA UNNES

2 25 188

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT MAHASISWA JURUSAN AKUNTANSI MENGIKUTI PENDIDIKAN PROFESI FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT MAHASISWA JURUSAN AKUNTANSI MENGIKUTI PENDIDIKAN PROFESI AKUNTANSI (PPA).

0 2 13

PENERAPAN HASIL BELAJAR PENGETAHUAN TEKSTIL PADA PEMILIHAN KAIN UNTUK PRAKTEK PEMBUATAN BUSANA PESTA : Penelitian Dilakukan Pada Mahasiswa Program Studi Pendidikan Tata Busana Jurusan PKK FPTK UPI Angkatan Tahun 2005 - 2006 Yang Telah Mengikuti mata Kulia

0 0 60

PENERAPAN HASIL BELAJAR PENGETAHUAN TEKSTIL PADA PEMILIHAN KAIN UNTUK PRAKTEK PEMBUATAN BUSANA PESTA : Penelitian Dilakukan Pada Mahasiswa Program Studi Pendidikan Tata Busana Jurusan PKK FPTK UPI Angkatan Tahun 2005 - 2006 Yang Telah Mengikuti mata Kulia

3 3 30

Faktor-faktor yang mempengaruhi minat siswa SMK untuk berwiraswasta : Studi kasus siswa kelas III, jurusan Tata Busana, SMK Ma`arif 2 Sleman dan SMK Karya Rini Sleman.

0 0 188

Hubungan antara Kemampuan Membaca Gambar model dengan Hasil Belajar mata kuliah Manajemen Busana Wanita I pada Mahasiswa Program studi PKK Konsentrasi Tata Busana Angkatan 2005/2006.

0 0 1

FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT MAHASISWA ANGKATAN 2013 MASUK JURUSAN PENDIDIKAN TEKNIK MESIN FT UNY.

0 0 167

ANALISIS FAKTOR HASIL BELAJAR DASAR TEKNOLOGI MENJAHIT SISWA TATA BUSANA DI SMK

0 0 8

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRESTASI BELAJAR MAHASISWA PENDIDIKAN TATA NIAGA TAHUN 2011

0 0 75

MAHASISWA TATA BUSANA DALAM MENGlKUTl KULIAH BUSANA PRlA PADA JURUSAN PKK FPTK IKlP PADANG

0 3 82