Pengertian Kreativitas Kerangka Teori

10 kebudayaan yang memberikan pengaruh yang besar terhadap kesenian di Indonesia. Dengan mempelajari sejarah kesenian di Indonesia khususnya, siswa dapat memahami dan menghargai peranan kesenian dalam kehidupan masyarakat Indonesia yang pluralistik.

1. Pengertian Kreativitas

Kreativitas didefinisikan secara berbeda-beda. Sedemikian beragam definisi itu, sehingga pengertian kreativitas tergantung pada bagaimana orang mendefinisikanya “Creativity is Matter of Definition”. Tidak ada satu definisi yang dianggap mewakili pemahaman yang beragam tentang kreativitas Supriadi, 1997:6. Hal ini disebabkan oleh dua alasan. Pertama, sebagai suatu “konstrak hipotesis” kreativitas merupakan ranah psikologis yang komlpleks dan multi demensial, yang mengandung berbagai tafsiran yang beragam . Kedua, definisi-definisi kreativitas memberikan tekanan- tekanan yang berbeda-beda, tergantung dasar teori yang menjadi acuan sang pembuat definisi. Guilford dalam Supriyadi 1997 mengemukakan, ada lima sifat yang menjadi ciri kemampuan berfikir kreatif, yaitu kelancaran fluency, penguraian elaboration, keluwesan flexibility, keaslian originality dan perumusan kembali redifinition. Kelancaran adalah kemampuan untuk menghasilkan banyak gagasan. Keluwesan adalah kemampuan untuk mengemukakan ermacam-macam pemecahan atau pendekatan terhadap masalah. Originalitas adalah kemampuan untuk mencetuskan gagasan dengan cara-cara yang asli, tidak 11 klise. Elaborasi adalah kemampuan untuk meninjau suatu persoalan berdasarkan persspektif yang berbeda dengan apa yang sudah diketahui oleh orang banyak. Hasil penelitian University of Shouthern California dalam Muhadjir 1987:155 mengemukakan ada hipotesa yang mengatakan bahwa fluency of thinking merupakan aspek penting dalam kreatifitas. Dalam laporan penelitiannya terungkap aspek adanya empat factor fluency, yakni 1 word fluency, 2 associational fluency, 3 expressional fluency, 4 ideational fluency Menurut Mareno dalam Slameto 1995:146 yang penting dalam kreativitas bukanlah penemuan sesuatu yang belum pernah diketahi orang sebelumnya, melainkan bahwa produk kreativitas itu merupakan sesuatu yang baru bagi diri sendiri dan tidak harus merupakan sesuatu yang baru bagi orang lain atau dunia. Berdasarkan pengertian-pengertian diatas dapat disimpulkan bahwa kreativitas merupakan kemampuan seseorang untuk melahirkan sesuatu yang baru, baik berupa gagasan, karya nyata yang relative berbeda dengan apa yang telah ada.

2. Topeng