Pelaksanaan Kegiatan Prasiklus Hasil Penelitian

Reni Febriyenti, 2015 PENERAPAN MODEL CONCEPT SENTENCE BERBANTUAN MEDIA GAMBAR BERSERI UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Pada bab ini akan dijelaskan mengenai hasil penelitian dan pembahasan dari tindakan kelas yang telah dilaksanakan pada siswa kelas IV SD Negeri Drangong 1 yang bertempat di jalan Raya Cilegon Km. 3 Kecamatan Taktakan, Kelurahan Legok, Kota Serang, Provinsi Banten. Sasaran dalam penelitian ini memfokuskan pada peningkatan hasil belajar siswa pada keterampilan menulis karangan deskripsi dengan menerapkan model concept sentence berbantuan media gambar berseri, sesuai dengan tujuan penelitian yang ingin dicapai oleh peneliti.

A. Hasil Penelitian

Di bawah ini uraian dari pelaksanaan tindakan setiap siklus yang dilakukan di SDN Drangong 1 kelas IV semester 2 tahun ajar 2014-2015, yaitu sebagai berikut :

1. Pelaksanaan Kegiatan Prasiklus

Kegiatan prasiklus ini merupakan kegiatan yang dilakukan sebelum menerapkan model concept sentence berbantuan media gambar berseri dalam pembelajaran menulis karangan deskripsi. Melalui observasi ini terlihat situasi dan kondisi pembelajaran sebenarnya yang terjadi di dalam kelas sebelum adanya campur tangan dari peneliti. Kelemahan-kelemahan yang ada diantaranya adalah pembelajaran yang berpusat pada guru, serta siswa belum terlihat keterlibatannya saat pembelajaran berlangsung. Sehingga pembelajaran menjadi tidak menarik karena disampaikan dengan metode lama, yakni melalui metode ceramah, tanpa adanya penggunaan media yang mendukung selama pembelajaran berlangsung. Kekurangan-kekuarangan yang terjadi akan dicari solusinya pada perencanaan siklus pertama. Adapun tahapan yang dilakukan dalam kegiatan prasiklus adalah sebagai berikut. Reni Febriyenti, 2015 PENERAPAN MODEL CONCEPT SENTENCE BERBANTUAN MEDIA GAMBAR BERSERI UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Observasi Kegiatan observasi yang dilakukan oleh peneliti dalam tahap ini yaitu mencari permasalahan yang terjadi pada siswa selama pembelajaran berlangsung dengan materi menulis karangan deskripsi pada mata pelajaran Bahasa Indonesia di SD Negeri Drangong 1 Kota Serang. Selanjutnya peneliti mengumpulkan data mengenai hasil belajar menulis karangan siswa dan mencatat hal-hal penting yang terjadi selama kegiatan belajar-mengajar berlangsung. Observasi ini dilaksanakan pada hari Selasa tanggal 17 Maret 2015, yang dimulai pada pukul 11.45-12.15 WIB, dengan deskripsi kegiatan sebagai berikut : Pada kegiatan awal guru membimbing siswa untuk dapat berdoa sebelum pembelajaran dimulai. Selanjutnya guru membuka pembelajaran dengan mengabsen siswa yang hadir serta mengkondisikan siswa agar siap dalam menerima materi pembelajaran pada hari itu. Guru pun menginformasikan kepada siswa mengenai materi pembelajaran yaitu menulis karangan. Pada kegiatan inti, guru melakukan tanya-jawab mengenai liburan yang pernah dialami oleh siswa. Selanjutnya guru mengintruksikan agar siswa dapat menuangkannya dalam bentuk tulisan. Dari kegiatan belajar-mengajar yang telah dilakukan dapat ditarik kesimpulan bahwa terdapat kekurangan dalam keterlibatan siswa ketika proses belajar-mengajar sangat minim, kegiatan pembelajaran yang membosankan karena guru cenderung tidak ingin dipersulit dalam menyiapkan pembelajaran yang menarik minat anak saat menulis karangan. Adapun untuk hasil belajar siswa pada kegiatan prasiklus dapat dilihat pada tabel berikut : Tabel 4.1 Hasil Belajar Siswa Pada PraSiklus No Nama Siswa Perolehan Nilai 1 A1 58 2 A2 55 3 A3 62 Reni Febriyenti, 2015 PENERAPAN MODEL CONCEPT SENTENCE BERBANTUAN MEDIA GAMBAR BERSERI UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 4 A4 65 5 A5 50 6 A6 56 7 A7 66 8 A8 68 9 A9 50 10 A10 52 11 A11 56 12 A12 58 13 A13 50 14 A14 50 15 A15 62 16 A16 62 17 A17 62 18 A18 55 19 A19 68 20 A20 69 21 A21 50 22 A22 55 23 A23 50 24 A24 52 25 A25 54 26 A26 60 27 A27 68 28 A28 68 29 A29 58 30 A30 50 31 A31 68 32 A32 54 33 A33 60 34 A34 68 35 A35 58 36 A36 70 37 A37 56 Rata-rata 58,72 Kriteria Penilaian : 86-100 : baik sekali 66-85 : baik 50-65 : cukup 50 : kurang Reni Febriyenti, 2015 PENERAPAN MODEL CONCEPT SENTENCE BERBANTUAN MEDIA GAMBAR BERSERI UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Berdasarkan nilai yang diperoleh siswa di atas menunjukkan bahwa hasil belajar siswa degan rata-rata 58, 72 masuk dalam kategori cukup. Berdasarkan hal tersebut disimpulkan bahwa materi mengenai menulis karangan deskripsi belum memenuhi standar KKM yaitu 65. Refleksi Dari observasi yang dilakukan oleh peneliti, dapat diketahui kelemahan dan kekurangan yang terjadi pada pembelajaran Bahasa dan kemudian didiskusikan dengan guru kelas IV. Hasil penelitian sementara menunjukkan bahwa proses belajar mengajar Bahasa Indonesia pada materi menulis karangan deskripsi kurang mendapat respon yang baik. Guru belum melibatkan siswa secara aktif, guru hanya memberikan materi secara langsung dengan metode ceramah, sehingga anak terlihat pasif dalam mengikuti proses belajar mengajar. Agar mencapai hasil yang diinginkan, maka peneliti bersama guru menganalisis dan merefleksikan hasil pengamatan terhadap hasil belajar siswa yang mendapatkan nilai rendah. Maka pembelajaran tahap selanjutnya untuk meningkatkan hasil belajar siswa peneliti akan menggunakan model concept sentence berbantuan media gambar berseri.

2. Perolehan Angket Sebelum Pelaksanaan Kegaiatan Siklus