Pengertian Karangan Deskripsi Langkah-langkah Menyusun Karangan Ciri-ciri Karangan Deskripsi

Reni Febriyenti, 2015 PENERAPAN MODEL CONCEPT SENTENCE BERBANTUAN MEDIA GAMBAR BERSERI UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu g. Tujuan penugasan assignment purpose Tujuan menulis karena ditugaskan, karena bukan atas kemauan sendiri umumnya terjadi pada siswa yang mendapatkan tugas untuk menulis berbagai tulisan sesuai dengan yang diinstrusikan oleh guru.

B. Karangan deskripsi

1. Pengertian Karangan Deskripsi

Istilah deskripsi berasal dari kata descrebe yang artinya menulis tentang atau membeberkan suatu hal. Adapun definisi deskripsi menurut Finoza Dalman, 2014, hlm. 93 yakni bentuk tulisan yang bertujuan memperluas pengetahuan dan pengalaman pembaca dengan menggambarkan hakikat objek yang sebenarnya. Suparno dan Yunus Dalman, 2014, hlm. 94 mengatakan deskripsi adalah suatu bentuk karangan yang melukiskan sesuatu sesuai dengan keadaan sebenarnya, sehingga pembaca dapat mencitrai melihat, mendengar, merasakan, dan mencium apa yang dilukiskan sesuai dengan citra penulisnya. Dari paparan yang telah dikemukakan di atas dapat diambil kesimpulan bahwa karangan deskripsi adalah sebuah karangan yang menggambarkan suatu objek hingga pembaca dapat mencitrai objek tersebut. Pembaca dapat melukiskan sesuatu sesuai dengan keadaan sebenarnya. Karangan deskripsi ini dapat memberikan kesan terhadap gambaran peristiwa yang dituangkan ke dalam ragam tulis.

2. Langkah-langkah Menyusun Karangan

Berikut paparan Dalman 2014, hlm. 86 mengenai langkah- langkah menyusun karangan : a. Menentukan tema, topik, dan judul b. Mengumpulkan bahan c. Menyeleksi bahan d. Membuat kerangka karangan e. Mengembangkan kerangka karangan Reni Febriyenti, 2015 PENERAPAN MODEL CONCEPT SENTENCE BERBANTUAN MEDIA GAMBAR BERSERI UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

3. Ciri-ciri Karangan Deskripsi

Menurut Dalman 2014, hlm. 94 terdapat beberapa ciri-ciri karangan deskripsi yaitu : a. Deskripsi lebih memperlihatkan detail mengenai objek b. Deskripsi memberi pengaruh sensitivitas dan membentuk imajinasi pembaca c. Di sampaikan dengan gaya memikat dan dengan pemilihan kata yang menggugah d. Memaparkan sesuatu yang dapat didengar, dirasa, dan dilihat Adapun ciri-ciri karangan yang baik menurut Keraf Dalman, 2014, hlm. 93 sebagai berikut : a. Berisi tentang perincian sehingga objeknya terbayang di depan mata b. Dapat menimbulkan kesan dan daya khayal pada pembaca c. Berisi penjelasan yang menarik minat orang lain d. Menyampaikan sifat dan perincian wujud yang dapat ditemukan dalam objek itu e. Menggunkaan bahasa yang hidup, kuat, dan semangat.

4. Menulis Karangan Deskripsi di Kelas IV SD