Kondisi Awal Suatu Daerah

commit to user 13 Gambar 1.1 dijelaskan bahwa untuk pemda Provinsi dan Kabupaten, sumber pembiayaan pembangunan bersumber dari daerah sendiri, pemerintah pusat, swasta swasta murni atau kemitraan, dan swadana masyarakat. Sumber pembiayaan pembangunan yang penting untuk diperhatikan adalah penerimaan daerah sendiri. Hal ini sedemikian karena sumber inilah yang merupakan wujud partisipasi langsung masyarakat suatu daerah dalam mendukung proses pembangunan.

B. Potensi Keuangan Daerah

Potensi keuangan daerah adalah kekuatan yang ada disuatu daerah untuk menghasilkan sejumlah penerimaan tertentu. Untuk melihat potensi sumber penerimaan daerah sendiri ProvinsiKabupaten dibutuhkan pengetahuan tentang perkembangan beberapa faktor-faktor “yang dapat dikendalikan” yaitu faktor-faktor kebijakan dan kelembagaan, dan “yang tidak dapat dikendalikan”, yaitu variabel-variabel ekonomi yang dapat mempengaruhi kekuatan sumber-sumber penerimaan daerah, beberapa faktor- faktor tersebut adalah :

1. Kondisi Awal Suatu Daerah

Keadaan struktur ekonomi dan sosial suatu daerah menentukan : Pertama, besar kecilnya keinginan pemerintah untuk menetapkan pungutan- pungutan. Hal ini disebabkan karena struktur ekonomi dan sosial suatu masyarakat menentukan tinggi arendahnya tuntutan akan adanya pelayanan publik dalam kualitas dan kuantitas tertentu. Pada masyarakat commit to user 14 agraris daerah yang berbasis pertanian misalnya, tuntutan akan ketersediaan fasilitas pelayanan publik dalam kuantitas dan kualitas tertentu akan lebih rendah daripada tuntutan yang ada di masyarakat industri daerah yang berbasis industri. Dalam masyarakat agraris seperti ini, pemerintah tidak akan terpacu untuk menarik pungutan-pungutan dari masyarakat, sementara pada masyarakat industri, pemerintah akan terpacu untuk menarik pungutan-pungutan untuk memenuhi tuntutan akan ketersediaan fasilitas pelayanan publik tersebut. Kedua, Struktur ekonomi dan sosial suatu daerah juga menentukan kemampuan masyarakat untuk membayar segala pungutan-pungutan yang ditetapkan oleh pemerintah daerahnya. Karena perbedaan pada struktur ekonomi dan sosialnya, kemampuan membayar segala pungutan-pungutan yang ditetapkan oleh pemerintah akan lebih tinggi di masyarakat industri daripada masyarakat agraris. Dari uraian tersebut jelaslah bahwa pengetahuan akan kondisi awal suatu daerah sangat menentukan potensi sumber penerimaan daerah. Kondisi awal ini mencakup pengetahuan akan: a. Komposisi industri yang ada di daerah. b. Struktur sosial, politik dan institusional serta berbagai kelompok masyarakat yang relatif memiliki kekuatan. c. Kemampuan kecakapan administratif, kejujuran dan integritas dari semua cabang-cabang perpajakan pemerintah. d. Tingkat ketimpangan ketidakmerataan dalam distribusi pendapatan. commit to user 15 Indikator sederhana untuk melihat kondisi awal suatu daerah ini adalah dengan melihat kontribusi sektor pertanian dan atau kontribusi sektor industri pada PDRB suatu daerah. Semakin tinggi kontribusi sektor industri pada PDRB suatu daerah maka akan semakin tinggi potensi penerimaan daerahnya. Sebaliknya semakin tinggi kontribusi sektor pertanian pada PDRB suatu daerah maka akan semakin rendah potensi penerimaan daerahnya.

2. Peningkatan Cakupan

Dokumen yang terkait

Analisis faktor –faktor yang mempengaruhi pendapatan asli daerah (pad) kabupaten Sragen (1990 2005)

0 7 61

ANALISIS FAKTOR FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN ASLI DAERAH KABUPATEN MADIUN TAHUN 1991 2010

0 15 127

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) DI KABUPATEN SRAGEN Analisis Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan Asli Daerah (PAD) di Kabupaten Sragen Tahun 1991-2013.

0 2 15

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) DI KABUPATEN SRAGEN Analisis Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan Asli Daerah (PAD) di Kabupaten Sragen Tahun 1991-2013.

0 0 13

PENDAHULUAN Analisis Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan Asli Daerah (PAD) di Kabupaten Sragen Tahun 1991-2013.

0 2 14

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) DI KOTA Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Di Kota Surakarta Tahun 1991-2012.

0 1 12

PENDAHULUAN Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Di Kota Surakarta Tahun 1991-2012.

0 1 8

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) DI KOTA Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Di Kota Surakarta Tahun 1991-2012.

0 1 16

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN ASLI DAERAH DI KABUPATEN PATI TAHUN Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan Asli Daerah Di Kabupaten Pati Tahun 1982-2007.

0 1 15

Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi pendapatan asli daerah (pad) di kabupaten Sragen tahun 1994 – 2013 AWAL

0 0 16