Latar Belakang Masalah Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Strategi Berbasis Resource Based View (RBV) SMP Kristen 2 Eben Haezer Salatiga

2 Perencanaan strategis merupakan kerangka yang dirumuskan oleh sekolah untuk membimbing dan mengendalikan pilihan-pilihan atau keputusan dan aksi yang ditujukan dalam mencapai tujuan dan performa yang tinggi yang disesuaikan dengan sumber daya yang dimiliki dengan peluang dan tantangan yang dihadapi dalam lingkungan sekolah itu berada Barney 2007: 4; Akdon, 2006:4-5. Perumusan atau perencanaan strategi sekolah tersebut dapat dirancang dengan cara menganalisis keunikan sumber daya internal yang dimiliki oleh sekolah dan menganalisis kekuatan dan kelemahan apa saja yang dimiliki oleh sekolah Wandrial, 2011:629. Konsep keunggulan bersaing yang didasarkan pada pandangan berbasis sumberdaya internal resource-based view memandang bahwa organisasi dalam hal ini sekolah sebagai sesuatu yang unik karena dikelilingi oleh sumberdaya dan kapabilitas yang beraneka ragam Barney, 2007: 133-134. Pendekatan ini memandang organisasi sebagai sekumpulan aset atau sumberdaya resource dan kapabilitas capability yang perlu dikembangkan untuk menciptakan sesuatu yang sulit untuk ditiru oleh para pesaing Kuncoro, 2006: 38. Pengelolaan sebuah organisasi berbasis sumber daya merupakan salah satu alternatif solusi bagi sebuah organisasi termasuk organisasi sekolah karena mampu memberikan solusi bagi organisasi untuk meraih keunggulan kompetitif secara terus menerus melalui sekumpulan sumber daya yang unik yang dimilikinya Anatan Ellitan, 2009: 66. Sehingga untuk meraih keunggulan kompetitif 3 berkelanjutan tersebut tidak terlepas dari pandangan berbasis sumber daya atau resource based view RBV yang mengarahkan manajemen perusahaan untuk mengidentifikasi, menguasai, dan mengembangkan sumber daya strategis dalam rangka menghasilkan kinerja secara optimal Barney Hesterly, 2008: 75. Kesesuaian strategi dengan sumber daya yang dimiliki merupakan awal penting bagi perbaikan kinerja suatu organisasi seperti yang dijelaskan oleh Kuncoro 2006: 17 bahwa tidak ada dua organisasi yang sama karena tiap-tiap organisasi memiliki pengalaman, aset, kapabilitas dan membangun budaya organisasi yang berbeda. Sumber daya yang berupa aset dan kapabilitas sebuah organisasi akan menentukan efisiensi dan efektivitas setiap pekerjaan yang dilakukannya sehingga beberapa aset sumber daya tersebut menjadi kunci tertentu untuk memberikan organisasi keunggulan kompetitif yang berkelanjutan. Permasalahan mengenai strategi yang tepat untuk terus mempertahankan eksistensi sekolah sangat dirasakan oleh SMP Kristen 2 Salatiga. Dari studi pendahuluan yang dilakukan, selama ini sekolah sudah berpartisipasi dalam mengikuti lomba-lomba yang ada di tingkat kota sekolah dan juga telah menjalankan strategi-strategi untuk mempertahankan mutu dan eksistensi sekolah diantaranya adalah mengadakan pelatihan guru tiap tahunnya di luar kota, meningkatkan sarana prasarana yang ada di sekolah salah satunya perpustakaan berbasis digital, mengadakan promosi 4 sekolah dengan menggunakan leaflet, spanduk dan sosialisasi ke gereja-gereja dan ke kelompok- kelompok persekutuan gereja dan juga memberikan bantuan dana sekolah berupa beasiswa bagi anak- anak yang berprestasi dan dari keluarga yang kurang mampu. Namun hal tersebut belum cukup memadai untuk bisa menciptakan keunggulan bersaing bagi sekolah dalam meredam kekhawatiran tiap tahunnya saat penerimaan murid baru, dimana penerimaan jumlah murid baru tiap tahun masih bersifat fluktuatif bahkan mengalami penurunan. Oleh karena itu, seorang kepala sekolah harus mampu menyusun rencana strategi yang mencakup pengembangan visi, misi, identifikasi peluang dan ancaman eksternal, kesadaran akan kekuatan dan kelemahan internal, penetapan tujuan jangka panjang, pencarian strategi-strategi alternatif dan pemilihan strategi tertentu untuk mencapai tujuan sekolah. Dalam rangka mengatasi permasalahan tersebut, maka disusunlah sebuah Renstra Berbasis Resource Based View RBV dalam Sustainable Competitive Advantage SMP Kristen 2 Eben Haezer Salatiga. 5

1.2 Landasan Yuridis Hukum

1. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003 Nomor 78, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4301. 2. Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen Lembaran Negara Republik Indonesia tahun 2005 Nomor 157, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4586. 3. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 41. 4. Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2010 tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2010 Nomor 23, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5105 sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2010 tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah No 17 Tahun 2010 tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2010 No 112; Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5157 5. Visi, Misi, dan Tujuan SMP Kristen 2 Eben Haezer Salatiga 6

1.3 Landasan Filosofis

Penyusunan Renstra berbasis resource based view RBV terhadap sumber daya resources dan kapabilitas capabilities internal sekolah didasarkan pada paradigma bahwa setiap sekolah yang berada di lingkungan yang sama memiliki sumber daya dan kapabilitas yang berbeda-beda. Oleh karena itu setiap sekolah perlu menemukan kompetensi inti core competencies dari sumber daya mereka yang tidak dimiliki oleh para kompetitornya, melakukan sesuatu yang lebih baik dibandingkan para kompetitor dan mampu melakukan sesuatu yang tidak mampu dilakukan oleh kompetitor untuk menciptakan keunggulan kompetitif berkelanjutan. Keunggulan kompetitif ini menjadi sebuah kebutuhan yang penting bagi sekolah dalam meraih sukses jangka panjang dan untuk menjaga kelangsungan atau eksistensi sekolah.

1.4 Maksud dan Tujuan

1.4.1 Maksud Maksud dari penyusunan Rencana Strategi Berbasis Resource Based View RBV dalam Sustainable Competitive Advantage SMP Kristen 2 Eben Haezer Salatiga adalah memberikan saran berupa strategi-strategi dalam pengelolaan sekolah yang dapat diimplementasikan untuk memperbaiki pengelolaan pendidikan kearah yang lebih baik sehingga visi, misi, serta tujuan yang dimiliki dapat tercapai.

Dokumen yang terkait

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Manajemen Sarana Prasarana Pendidikan Berbasis TIK SD Kristen 03 Eben Haezer Salatiga

0 0 13

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Manajemen Sarana Prasarana Pendidikan Berbasis TIK SD Kristen 03 Eben Haezer Salatiga

0 0 10

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Manajemen Sarana Prasarana Pendidikan Berbasis TIK SD Kristen 03 Eben Haezer Salatiga

0 0 5

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Strategi Berbasis Resource Based View (RBV) SMP Kristen 2 Eben Haezer Salatiga T2 942015020 BAB V

0 0 6

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Strategi Berbasis Resource Based View (RBV) SMP Kristen 2 Eben Haezer Salatiga T2 942015020 BAB IV

0 9 134

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Strategi Berbasis Resource Based View (RBV) SMP Kristen 2 Eben Haezer Salatiga

0 0 24

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Strategi Berbasis Resource Based View (RBV) SMP Kristen 2 Eben Haezer Salatiga T2 942015020 BAB II

1 2 48

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Strategi Berbasis Resource Based View (RBV) SMP Kristen 2 Eben Haezer Salatiga T2 942015020 BAB I

0 0 12

T2__Lampiran 2 Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Pengembangan Model Standar Perpustakaan di SD Kristen 04 Eben Haezer Salatiga

0 1 41

T2 Judul Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Pengembangan Model Standar Perpustakaan di SD Kristen 04 Eben Haezer Salatiga

0 0 14