Pelayanan Kesehatan Pengaruh PT. Toba Pulp Lestari, Tbk terhadap Sosial Ekonomi

responden 23 berpendapat PT. Toba Pulp Lestari memberikan pengaruh yang baik terhadap permukiman, hal ini disebabkan permukiman yang dibangun masyarakat dapat digunakan sebagai tempat usaha informal. Pada daerah penelitian juga dijumpai 12 responden 12 yang berpendapat bahwa PT. Toba Pulp Lestari berpengaruh tidak baik terhadap permukiman, hal ini disebabkan masih adanya bau yang ditimbulkan disekitar lokasi permukiman.

4.3.5. Pelayanan Kesehatan

Keadaan kesehatan masyarakat secara umum dapat dikatakan baik, hal ini ditunjukkan jarangnya masyarakat yang mengidap penyakit. Operasional PT. Toba Pulp Lestari yang menggunakan lahan sekitar 20 hektare, yaitu dengan mengubah lahan pertanian dan tanaman keras, serta untuk dapat menetralisir aroma yang dikeluarkan kegiatan PT. Toba Pulp Lestari, maka di sekeliling dan di dalam komplek disediakan lahan-lahan terbuka hijau. Di samping adanya upaya penanaman pohon keras tersebut pihak perusahaan PT. Toba Pulp Lestari juga melaksanakan community development di bidang kesehatan. Masyarakat sekitar PT. Toba Pulp Lestari, Tbk menggunakan beberapa fasilitas kesehatan seperti adanya Puskesmas dan beberapa pengobatan alternatif yang menjadi sarana pengobatan. Dalam rangka melaksanakan community development perusahaan juga melaksanakan pemeriksaan dan pengobatan gratis kepada masyarakat pada waktu tertentu dalam bentuk pengobatan gratis. Kegiatan pengobatan ini biasanya dilakukan perusahan PT. Toba Pulp Lestari, Tbk dalam jangka satu kali dalam enam bulan, Nisfusa Faisal : Pengaruh PT.Toba Pulp Lestari, Tbk Terhadap Sosial Ekonomi Masyarakat Porsea, 2007 USU Repository © 2008 namun tidak jarang perusahaan membagikan vitamin bagi penduduk setempat melalui Puskesmas setempat. Kegiatan pemeriksaanpengobatan gratis dari perusahaan PT. Toba Pulp Lestari selalu dilakukan di balai desa dengan melibatkan aparatur desa untuk mengkoordinirnya. Berdasarkan kuesioner responden diketahui pengobatan pemeriksaan kesehatan secara gratis dilakukan PT. Toba Pulp Lestari dalam kurun antara 2 kali setahun hingga tidak pernah sama sekali, berikut pendapat responden terhadap pelayanan kesehatan masyarakat yang diberikan oleh PT. Toba Pulp Lestari, Tbk, pada tabel berikut: Tabel 4.18. Pengaruh PT. Toba Pulp Lestari terhadap Pelayanan Kesehatan No Kategori Jumlah Responden Persen 1. Sangat Baik 38 38 2. Baik 37 37 3. Kurang Baik 24 24 4. Tidak Baik 1 1 Total 100 100 Sebanyak 38 responden 38 mengatakan bahwa pelayanan kesehatan dilakukan perusahaan sangat baik. Namun sebanyak 24 responden 24 mengatakan bahwa kegiatan kesehatan yang dilakukan perusahaan kurang baik.

4.3.6. Pendidikan