1 Perpustakaan Keliling 1. 1 Pengertian Perpustakaan Keliling 1. 2 Tujuan Perpustakaan Keliling

BAB II KAJIAN TEORITIS

2. 1 Perpustakaan Keliling 2. 1. 1 Pengertian Perpustakaan Keliling Menurut Pepustakaan Nasional RI, perpustakaan keliling adalah perpustakaan yang bergerak dengan membawa bahan pustaka, seperti buku dan lain-lain untuk melayani masyarakat dari suatu tempat ke tempat lain yang belum terjangkau oleh layanan perpustakaan menetap Perpustakaan Umum. Dapat dikatakan kedudukan perpustakaan keliling sebagai perluasan layanan perpustakaan umum untuk memungkinkan penduduk yang pemukimannya jauh dari perpustakaan dapat memanfaatkan jasa perpustakaan. Ali 2006: 108 menyatakan bahwa: “perpustakaan keliling adalah perpustakaan yang bergerak dengan membawa bahan pustaka seperti buku, majalah, koran dan bahan pustaka lainnya untuk melayani masyarakat dari suatu tempat ke tempat lain yang belum terjangkau oleh layanan perpustakaan umum yang menetap”. Perpustakaan mendatangi masyarakat yang bertempat tinggal jauh dari perpustakaan umum yang biasanya berada di pusat kota kabupaten atau kotamadya. Dengan adanya perpustakaan keliling ini memungkinkan penduduk yang tinggal jauh dari perpustakaan umum dapat memanfaatkan jasa yang diberikan oleh perpustakaan umum. Masyarakat yang dilayani oleh perpustakaan keliling adalah masyarakat yang bertempat tinggal di daerah terpencil atau lokasinya tidak UNIVERSITAS SUMATERA UTARA terjangkau oleh perpustakaan umum yang statis, seperti orang tahanan, orang cacat dan kelompok sejenis lainnya. Sekolah atau instansi yang belum mempunyai perpustakaan yang menetap bisa memperoleh jasa layanan dari perpustakaan keliling. Perpustakaan keliling dapat melayani pula masyarakat pedesaan dimana belum ada pelayanan perpustakaan desa atau melayani masyarakat di suatu sekolah atau instansi yang tidak ada pelayanan perpustakaan menetap.

2. 1. 2 Tujuan Perpustakaan Keliling

Penyelenggaraan perpustakaan keliling bertujuan untuk: 1. Meratakan layanan informasi dan bacaan kepada masyarakat sampai ke daerah terpencil yang belumtidak memungkinkan adanya perpustakaan permanen. 2. Membantu perpustakaan umum dalam mengembangkan pendidikan nonformal kepada publik luas. 3. Memperkenalkan buku-buku dan bahan pustaka lainnya kepada publik. 4. Memperkenalkan jasa perpustakaan kepada publik. 5. Meningkatkan minat baca dan mengembangkan cinta buku pada masyarakat. 6. Mengadakan kerja sama dengan lembaga masyarakat sosial, pendidikan, dan pemerintah daerah dalam meningkatkan kemampuan intelektual dan kultural masyarakat http:www.indomedia.composkup20070822edisi22opini.htm . Tujuan perpustakaan keliling perlu ditingkatkan dari waktu ke waktu sesuai dengan perubahan zaman dan tuntutan masyarakat yang semakin berkembang dan mendesak. Jika hasil kerja atau manfaat perpustakaan keliling kurang dirasakan masyarakat, maka dukungan masyarakat terhadap keberadaan perpustakaan keliling akan semakin berkurang. Dan apabila kondisi yang kurang menguntungkan ini berlarut-larut, maka perpustakaan keliling akan terancam ditinggalkan oleh para pembaca. UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

2. 1. 3 Fungsi dan Tugas Perpustakaan Keliling